Cerita Habibie, Mulai dari Soal Soeharto hingga Prabowo

Selasa, 14 Februari 2017 07:00 WIB

Presiden RI ketiga BJ Habibie menyampaikan nasihat kepada peserta konvensi Capres Partai Demokrat di acara The Habibie Center uji publik Capres, di Jakarta (26/3). Presiden RI ketiga BJ Habibie berharap partai politik mempertimbangkan usia Calon Presiden yang tampil dan terpilih berusia 40-60 tahun. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Republik Indonesia ketiga, B.J. Habibie, berdiri selama lebih dari dua jam di hadapan peserta Presidential Lecture yang diselenggarakan Bank Indonesia. Tanpa beranjak dari posisinya, ia menceritakan sebagian kisah hidupnya.

Habibie memulainya dengan kisah seputar buku yang ditulisnya sendiri yang berjudul “Detik-Detik yang Menentukan”. Ia mengatakan mendapat banyak masukan mengenai topik yang akan disampaikan di acara tersebut.

Karena terlalu banyak masukan, ia memutuskan menyampaikan dengan caranya sendiri. "Saya putuskan untuk cerita mengenai apa saja yang terjadi pada detik-detik yang menentukan itu," kata dia di Bank Indonesia, Jakarta, Senin, 13 Februari 2017.

Habibie ingat pernah mengirim surat kepada Presiden Soeharto agar bersedia membaca buku tersebut sebelum diterbitkan. Buku tersebut berisi penjelasan pencopotan Letnan Jenderal Prabowo Soebianto. Soeharto diberikan waktu tiga puluh hari untuk menanggapi tulisan tersebut. "Saya bukan mengancam, lho," kata Habibie disambut tawa peserta.

Cerita Habibie kemudian mengalir kepada kisahnya sejak pertama bertemu Soeharto. Mereka bertemu saat Soeharto berusia 28 tahun. Menurut Habibie, presiden kedua Indonesia itu berwajah tampan dan pendiam. Ceritanya lalu bergulir hingga masa keduanya memimpin Indonesia.

Habibie mengingat saat Soeharto memanggilnya ke Cendana, Menteng. Ia mengingat persis waktunya, 28 Januari 1974 pukul 19.30 WIB. Soeharto kala itu meminta Habibie kembali ke Indonesia setelah belajar di Jerman.

Habibie diminta membangun Industri Pesawat Terbang Nasional (IPTN). Habibie pun setuju dengan satu syarat. "Saya tidak mau dibiayai dengan pinjaman luar negeri. Saya hanya mau dibiayai dari penjualan sumber daya alam," katanya.

Habibie mengatakan perjalanan mengembangkan teknologi pesawat terbang tidak mudah. Namun ia membuktikan kesulitan tersebut bisa ditaklukan. Ia optimistis pemuda Indonesia saat ini bisa lebih baik darinya. "Kalian lebih baik keadaannya, lebih pintar. Jadi saya sangat optimistis dengan masa depan Indonesia," kata dia.

Selain bercerita mengenai perjalanannya dengan Soeharto, Habibie juga mengungkit masa sekolahnya. Ia mengenyam pendidikan di Jerman tanpa beasiswa. Tak jarang ia harus menahan lapar karena uang kiriman ibu dari Indonesia terlambat datang. Ia bersyukur pemuda Indonesia kini banyak mendapat peluang beasiswa.

VINDRY FLORENTIN 

Berita terkait

Pensiunan Puspitek Sebut Permintaan Pengosongan Rumah Dinas Sudah Ada Sejak 2017, Namun Batal

2 hari lalu

Pensiunan Puspitek Sebut Permintaan Pengosongan Rumah Dinas Sudah Ada Sejak 2017, Namun Batal

Pensiunan Puspitek menyatakan Menristek saat itu, BJ Habibie, menyiapkan rumah dinas itu bagi para peneliti yang ditarik dari berbagai daerah.

Baca Selengkapnya

BRIN: Rumah di Puspitek Punya Negara Tak Bisa Dimiliki

3 hari lalu

BRIN: Rumah di Puspitek Punya Negara Tak Bisa Dimiliki

Kepala Biro Manajemen Barang Milik Negara dan Pengadaan pada BRIN Arywarti Marganingsih mengatakan perumahan Puspitek, Serpong, tak bisa jadi hak milik.

Baca Selengkapnya

Harta Kekayaan Megawati, SBY, dan Jokowi Saat Akhir Menjabat Presiden RI, Siapa Paling Tajir?

33 hari lalu

Harta Kekayaan Megawati, SBY, dan Jokowi Saat Akhir Menjabat Presiden RI, Siapa Paling Tajir?

Harta kekayaan Jokowi Rp 95,8 miliar selama menjabat. Bandingkan dengan harta kekayaan presiden sebelumnya, Megawati dan SBY. Ini paling tajir.

Baca Selengkapnya

Selain Dian Sastro - Reza Rahadian, Pasangan di Film Lain Reza Rahadian dan BCL Setidaknya di 5 Film Ini

44 hari lalu

Selain Dian Sastro - Reza Rahadian, Pasangan di Film Lain Reza Rahadian dan BCL Setidaknya di 5 Film Ini

Selain Dian Sastro dan Nicholas Saputra, Indonesia punya pasangan aktor Reza Rahadian dan BCL yang kerap dipasangkan dalam film.

Baca Selengkapnya

Profil Promotor Musik Adrie Subono, Java Musikindo Akan Comeback?

50 hari lalu

Profil Promotor Musik Adrie Subono, Java Musikindo Akan Comeback?

Adrie Subono adalah promotor musik yang berpengalaman menghadirkan konser penyanyi dalam dan luar negeri. Ia juga merupakan keponakan dari B.J. Habibie.

Baca Selengkapnya

Laporan Investigasi dan Cover Majalah Tempo Pernah Dilaporkan, Ada Soal Soeharto Sampai Jokowi

57 hari lalu

Laporan Investigasi dan Cover Majalah Tempo Pernah Dilaporkan, Ada Soal Soeharto Sampai Jokowi

Beberapa kali laporan investigasi dan cover Majalah Tempo pernah dilaporkan ke Dewan Pers oleh berbagai pihak. Soal apa saja, dan siapa pelapornya?

Baca Selengkapnya

53 Tahun Majalah Tempo, Berdiri Meski Berkali-kali Alami Pembredelan dan Teror

58 hari lalu

53 Tahun Majalah Tempo, Berdiri Meski Berkali-kali Alami Pembredelan dan Teror

Hari ini, Majalah Tempo rayakan hari jadinya ke-53. Setidaknya tercatat mengalami dua kali pembredelan pada masa Orde Baru.

Baca Selengkapnya

Solihin GP Berpulang, Menjadi Gubernur Jawa Barat di Usia 44 Tahun

58 hari lalu

Solihin GP Berpulang, Menjadi Gubernur Jawa Barat di Usia 44 Tahun

Selain sempat menjadi orang kepercayaan Soeharto, Solihin GP berperan dalam Agresi Militer Belanda pada 1947. Ini karier militer dan politiknya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tetapkan Prabowo Jenderal Kehormatan TNI, Mengapa Dulu Dia Diberhentikan dari Militer?

28 Februari 2024

Jokowi Tetapkan Prabowo Jenderal Kehormatan TNI, Mengapa Dulu Dia Diberhentikan dari Militer?

Prabowo Subianto dapat pangkat jenderal kehormatan TNI dari Jokowi. Bagaimana kisahnya dulu ia diberhentikan dari militer? Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Pendukung Bersorak Setiap Prabowo Sebut Nama Titiek Soeharto, Ini Profil Anak Keempat Presiden RI ke-2

18 Februari 2024

Pendukung Bersorak Setiap Prabowo Sebut Nama Titiek Soeharto, Ini Profil Anak Keempat Presiden RI ke-2

Setiap kali Prabowo menyebut nama Titiek Soeharto, pendukungnya bersorak. Berikut profil pemilik nama Siti Hediato Hariyadi.

Baca Selengkapnya