TNI AU Akui Keterlibatan Anggota dalam Kasus Dimas Kanjeng

Sabtu, 1 Oktober 2016 21:46 WIB

Padepokan Dimas Kanjeng di perbatasan Desa Wangkal dan Desa Gadingwetan, Kecamatan Gading, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Rabu, 28 September 2016. TEMPO/ISHOMUDDIN

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara (AU) Marsekal Pertama Jemi Trisonjaya membenarkan kabar tentang keterlibatan anggotanya dalam kasus pembunuhan dan dugaan penipuan Dimas Kanjeng Taat Pribadi. Mereka yang terlibat, kata dia, adalah lima anggota AU orang yang bertugas di Landasan Udara Abdul Rachman Saleh, Malang.

"Ada seorang yang masih proses hukum, sementara empat yang lain hanya korban tipuan penggandaan uang," ujar Jemi saat dikonfirmasi Tempo, Sabtu, 1 Oktober 2016.

Jemi menegaskan pihaknya akan mengambil sikap tegas, jika anggotanya yang tengah diperiksa di Kepolisian Daerah Jawa Timur itu terbukti bersalah. Meski belum terpublikasi identitasnya, tentara AU itu merupakan satu dari sembilan tersangka kasus pembunuhan Abdul Ghani, salah satu anak buah Taat Pribadi, pemimpin Padepokan Dimas Kanjeng.

Meskipun begitu, Jemi belum memastikan apakah anggota AU itu sudah lama menjadi pengikut Padepokan Dimas Kanjeng. "Yang pasti kalau terbukti bersalah, kami tindak sesuai hukum yang berlaku," ujarnya.

Baca juga: Pangdam Brawijaya: Oknum TNI-Polri Tameng Dimas Kanjeng

Pihak TNI sudah mengakui hubungan sejumlah anggotanya dengan padepokan tersebut. Panglima Kodam V/Brawijaya Mayor Jenderal I Made Sukadana menyebutkan adanya oknum TNI dan Polri yang dijadikan 'tameng' padepokan Taat, yang terletak di perbatasan Desa Wangkal dan Desa Gadingwetan, Kecamatan Gading, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, tersebut.

Taat Pribadi ditangkap petugas Kepolisian Daerah Jawa Timur pada Kamis, 22 September 2016. Dia menjadi tersangka pembunuhan dua anak buahnya. Taat juga menjadi tersangka dan ditahan karena dugaan penipuan berkedok penggandaan uang.

YOHANES PASKALIS

Baca juga:
Ingat Skandal Papa Minta Saham? Nama Novanto Dipulihkan: Aneh Sekali!
Rayuan Bos Polisi ke Jessica Wongso: Kamu Tipe Saya Banget

Berita terkait

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

4 jam lalu

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

JPU akan banding setelah majelis hakim menjatuhkan vonis seumur hidup terhadap Altaf terdakwa pembunuhan mahasiswa UI Muhammad Naufal Zidan.

Baca Selengkapnya

Pembunuh Mayat dalam Koper Diduga Tak Sendirian Membunuh Korban

9 jam lalu

Pembunuh Mayat dalam Koper Diduga Tak Sendirian Membunuh Korban

Polisi saat ini masih mendalami keterlibatan orang-orang yang diduga membantu pelaku pembunuhan korban yang mayatnya ditemukan dalam koper.

Baca Selengkapnya

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

10 jam lalu

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

Fakta-fakta penemuan mayat wanita asal Bandung dalam koper yang menjadi korban pembunuhan rekan kerjanya.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

10 jam lalu

Polisi Ungkap Mayat Perempuan dalam Koper Sempat Disetubuhi sebelum Dibunuh

Polisi mengungkapkan Ahmad Arif Ridwan Nuwloh (29) menyetubuhi RM, sebelum membunuhnya dan mayat perempuan itu ditemukan di dalam koper di Cikarang.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Perempuan dalam Koper: Diambil Uangnya karena Mau Menikah

12 jam lalu

Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Perempuan dalam Koper: Diambil Uangnya karena Mau Menikah

Dari hasil pemeriksaan tersangka, diketahui motif pembunuhan adalah uang.

Baca Selengkapnya

Pelaku Pembunuhan Wanita dalam Koper Berencana Gelar Resepsi Ahad Besok

13 jam lalu

Pelaku Pembunuhan Wanita dalam Koper Berencana Gelar Resepsi Ahad Besok

Pelaku pembunuhan ditangkap di rumah istrinya di Palembang

Baca Selengkapnya

Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

20 jam lalu

Mayat dalam Koper, CCTV Rekam Detik-Detik Pelaku dan Korban Masuk Hotel

Polisi berhasil menangkap terduga pelaku pembunuhan pada kasus mayat dalam koper

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Wanita dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Hubungan Korban dan Pelaku

1 hari lalu

Pembunuhan Wanita dalam Koper di Bekasi, Polisi Ungkap Hubungan Korban dan Pelaku

Polisi masih mendalami identitas pria yang diduga sebagai pelaku pembunuhan dalam kasus mayat dalam koper itu.

Baca Selengkapnya

Polres Yahukimo Tangkap 5 Tersangka Pembunuhan Bripda Oktavianus Buara, Polisi: Dua Masih Dikejar

1 hari lalu

Polres Yahukimo Tangkap 5 Tersangka Pembunuhan Bripda Oktavianus Buara, Polisi: Dua Masih Dikejar

TPNPB-OPM menyatakan bertanggung jawab atas pembunuhan seorang polisi Bripda Oktovianus Buara di Distrik Dekai, Yahukimo, Papua Pegunungan.

Baca Selengkapnya

Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan

1 hari lalu

Mayat dalam Koper di Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku Pembunuhan

Kasus mayat dalam koper yang ditemukan warga di Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi pada Kamis, 25 April 2024 menemui titik terang.

Baca Selengkapnya