Indramayu Rugi Rp 98 Miliar Akibat Puso

Reporter

Editor

Selasa, 29 Agustus 2006 17:43 WIB

TEMPO Interaktif, Indramayu:Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, mengalami kerugian sekitar Rp 98 miliar akibat lahan pertanian yang mengalami puso. Kerugian ini belum termasuk dampak lain dari kekeringan pada sejumlah areal persawahan.Menurut Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Indramayu, Apas Fahmi, kerugian dihitung berdasarkan biaya produksi selama musim tanam. “Biaya produksi meliputi bibit, pupuk, dan ongkos tanam,” katanya, Selasa.Dia menjelaskan, nilai kerugian belum termasuk hilangnya hasil produksi di mana setiap hektare lahan tanaman padi diperkirakan menghasilkan Rp 14 juta. "Apabila petani kehilangan hasil produksi itu dihitung, nilai kerugian bisa lebih besar lagi," tuturnya. Areal tanaman padi yang mengalami puso, Apas mengatakan, mencapai 14.101 hektare. Sedangkan lahan pertanian yang mengalami kekeringan berat kurang lebih 5.929 hektare, kekeringan sedang seluas 2.997 hektare, dan kekeringan ringan mencapai 1.910 hektare.Apas menambahkan, kekeringan yang terjadi pada tahun ini tergolong cukup parah dibanding tahun-tahun sebelumnya. Salah satu faktornya adalah, adanya perubahan pola musim kemarau. "Selain itu juga adanya kemunduran musim tanam akibat bencana banjir awal 2006 lalu."Dia mengungkapkan, akibat kekeringan yang terjadi saat ini juga menyebabkan rawan pangan bagi sebagian petani. Untuk mengatasinya, pemerintah Indramayu sedang mengajukan bantuan ke pemerintah pusat maupun provinsi. “Bantuan akan akan langsung disalurkan kepada petani untuk memulai musim tanam berikutnya,” tutur Apas. IVANSYAH

Berita terkait

Hendak Ambil Tangkapan Ikan, Nelayan di Bangkalan Malah Temukan Buaya 3 Meter

2 hari lalu

Hendak Ambil Tangkapan Ikan, Nelayan di Bangkalan Malah Temukan Buaya 3 Meter

Buaya masuk ke hutan mangrove di Bangkalan saat air pasang diduga karena tertarik oleh ikan-ikannya yang terperangkap jala nelayan.

Baca Selengkapnya

Mitigasi Dampak El Nino, Mentan Lepas Brigade Alsintan Ke Merauke

4 hari lalu

Mitigasi Dampak El Nino, Mentan Lepas Brigade Alsintan Ke Merauke

Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman melepas satuan brigade alat dan mesin pertanian (brigade alsintan) menuju Kabupaten Merauke.

Baca Selengkapnya

Pemkab Kukar Berhasil Tuntaskan Program 25 Ribu Nelayan Produktif

5 hari lalu

Pemkab Kukar Berhasil Tuntaskan Program 25 Ribu Nelayan Produktif

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) berhasil menjalankan program 25 ribu nelayan produktif, bahkan melebihi target pencapaian.

Baca Selengkapnya

Sulawesi Barat Siap Suplai Pangan Penduduk IKN

5 hari lalu

Sulawesi Barat Siap Suplai Pangan Penduduk IKN

Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman, memberikan bantuan untuk meningkatkan produksi sektor pertanian dan perkebunan di Sulawesi Barat (Sulbar).

Baca Selengkapnya

Mentan Bangun Klaster Pertanian Modern

11 hari lalu

Mentan Bangun Klaster Pertanian Modern

Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman, akan membangun klaster pertanian modern seluas 10.000 hektare di Kabupaten Bandung.

Baca Selengkapnya

Mengenal Guinea, Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade Paris 2024

13 hari lalu

Mengenal Guinea, Lawan Timnas Indonesia U-23 di Playoff Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 harus menang melawan Timnas Guinea U-23 jika ingin lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Mentan Amran Genjot Produksi di NTB Melalui Pompanisasi

15 hari lalu

Mentan Amran Genjot Produksi di NTB Melalui Pompanisasi

Kekeringan El Nino sudah overlap dan harus waspada.

Baca Selengkapnya

Program Electrifying Agriculture PLN, Mampu Tingkatkan Produktivitas Pertanian

18 hari lalu

Program Electrifying Agriculture PLN, Mampu Tingkatkan Produktivitas Pertanian

Program Electrifying Agriculture (EA) dari PT PLN (Persero), terus memberikan dampak positif bagi pertanian di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

22 hari lalu

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

Menteri Pertanian Ukraina Mykola Solsky ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka resmi dalam penyelidikan korupsi bernilai jutaan dolar

Baca Selengkapnya

KJRI Kuching Minta Malaysia Bebaskan 8 Nelayan Natuna yang Ditangkap

23 hari lalu

KJRI Kuching Minta Malaysia Bebaskan 8 Nelayan Natuna yang Ditangkap

KJRI mengatakan, APPM mengatakan 3 kapal nelayan Natuna ditangkap karena melaut di dalam perairan Malaysia sejauh 13 batu dari batas perairan.

Baca Selengkapnya