Tak Lulus SNMPTN, Menteri Anies: Audit Data SMAN 3 Semarang  

Reporter

Editor

Mustafa moses

Kamis, 12 Mei 2016 03:29 WIB

Sejumlah peserta Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) mengerjakan soal di kampus Universitas Hasanuddin Makassar, (12/6). Pendaftar di kampus unhas untuk jalur SNMPTN tahun ini mencapai 24.101 peserta. TEMPO/Hariandi Hafid

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan meminta audit dilakukan dalam pendataan seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN). Hal ini merupakan buntut dari tidak lolosnya semua siswa jurusan IPA di SMAN 3 Semarang. Anis menolak menyebut kegagalan itu karena sistem kredit semester (SKS).

Di seluruh Indonesia, ada 50 sekolah yang menggunakan SKS. Tujuh di antaranya ada di Jawa Tengah. Anis menuturkan semua sekolah itu tidak mengalami kendala, kecuali SMAN 3 Semarang. "Harus diaudit bagaimana cara memasukkan data. Kok bisa hanya satu sekolah ini yang bermasalah?" kata Anies di gedung Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta, Rabu, 11 Mei 2016.

Ratusan siswa SMAN 3 Semarang dilaporkan tidak lolos SNMPTN. Padahal, saat ujian nasional, mereka rata-rata lulus dengan nilai ujian tinggi. Wakil Kepala SMAN 3 Rosikin menyebut, pihaknya menerima pengaduan dari 380 anak yang semuanya berasal dari jurusan IPA. Hal ini tidak berlaku bagi jurusan lain, seperti IPS.

Anis menjelaskan, bila kegagalan tersebut terjadi karena sistem SKS, seharusnya semua sekolah yang menerapkan sistem yang sama mengalami masalah serupa. "Tapi kan cuma di satu sekolah itu saja,"

Menurut mantan rektor Universitas Paramadina ini, dalam pelaksanaan SNMPTN, semua sekolah memasukkan data siswa lewat sistem yang ada. Bila peristiwa seperti ini terjadi, audit terhadap proses entri data harus dilakukan. "Silakan tanya ke panitia SNMPTN, jangan ke saya,"

Anies menuturkan sudah meminta pihak bersangkutan memeriksa dan mengaudit proses tersebut sejak kemarin. "Apa ada data yang tidak lengkap? Apakah memasukkannya keliru? Itu semua pertanyaan yang harus dijawab," ujarnya.

AHMAD FAIZ | EDI FAISOL

Baca juga:
Pemerkosa Yuyun: Dibui 10 Tahun, Rok Jadi Bukti, Ini Mereka!
Inilah 5 Hal yang Amat Mengerikan di Balik Tragedi Yuyun dan Feby



Berita terkait

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

16 jam lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

20 jam lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

1 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

1 hari lalu

Beda Respons NasDem dan Anies soal Surya Paloh Absen di Pembubaran Timnas AMIN

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh absen dalam acara pembubaran Timnas AMIN. Anies dan Sekjen Partai NasDem respons begini.

Baca Selengkapnya

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

2 hari lalu

Pilres 2024 Usai, Anies: Belum Ada Rencana Buat Ormas, Apalagi Partai Politik

Anies Baswedan mengatakan belum ada rencana untuk membuat ormas, apalagi partai politik pasca kalah di pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

2 hari lalu

Begini Jawaban Anies saat Ditanya Kemungkinan Merapat ke Kubu Prabowo

Anies Baswedan menanggapi soal kemungkinan dirinya bergabung dengan kubu Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

2 hari lalu

Timnas AMIN Resmi Bubar, Anies: Bukan Mengakhiri Perjuangan

Timnas AMIN resmi bubar pada hari ini. Menurut Anies Baswedan, pembubaran ini bukan berarti mengakhiri perjuangan.

Baca Selengkapnya

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

2 hari lalu

Surya Paloh Tak Hadiri Silaturahmi Timnas AMIN di Kediaman Anies Baswedan

Ketum NasDem Surya Paloh tak menghadiri acara silaturahmi Timnas AMIN di kediaman Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

3 hari lalu

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Setelah putusan MK yang menolak keputusan kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, akankah mereka kemudian gabung di kabinet Prabowo-Gibran?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

3 hari lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya