Jemaah Haji Asal Brebes Hilang Saat Wukuf di Arafah

Reporter

Editor

Mustafa moses

Selasa, 13 September 2016 16:27 WIB

Umat Muslim yang tengah menjalankan ibadah Haji, memenuhi Jabal Rahmah saat melakukan wukuf yang berupakan bagian dari ibadah Haji di Padang Arafah, Mekkah, Arab Saudi, 11 September 2016. Jabal Rahmah terkenal dengan terdapatnya pilar putih di atasnya, yang diketahui sebagai tempat terakhir Nabi Muhammad dalam berkhutbah. REUTERS

TEMPO.CO, Brebes - Satu jemaah haji asal Brebes, Jawa Tengah, Istiqomah binti Zein, dilaporkan hilang saat wukuf di Arafah, Ahad, 11 September waktu setempat. Perempuan 54 tahun tersebut tidak diketahui keberadaannya setelah berpamitan ke toilet ketika hendak melakukan perjalanan dari Arafah ke Mina.

“Waktu itu dia ikut rombongan bersama ibu-ibu jemaah haji lain,” kata dia Taufiqurrahman, 49 tahun, adik Istiqomah kepada Tempo, Selasa, 13 September 2016. Sempat dikabarkan ditemukan, ia masih menghilang hingga hari ini.

Menurut Taufik, Istiqomah tidak membawa identitas maupun alat komunikasi. Saat itu, barang bawaannya dititipkan ke suami, Muhammad Natsir, 61 tahun. Pihak keluarga mengetahui informasi ini setelah suaminya menghubungi anaknya di Brebes via telepon.

“Informasi terakhir, kakak saya sudah ditemukan oleh salah seorang ketua rombongan dari Jawa Timur, dan sudah dititipkan ke Hotel Zam-zam di dekat Makkah. Tapi ketika hendak ditemui di sana, kakak saya tidak ada. Sampai sekarang belum diketahui keberadaannya,” katanya.

Istiqomah, warga Desa Jatibarang Lor, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Brebes ini berangkat dari Jakarta melalui haji plus, dari Biro Haji Duta Mulya, Jakarta. Menurut Taufiqurrahman, keberangkatan kakaknya yang berprofesi sebagai guru SD tersebut untuk haji ini atas undangan dari Raja Arab Saudi. “Jadi ikut kuota haji khusus gitu,” ujar dia.

Istiqomah berangkat ke tanah suci pada 26 Agustus 2016. Rencananya dia bersama suami dan rombongan pulang ke tanah air pada 22 September 2016. Hingga saat ini pihak keluarga terus berkomunikasi dengan KJRI Arab Saudi untuk mencari keberadaan Istiqomah. “Rencana, kakak saya berangkat pulang ke Jakarta dari arab pada 21 September, dan tiba di Jakarta 22 September,” kata dia.

Sementara itu, Ketua Panitia Pemberangkatan Ibadah Haji (PPIH) Brebes, Imam Hidayat, mengaku belum menerima laporan ihwal hilangnya haji asal Brebes di tanah suci. Pihaknya akan mengaku akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mencari tahu keberadaan Istiqomah di tanah suci. “Kami belum dapat laporan,” ujar dia.

Pihak PPIH, kata dia, justru baru mendapat laporan tentang meninggalnya salah satu jemaah haji dari Brebes di Musdalifah, seusai menjalankan wukuf di Arafah. Dia adalah Sumilah, 63 tahun, warga Desa Pepedan, RT 001/RW 001 Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes.

Sumilah berangkat bersama dengan rombongan Kloter 50 dari KBIH Sanabil, Kecamatan Sirampog, Brebes. Menurut Informasi, Sumilah meninggal karena penyakit TBC yang sudah lama dideritanya. “Dia yang berangkat sendirian ke tanah suci dari awal memang sudah mengidap penyakit itu. Bahkan saat berangkat menggunakan kursi roda,” kata Imam.

Jenazah rencananya akan dimakamkan di tanah suci. Saat ini, pihak PPIH sedang menemui keluarga untuk memberitahu kabar ini. “Jadi terkait hak-hak keluarga seperti surat kematian dan lainnya menyusul. Kami masih menunggu kabar dari panitia di sana,” ujarnya.

MUHAMMAD IRSYAM FAIZ

Berita terkait

PP Muhammadiyah Tekankan Jamaah soal Jaga Lingkungan Menjelang Ibadah Haji

9 jam lalu

PP Muhammadiyah Tekankan Jamaah soal Jaga Lingkungan Menjelang Ibadah Haji

Ada tiga larangan di Al-Qur'an bagi jamaah saat melaksanakan ibadah haji.

Baca Selengkapnya

Kemenag Rilis Jadwal Pemberangkatan dan Pemulangan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei

22 jam lalu

Kemenag Rilis Jadwal Pemberangkatan dan Pemulangan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei

Kementerian Agama atau Kemenag hari ini merilis jadwal pemberangkatan dan pemulangan jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya

Waspada Penipuan Visa Non Haji, Kemenag: Kuota Haji Indonesia Sudah Penuh

1 hari lalu

Waspada Penipuan Visa Non Haji, Kemenag: Kuota Haji Indonesia Sudah Penuh

Kementerian Agama atau Kemenag mengimbau jemaah waspada terhadap tawaran visa non haji yang tidak resmi.

Baca Selengkapnya

Simak Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji 2024

1 hari lalu

Simak Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji 2024

Jemaah haji dijadwalkan untuk mulai diberangkatkan secara bertahap mulai 12 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Haji 2024, Kuota Terbesar Sepanjang Sejarah hingga Gunakan Kartu Pintar

1 hari lalu

5 Fakta Haji 2024, Kuota Terbesar Sepanjang Sejarah hingga Gunakan Kartu Pintar

Gelombang pertama jamaah haji Indonesia akan berangkat pada Minggu 12 Mei 2024. Berikut fakta-fakta menarik haji 2024.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

3 hari lalu

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

Top 3 dunia pada 2 Mei 2024, di antaranya pelapor yang menuduh Boeing telah mengabaikan cacat produksi 737 MAX, meninggal.

Baca Selengkapnya

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

4 hari lalu

Bidik Peziarah di Luar Ibadah Haji dan Umrah, Arab Saudi Kenalkan Platform Nusuk

Arab Saudi mengundang pelancong menjelajahi budaya, sejarah, dan petualangan di luar perjalanan keagamaan seperti haji dan umrah.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

4 hari lalu

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

Arab Saudi menyatakan pihaknya akan memperketat aturan haji tahun ini.

Baca Selengkapnya

Masalah Kesehatan yang Perlu Diperhatikan Jemaah Haji agar Tak Ganggu Ibadah

5 hari lalu

Masalah Kesehatan yang Perlu Diperhatikan Jemaah Haji agar Tak Ganggu Ibadah

Selama mengikuti ibadah haji, kesehatan dan kebugaran menjadi hal utama yang patut dijaga serta dipertahankan jemaah haji.

Baca Selengkapnya

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

5 hari lalu

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

Pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah untuk membahas kemudahan layanan bagi jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya