Adhyaksa Berharap Pemerintah Lebih Memperhatikan Pramuka

Reporter

Rabu, 22 Februari 2017 15:33 WIB

Presiden Joko Widodo (kanan) memberikan bendera merah putih kepada Ketua Kwanas Gerakan Pramuka Adhyaksa Dault dalam acara pelepasan keberangkatan 462 kontingen Pramuka Indonesia yang akan berangkat ke Jambore Dunia ke-23 ke Jepang di Istana Merdeka, Jakarta, 24 Juli 2015. Kontingen Pramuka Indonesia akan bergabung bersama kurang lebih 40 ribu peserta lainnya dari 105 negara dunia. Tempo/ Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Adhyaksa Dault berharap pemerintah lebih memperhatikan Gerakan Pramuka karena banyak hal positif yang lahir dari organisasi pendidikan nonformal bagi generasi muda.

“Kami tidak bisa berdiri sendiri maka mohon bantuan dari pemerintah. Dulu kami diperhatikan, tapi untuk kali ini harus lebih diperhatikan. Karena ini pembinaan generasi muda yang paling efektif, dari Sabang sampai Merauke mereka pakai syal merah putih,” kata Adhyaksa, Rabu, 22 Februari 2017.

Baca juga:

Adhyaksa: Baden Powell Wariskan Kemandirian dan Kreativitas
Pesan Jokowi untuk Anggota Pramuka


Adhyaksa menilai Pramuka sebagai wadah yang tepat untuk memupuk rasa cinta tanah air. Karena, lewat Pramuka setiap anggota akan berkumpul dari berbagai penjuru. Mereka diajarkan untuk saling mengenal, toleransi, dan tenggang rasa tanpa membedakan suku, ras, agama, dan antargolongan.

“Ini sarana pembelajaran toleran yang paling baik. Selain itu, kami tetap menanamkan nilai moral dan akhlak dalam setiap kegiatannya. Mau pakai generasi apalagi buat generasi muda kalau bukan dari pramuka?” tanyanya.

Pada 22-24 Februari 2017, berlangsung rapat kerja nasional Gerakan Pramuka 2017 di Taman Rekreasi Wiladatika, Cibubur, Jakarta Timur. Rapat tahunan ini dihadiri pengurus kwarnas dan pimpinan kwartir daerah seluruh Indonesia.

Simak juga:


Pramuka Harus Isi Celah Pendidikan di Keluarga dan Sekolah
Megawati Usul Kata Pramuka Jadi Praja Muda Karana


Tema Rakernas 2017 adalah ‘Satyaku, Kudharmakan, Dharmaku, Kubaktikan”. Dalam rapat tahunan ini, kata Adhyaksa, akan membawa pertanyaan bagaimana pramuka tetap eksis di tengah gempuran pengaruh budaya luar akibat globalisasi dan keterbukaan informasi.

Adhyaksa berharap Gerakan Pramuka bisa tetap memberikan kontribusi besar bagi kepemimpinan generasi muda. Dia menginginkan anggota pramuka menjadi pasukan cyber yang memberantas berita hoak. "Karena anggota pramuka Indonesia itu terbesar di dunia,” ujarnya.

LARISSA HUDA

Berita terkait

Gertak Pratama Pro Pecahkan Rekor MURI, Tanam 20 Ribu Bibit Pohon Mangga

45 hari lalu

Gertak Pratama Pro Pecahkan Rekor MURI, Tanam 20 Ribu Bibit Pohon Mangga

Mangga-mangga yang ditanam adalah jenis Manalagi dan Arumanis, yang merupakan tanaman endemik Kota Probolinggo

Baca Selengkapnya

Penjabat Bupati Banyuasin: Pramuka Generasi Pembawa Perubahan Bangsa Indonesia

28 Agustus 2024

Penjabat Bupati Banyuasin: Pramuka Generasi Pembawa Perubahan Bangsa Indonesia

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuasin akan terus mendukung Gerakan Pramuka dengan menjadikannya sebagai kegiatan ekstrakurikuler wajib di setiap sekolah.

Baca Selengkapnya

Niat Satria Ingin Membawa Indonesia Mendunia Lewat Pramuka

15 Agustus 2024

Niat Satria Ingin Membawa Indonesia Mendunia Lewat Pramuka

Melalui Pramuka, Satria mengaku mendapatkan banyak pelajaran, termasuk meningkatkan rasa percaya diri.

Baca Selengkapnya

19 Pelajar di Wonogiri Tertimpa Pohon Tumbang Saat Upacara Hari Pramuka, 6 Anak Masih Dirawat di RS

14 Agustus 2024

19 Pelajar di Wonogiri Tertimpa Pohon Tumbang Saat Upacara Hari Pramuka, 6 Anak Masih Dirawat di RS

Pohon kering yang sudah mati itu tiba-tiba tumbang dan menimpa para pelajar yang sedang mengikuti upacara Hari Pramuka.

Baca Selengkapnya

Hari Pramuka: Asal-muasal Warna Seragam Pramuka, Coklat Tua dan Coklat Muda

14 Agustus 2024

Hari Pramuka: Asal-muasal Warna Seragam Pramuka, Coklat Tua dan Coklat Muda

Warna seragam pramuka atau pandu umumnya dua warna utama: coklat tua dan coklat muda. Di Hari Pramuka hari ini, menarik jika menengok asal-usulnya.

Baca Selengkapnya

Hari Pramuka Indonesia Diperingati Setiap 14 Agustus, Tak Bisa Dipisahkan dari Sultan Hamengkubuwono IX

14 Agustus 2024

Hari Pramuka Indonesia Diperingati Setiap 14 Agustus, Tak Bisa Dipisahkan dari Sultan Hamengkubuwono IX

Hari Pramuka Indonesia sudah diresmikan sejak 63 tahun lalu yang diperingati setiap 14 Agustus. Sebelum diresmikan, terdapat berbagai latar belakang sejarah Hari Pramuka.

Baca Selengkapnya

Peringati Hari Pramuka ke-63, Ketua Kwarnas Harapkan Pramuka Dapat Terus Eksis

14 Agustus 2024

Peringati Hari Pramuka ke-63, Ketua Kwarnas Harapkan Pramuka Dapat Terus Eksis

Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka Budi Waseso mengatakan, penghargaan negara kepada Pramuka sangat besar, karena memiliki andil besar kepada negara.

Baca Selengkapnya

Daftar 55 Link Twibbon Hari Pramuka dan Cara Mengunggahnya

14 Agustus 2024

Daftar 55 Link Twibbon Hari Pramuka dan Cara Mengunggahnya

Hari Pramuka diperingati setiap 14 Agustus. Turut semarakkan dengan twibbon di media sosial. Terdapat banyak pilihan twibbon Hari Pramuka 2024

Baca Selengkapnya

Penetapan Hari Pramuka, Inilah Sejarah Pramuka Masuk Indonesia

14 Agustus 2024

Penetapan Hari Pramuka, Inilah Sejarah Pramuka Masuk Indonesia

Hari Pramuka ditetapkan untuk memperingati hari lahirnya gerakan pramuka. Lalu bagaimana dengan penetapannya? Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Anggota Pramuka Selamatkan Penumpang yang Mengalami Henti Jantung di Tengah Penerbangan

30 Juli 2024

Anggota Pramuka Selamatkan Penumpang yang Mengalami Henti Jantung di Tengah Penerbangan

Anak-anak Pramuka itu menjadi bagian dari kelompok orang di pesawat yang melakukan CPR pada seorang pria tak dikenal selama lebih dari 40 menit.

Baca Selengkapnya