Resmi Jabat Kapolri, Anggota DPR: Ada 5 PR untuk Tito  

Reporter

Kamis, 14 Juli 2016 12:53 WIB

Jenderal Pol Badrodin Haiti menghadiri pelantikan Tito Karnavian sebagai kepala Polri, di Istana Negara, Jakarta, 13 Juli 2016. Tempo/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota Komisi Hukum Dewan Perwakilan Rakyat, Habib Aboe Bakar Al Habsyi, mengatakan ada lima pekerjaan rumah yang harus segera dikerjakan Jenderal Tito Karnavian setelah resmi menjabat sebagai Kepala Kepolisian Republik Indonesia. Kemarin, Tito dilantik oleh Presiden Joko Widodo.

Tugas pertama Tito, kata Aboe Bakar, adalah melanjutkan reformasi Polri secara menyeluruh dari hulu hingga hilir. "Kemarin, Presiden juga menyampaikan hal yang sama," katanya dalam keterangan tertulis, Kamis, 14 Juli 2016.

Politikus Partai Keadilan Sejahtera ini menambahkan, tugas selanjutnya adalah menjaga kekompakan di dalam organisasi Polri, mengingat pengangkatan Tito melangkahi lima angkatan Akademi Kepolisian di atasnya. "Akibatnya, banyak senior yang harus dikoordinasikan dalam struktur," ucapnya.

Pekerjaan rumah Tito berikutnya adalah memperkuat kerja sama dengan lembaga penegak hukum lain, seperti kejaksaan dan Komisi Pemberantasan Korupsi. "Sinergitas ini akan menentukan kualitas penegakan hukum di Indonesia," tuturnya.

Selain menjalin hubungan baik dengan kejaksaan dan KPK, Aboe Bakar menegaskan perlunya hal serupa dengan pihak TNI. Sebab, kerap terjadi bentrok antara polisi dan TNI. "Kapolri yang baru harus melakukan evaluasi agar bentrok tidak terulang."

Terakhir, Tito diminta menggenjot program penegakan hukum strategis, seperti penanganan narkoba, terorisme, dan separatisme.

AHMAD FAIZ

BACA JUGA
Soal Pulau G, Rizal Ramli ke Ahok: Berpikir Modernlah!
Disebut Cengeng oleh Rizal Ramli, Ahok: Diem Juga Salah



Berita terkait

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

11 jam lalu

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyakini partainya masuk ke Senayan pada pemilu 2029 mendatang.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

16 jam lalu

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

KPK melanjutkan penyelidikan kasus dugaan korupsi pengadaan sarana kelengkapan rumah jabatan anggota DPR RI tahun anggaran 2020

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

19 jam lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

1 hari lalu

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

Partai Gelora menyebut PKS selalu menyerang Prabowo-Gibran selama kampanye Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gerindra Klaim Suaranya di Papua Tengah Dirampok

2 hari lalu

Gerindra Klaim Suaranya di Papua Tengah Dirampok

Gerindra menggugat di MK, karena perolehan suaranya di DPR RI dapil Papua Tengah menghilang.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN Bilang Oposisi Tetap Dibutuhkan di Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

2 hari lalu

Peneliti BRIN Bilang Oposisi Tetap Dibutuhkan di Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

PKS belum membuat keputusan resmi akan bergabung dengan pemerintahan Prabowo atau menjadi oposisi.

Baca Selengkapnya

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

5 hari lalu

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

Proyek Bali Maritime Tourism Hub (BMTH) yang sedang dibangun di Pelabuhan Benoa, Bali, harus memberi manfaat yang besar bagi masyarakat Bali.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

5 hari lalu

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

Bawaslu minta jajarannya menyiapkan alat bukti dan kematangan mental menghadapi sidang sengketa Pileg di MK.

Baca Selengkapnya

Prabowo dan Gibran Ikrar Sumpah Jabatan Presiden dan Wakil Presiden Oktober 2024, Pahami Isinya

5 hari lalu

Prabowo dan Gibran Ikrar Sumpah Jabatan Presiden dan Wakil Presiden Oktober 2024, Pahami Isinya

Pasca-putusan MK, pasangan Prabowo-Gibrang resmi ditetapkan KPU sebagai pemenang pemilu. Sumpah jabatan mereka akan diikrarkan pada Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

6 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya