Kata Ahok Soal Sapi yang Ditolak Pengurus Masjid Luar Batang

Reporter

Selasa, 13 September 2016 14:54 WIB

Hewan kurban berupa sapi atas nama Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok saat tiba di Masjid Keramat Luar Batang, Penjaringan, Jakarta Utara. ISTIMEWA.

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama membantah kabar penolakan terhadap hewan kurban pemberiannya kepada Masjid Keramat, Luar Batang, Penjaringan, Jakarta Utara. "Enggak ditolak. Ada tanda terimanya, kok," kata Ahok di Balai Kota, Selasa, 13 September 2016.


Gubernur yang lebih dikenal dengan nama Ahok itu menjelaskan, pemberian sapi itu karena ada permintaan dari pihak Makam Keramat Luar Batang, yakni Habib Umar, yang merupakan keturunan Habib Husein bin Abu Bakar Alaydrus. Lalu, dua ekor sapi, masing seberat 400 kilogram dan 410 kilogram dikirim melalui Perusahaan Daerah Dharmajaya.


Menurut Ahok, dua ekor sapi itu sudah dipotong di dekat Makam Keramat Luar Batang. Itu sebabnya ia menegaskan, tidak mungkin memberikan hewan kurban itu bila tidak ada yang memintanya. “Sapi itu diterima, kok. Ada tanda terimanya,” tuturnya.


Ahok menuding Mansyur Amin selalu melontarkan pernyataan berpola sehingga beberapa kali justru menimbulkan kekisruhan. Bahkan, kata Ahok, di tengah gencarnya penolakan terhadap pembuatan tanggul di pantai utara Jakarta, Mansyur justru mengirim surat permohonan pembuatan papan turap atau sheetpile. "Dia selalu membuat pola ngomong macam-macam. Minta sheetpile dia juga. Ada surat yang dia tandatangani," ujar Ahok.


Sebelumnya, Mansyur yang menyatakan penolakan terhadap hewan kurban yang diberikan Ahok pada Minggu, 11 September 2016. Ia adalah Sekretaris Dewan Kemakmuran Masjid Keramat Luar Batang, yang juga merupakan salah seorang warga Luar Batang yang secara vokal menyerukan penolakan terhadap penertiban Pasar Ikan, Jakarta Utara.


Advertising
Advertising

Salah seorang Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Masjid Keramat Luar Batang, M. Dasin, mengatakan pengurs masjid memang tidak pernah memesan hewan kurban kepada Ahok. "Kami enggak terima karena enggak pernah pesan," ucapnya saat dihubungi, Senin,12 September 2016.


Menurut Dasin, penolakan itu bukan sebagai bentuk penolakan terhadap Ahok. Tapi karena memang pengurus masjid tidak pernah memesan sapi tersebut. Sapi itu permintaan salah seorang pengurus Makam Keramat Luar Batang, Habib Umar Alaydrus. Ia merupakan kerabat Habib Husein Alaydrus, seorang tokoh besar Masjid Keramat Luar Batang.


LARISSA HUDA





Berita terkait

Bendera Palestina Berkibar di Balai Kota Oslo

29 November 2023

Bendera Palestina Berkibar di Balai Kota Oslo

Balai kota Oslo mengibarkan bendera Palestina untuk memperingati Hari Solidaritas Internasional dengan Rakyat Palestina

Baca Selengkapnya

Maju Mundur Tilang Uji Emisi Kendaraan Bermotor, Dinilai Tak Efektif Kenapa Berlaku Lagi 1 November 2023?

16 Oktober 2023

Maju Mundur Tilang Uji Emisi Kendaraan Bermotor, Dinilai Tak Efektif Kenapa Berlaku Lagi 1 November 2023?

Tilang uji emisi kendaraan bermotor yang semula gencar, kemudian dinilai tak efektif, tapi akan diberlakukan kembali November nanti. Ada apa?

Baca Selengkapnya

Heru Budi Kembali Buka Posko Pengaduan di Balai Kota Jelang Setahun Jadi Pj Gubernur DKI

15 Oktober 2023

Heru Budi Kembali Buka Posko Pengaduan di Balai Kota Jelang Setahun Jadi Pj Gubernur DKI

Posko Pengaduan di Balai Kota DKI yang sempat dibuka kembali saat Heru Budi awal menjabat rupanya sempat dihentikan.

Baca Selengkapnya

Pedagang Sapi asal Bima NTB Menjerit, Ribuan Sapi Kurban Tak Laku Dilarang Dibawa Pulang

5 Juli 2023

Pedagang Sapi asal Bima NTB Menjerit, Ribuan Sapi Kurban Tak Laku Dilarang Dibawa Pulang

Para pedagang sapi asal Bima NTB menjerit gara-gara ribuan sapi untuk Idul Adha lalu tak terjual. Dilarang dibawa pulang ke NTB.

Baca Selengkapnya

ANTAM Salurkan Ratusan Hewan Kurban

4 Juli 2023

ANTAM Salurkan Ratusan Hewan Kurban

Perusahaan secara rutin menyalurkan hewan kurban di sekitar wilayah operasi dengan harapan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang memerlukan.

Baca Selengkapnya

Sapi Kurban dari Presiden Jokowi, Bentuk Kepedulian Kepada Masyarakat Blora

3 Juli 2023

Sapi Kurban dari Presiden Jokowi, Bentuk Kepedulian Kepada Masyarakat Blora

Gus Arief itu mengucapkan terimakasih kepada Presiden Jokowi atas pemberian bantuan sapi di Hari Raya Idul Adha 1444 H

Baca Selengkapnya

Mengenal Hari Tasyrik, Apa yang Dilarang Pada Waktu Itu?

2 Juli 2023

Mengenal Hari Tasyrik, Apa yang Dilarang Pada Waktu Itu?

Hari Tasyrik jatuh pada 11, 12, 13 Dzulhijjah, hari di mana umat Islam diperbolehkan untuk menyembelih hewan kurban. Ini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Mengapa Dilarang Berpuasa di Hari Tasyrik?

2 Juli 2023

Mengapa Dilarang Berpuasa di Hari Tasyrik?

Hari Tasyrik jatuh pada 11, 12, 13 Dzulhijjah, hari di mana umat Islam diperbolehkan menyembelih hewan kurban. Mengapa saat itu dilarang berpuasa?

Baca Selengkapnya

Warga Depok Sembelih 22.757 Ekor Hewan Kurban, Kecamatan Beji Paling Banyak

1 Juli 2023

Warga Depok Sembelih 22.757 Ekor Hewan Kurban, Kecamatan Beji Paling Banyak

Pemerintah Kota Depok mencatat ada 22.757 ekor hewan kurban yang disembelih warga pada Idul Adha kali ini

Baca Selengkapnya

Reaksi Santai Pak RT Saat Diamuk Dewi Perssik Soal Sapi Kurban

1 Juli 2023

Reaksi Santai Pak RT Saat Diamuk Dewi Perssik Soal Sapi Kurban

Meski sempat terjadi cekcok dengan Dewi Perssik, namun Pak RT menanggapinya dengan tetap santai. Berikut reaksi Pak RT soal sapi kurban Dewi Perssik

Baca Selengkapnya