Golkar Usulkan Soeharto Pahlawan Nasional, Ini Alasannya  

Reporter

Rabu, 18 Mei 2016 21:53 WIB

Soeharto. Tempo/Gunawan Wicaksono

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Golkar Idrus Marham mengatakan Golkar mengusulkan pemberian anugerah Pahlawan Nasional kepada mantan Presiden Soeharto karena jenderal bintang lima itu memiliki banyak peran dalam pembangunan Indonesia.

"Bagaimanapun sosok Soeharto dalam sejarah Indonesia memiliki banyak peran," kata Idrus ketika dihubungi dari Jakarta, Rabu, 18 Mei 2016.

Sebelumnya, Musyawarah Nasional Luar Biasa Golkar di Bali, 16 Mei 2016, mengamanatkan kepada ketua terpilih, Setya Novanto, untuk mendorong pemerintah memberikan gelar pahlawan nasional kepada Soeharto. (BACA: Setya Diminta Wujudkan Gelar Pahlawan Nasional untuk Soeharto)

Idrus mengakui, sebagai seorang manusia, sosok Soeharto mungkin banyak kelemahan. Namun ia meminta masyarakat agar tak melihat kelemahannya saja, tapi juga kelebihannya. Soeharto menjadi presiden selama 32 tahun dan mundur ketika muncul demo besar menuntut pengunduran dirinya pada 1998. Ia kerap dinilai memimpin dengan tidak demokratis. Ia sempat menjadi terdakwa kasus dugaan korupsi, tapi pengadilan terhadap dirinya dihentikan karena Soeharto sakit.

Idrus mengungkapkan, salah satu cara untuk mengupayakan agar hal itu terjadi adalah melakukan komunikasi politik ke masyarakat, bahwa sebagai pemimpin pastilah Soeharto memiliki kelebihan dan kelemahan. “Cobalah lihat realitas, bagaimana keberhasilan beliau,” ujarnya.

Ia pun mengajak masyarakat melihat lebih jernih masalah ini agar bisa lebih arif memandang wacana pemberian gelar pahlawan kepada Soeharto. Bahkan ia mengutip sebuah kata dari Presiden Sukarno yang cukup terkenal, yaitu bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai sejarahnya.

DIKO OKTARA

Berita terkait

3 Fakta Cut Nyak Dhien di Sumedang, Mengajar Agama dan Disebut Ibu Suci

6 jam lalu

3 Fakta Cut Nyak Dhien di Sumedang, Mengajar Agama dan Disebut Ibu Suci

Cut Nyak Dhien sangat dihormati masyarakat Sumedang dan dijuluki ibu perbu atau ibu suci. Ia dimakamkan di tempat terhormat bangsawan Sumedang.

Baca Selengkapnya

Kisah Cut Nyak Dhien Ditetapkan Sebagai Pahlawan Nasional 60 Tahun Lalu, Rakyat Aceh Menunggu 8 Tahun

11 jam lalu

Kisah Cut Nyak Dhien Ditetapkan Sebagai Pahlawan Nasional 60 Tahun Lalu, Rakyat Aceh Menunggu 8 Tahun

Perlu waktu bertahun-tahun hingga akhirnya pemerintah menetapkan Cut Nyak Dhien sebagai pahlawan nasional.

Baca Selengkapnya

Kisah Ki Hadjar Dewantara Sebelum Jadi Bapak Pendidikan: Wartawan Kritis Musuh Belanda

15 jam lalu

Kisah Ki Hadjar Dewantara Sebelum Jadi Bapak Pendidikan: Wartawan Kritis Musuh Belanda

Sebelum memperjuangkan pendidikan, Ki Hadjar Dewantara adalah wartawan kritis kepada pemerintah kolonial. Ia pun pernah menghajar orang Belanda.

Baca Selengkapnya

Profil dan Kontroversi Tien Soeharto: Kisah Perjalanan Seorang Ibu Negara

3 hari lalu

Profil dan Kontroversi Tien Soeharto: Kisah Perjalanan Seorang Ibu Negara

Tien Soeharto memiliki profil yang kompleks, seorang ibu negara yang peduli hingga terlibat dalam berbagai kontroversi yang mengiringi masa pemerintahan suaminya.

Baca Selengkapnya

Sejarah Hari Ini, Kilas Balik Kematian Ibu Tien Soeharto 28 Tahun Lalu

4 hari lalu

Sejarah Hari Ini, Kilas Balik Kematian Ibu Tien Soeharto 28 Tahun Lalu

Walaupun telah meninggal, mendiang Ibu Tien Soeharto tetap dikenang dalam perjalanan sejarah bangsa.

Baca Selengkapnya

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

4 hari lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Reza Rahadian Mengaku tertarik Perankan Leluhurnya, Siapa Thomas Matulessy?

12 hari lalu

Reza Rahadian Mengaku tertarik Perankan Leluhurnya, Siapa Thomas Matulessy?

Dalam YouTube Reza Rahadian mengaku tertarik memerankan Thomas Matulessy jika ada yang menawarkan kepadanya dalam film. Apa hubungan dengannya?

Baca Selengkapnya

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

15 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Legenda Lagu Hari Lebaran Karya Ismail Marzuki, Begini Lirik Lengkapnya

20 hari lalu

Legenda Lagu Hari Lebaran Karya Ismail Marzuki, Begini Lirik Lengkapnya

Ismail Marzuki menciptakan lagu tentang Hari Lebaran yang melegenda. Begini lirik dan profil pencipta lagu tentang Lebaran ini?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

23 hari lalu

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

Ujang pun menyampaikan bahwa para tokoh itu memiliki modal yang cukup untuk dikatakan sebagai calon unggulan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya