Pemerintah Waspadai Potensi Masuknya Virus Zika Lewat Batam  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Rabu, 31 Agustus 2016 11:48 WIB

Bandara Hang Nadim, Batam. TEMPO/Santirta M

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan Kementerian Kesehatan Muhammad Subuh mengatakan pemerintah meningkatkan kewaspadaan terhadap masuknya virus Zika dari Singapura ke Indonesia. Kewaspadaan itu dilakukan terhadap daerah-daerah yang menjadi pintu masuk langsung orang dari Singapura ke Indonesia.

Subuh menyebutkan ada dua wilayah yang berpotensi menjadi pintu masuk virus Zika ke Indonesia. “Yang paling banyak pasti adalah Batam dan Kepulauan Riau,” ujar Subuh kepada Tempo di Jakarta, Rabu, 31 Agustus 2016.

Subuh menuturkan sejak Senin lalu, Kementerian Kesehatan telah memberlakukan kartu kewaspadaan kesehatan (health alert card). Kartu tersebut diberikan kepada orang yang datang dari Singapura. Dalam kartu tersebut tertera petunjuk pemeriksaan medis.

Subuh menjelaskan, apabila dalam waktu 7-10 hari mereka mengalami gejala menyerupai demam berdarah, mereka harus segera mengecek kesehatan. “Gejala adanya demam, kemerahan pada mata, bercak kemerahan pada kulit, dan nyeri sendi harap laporkan segera ke fasilitas layanan kesehatan dengan membawa health alert card,” kata dia.

Menurut Subuh, penderita virus Zika di Singapura bertambah. Jumlah yang positif Zika hingga saat ini mencapai 81 orang. Kejadian di Singapura seperti peningkatan yang cukup cepat melebihi perkiraan. Ia menyebutkan kejadian itu sebagai kejadian luar biasa (outbreak). Namun, Subuh memastikan, sampai saat ini belum ada warga negara Indonesia terkena Zika.

DANANG FIRMANTO

Berita terkait

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

2 hari lalu

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

Direktorat Jenderal Bea dan Cuka (Bea Cukai) mendapat kritik dari masyarakat perihal sejumlah kasus viral.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

4 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Bantu Warga Terdampak Gunung Ruang, Kementerian Kesehatan Salurkan 13 Ribu Masker

7 hari lalu

Bantu Warga Terdampak Gunung Ruang, Kementerian Kesehatan Salurkan 13 Ribu Masker

Kementerian Kesehatan membantu warga terdampak Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara dengan penyediaan masker.

Baca Selengkapnya

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

8 hari lalu

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

Pusat Krisis Kesehatan Kemenkes mengirimkan tim khusus ke area banjir Musi Rawas Utara. Salah satu tugasnya untuk antisipasi penyakit pasca banjir.

Baca Selengkapnya

Hipertensi Jadi Penyakit Paling Banyak di Pos Kesehatan Mudik

18 hari lalu

Hipertensi Jadi Penyakit Paling Banyak di Pos Kesehatan Mudik

Kementerian Kesehatan mencatat hipertensi menjadi penyakit yang paling banyak ditemui di Pos Kesehatan Mudik Idulfitri 1445 H/2024 M.

Baca Selengkapnya

3 Kunci Penanganan Penyakit Ginjal Kronis Menurut Wamenkes

35 hari lalu

3 Kunci Penanganan Penyakit Ginjal Kronis Menurut Wamenkes

Wamenkes mengatakan perlunya fokus dalam tiga langkah penanganan penyakit ginjal kronis. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Edy Wuryanto Ingatkan Pemerintah Antisipasi Demam Berdarah

36 hari lalu

Edy Wuryanto Ingatkan Pemerintah Antisipasi Demam Berdarah

Banyak rumah sakit penuh sehingga pasien tidak tertampung. Masyarakat miskin kesulitan akses pelayanan kesehatan.

Baca Selengkapnya

Guru Besar FKUI Rekomendasikan Strategi Memberantas Skabies

54 hari lalu

Guru Besar FKUI Rekomendasikan Strategi Memberantas Skabies

Dalam pengukuhan Guru Besar FKUI, Sandra Widaty mendorong strategi memberantas skabies. Penyakit menular yang terabaikan karena dianggap lazim.

Baca Selengkapnya

Peringatan Penyakit Tropis Terabaikan, Mana Saja Yang Masih Menjangkiti Penduduk Indonesia?

31 Januari 2024

Peringatan Penyakit Tropis Terabaikan, Mana Saja Yang Masih Menjangkiti Penduduk Indonesia?

Masih ada sejumlah penyakit tropis terabaikan yang belum hilang dari Indonesia sampai saat ini. Perkembangan medis domestik diragukan.

Baca Selengkapnya

174 Warga Gaza Tewas dalam 24 Jam

28 Januari 2024

174 Warga Gaza Tewas dalam 24 Jam

Laporan Kementerian Kesehatan Palestina wilayah Gaza menyebut ada 174 warga Gaza yang gugur dalam serangan Israel yang masih berlanjut

Baca Selengkapnya