Hari Buruh, SPN Gelar Demo di Depan Gedung DPR  

Reporter

Minggu, 1 Mei 2016 12:24 WIB

Serikat Pekerja Nasional menggelar unjuk rasa di depan Gedung MPR/DPR, Jakarta, 1 Mei 2016. Tempo/Arkhelaus

TEMPO.CO, Jakarta - Ratusan buruh dari Serikat Pekerja Nasional (SPN) berunjuk rasa di depan gedung Majelis Permusyawaratan Rakyat dan Dewan Perwakilan Rakyat. Mereka sudah datang sejak pukul 10.00 dan mulai berorasi sekitar pukul 11.00.

Ketua Dewan Pimpinan Pusat SPN Iwan Kusmawan mengatakan permasalahan buruh saat ini memprihatinkan. "Pemerintah tidak tegas dan berlaku tajam kepada buruh dan tumpul terhadap investor asing," ucap Iwan di depan gedung MPR/DPR, Ahad, 1 Mei 2016.

Iwan menilai sistem pengupahan yang digunakan pemerintah seolah merupakan mainan. Kelompok buruh menuntut pemerintah mencabut Peraturan Pemerintah Nomor 78 Tahun 2015 tentang Pengupahan. "Belum selesai soal upah buruh, upah buruh menjadi bangunan BPJS yang mengisap buruh," ujarnya.

Baca Juga: May Day, KSBSI: Sistem Upah di Indonesia Aneh dan Tidak Adil

Dia menuturkan buruh menuntut penghapusan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan. Selain itu, buruh harus memperkuat diri untuk bertahan dari invasi tenaga kerja asing. Menurut Iwan, ironis apabila pemerintah mengizinkan datangnya tenaga kerja asing di tengah minimnya pemerintah menyiapkan lapangan pekerjaan.

Unjuk rasa mulai mengendor ketika perwakilan Dewan datang menemui para buruh. Ketua Komisi Ketenagakerjaan DPR Dede Yusuf menerima tuntutan para demonstran.

Dewan, kata Dede, akan selalu mendukung perbaikan di sektor ketenagakerjaan. "Ini kami terima untuk kami tindaklanjuti," ucapnya.

Pukul 11.50, massa SPN yang berasal dari Depok, Karawang, Bogor, dan Bekasi perlahan mulai meninggalkan gedung MPR/DPR. Para demonstran dijadwalkan berjalan menuju Stadion Utama Gelora Bung Karno untuk menghadiri puncak acara Hari Buruh Internasional atau May Day. Rencananya, di GBK akan ada deklarasi ormas buruh Indonesia.

ARKHELAUS W.




Berita terkait

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

1 hari lalu

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

Peringatan Hari Buruh atau May Day ini juga akan dilakukan serempak di seluruh Indonesia dengan melibatkan total ratusan ribu buruh.

Baca Selengkapnya

Bukan Hari Buruh, Ini Kilas Balik Penggunaan Kata Mayday Sebagai Istilah Darurat

1 Mei 2023

Bukan Hari Buruh, Ini Kilas Balik Penggunaan Kata Mayday Sebagai Istilah Darurat

Selain lazim di peringatan Hari Buruh Internasional, May Day atau Mayday juga untuk merujuk ke kondisi kritis seperti di kedaruratan penerbangan.

Baca Selengkapnya

May Day, Kisah Rusuh Haymarket dan Muasal Peringatan Hari Buruh Internasional

1 Mei 2023

May Day, Kisah Rusuh Haymarket dan Muasal Peringatan Hari Buruh Internasional

Kerusuhan Haymarket adalah salah satu peristiwa penting dalam sejarah gerakan buruh dan hak-hak pekerja internasional, muasal May Day.

Baca Selengkapnya

Alasan Peringatan Hari Buruh Internasional Disebut May Day

30 April 2023

Alasan Peringatan Hari Buruh Internasional Disebut May Day

Labour Day atau Hari Buruh mengindikasikan kebijakan Hari Buruh Nasional Amerika Serikat untuk melawan pengaruh May Day yang sarat gerakan sosialisme.

Baca Selengkapnya

Makna Hari Buruh atau May Day, Beserta Sejarahnya yang Diperingati Setiap 1 Mei

30 April 2023

Makna Hari Buruh atau May Day, Beserta Sejarahnya yang Diperingati Setiap 1 Mei

Makna peringatan Hari Buruh atau yang juga dikenal dengan May Day. Ketahui juga sejarah terbentuknya hari tersebut baik di dunia maupun di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Ribuan Buruh Bakal Demo di Istana di Peringatan Hari Buruh Sedunia Besok: Ini Sejarah May Day

30 April 2023

Ribuan Buruh Bakal Demo di Istana di Peringatan Hari Buruh Sedunia Besok: Ini Sejarah May Day

Sejarah Hari Buruh Sedunia atau International Workers Day of May merupakan sejarah perjuangan kelas buruh dalam memperjuangkan haknya.

Baca Selengkapnya

Menaker: May Day Momentum Gaungkan Hubungan Industrial Pancasila

31 Maret 2022

Menaker: May Day Momentum Gaungkan Hubungan Industrial Pancasila

Hubungan Industrial Pancasila efektif dalam menciptakan hubungan industrial yang harmonis.

Baca Selengkapnya

Berakar dari Yunani Kuno, Inilah Sejarah Kontes Kecantikan

15 Oktober 2021

Berakar dari Yunani Kuno, Inilah Sejarah Kontes Kecantikan

Kontes kecantikan terus dilanggengkan hingga sekarang. Kontes kecantikan sendiri mempunyai sejarah yang panjang.

Baca Selengkapnya

RUU Pajak Disetujui, Sri Mulyani: Nanti Saja, Paripurna Minggu Depan

30 September 2021

RUU Pajak Disetujui, Sri Mulyani: Nanti Saja, Paripurna Minggu Depan

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati membenarkan RUU KUP sudah disetujui di pembicaraan tingkat I di Komisi Keuangan DPR.

Baca Selengkapnya

Walikota Hendi Teruskan Aspirasi Buruh Lewat APEKSI

3 Mei 2021

Walikota Hendi Teruskan Aspirasi Buruh Lewat APEKSI

Walikota Semarang menyampaikan kekhawatiran para pekerja terkait UU Cipta Kerja. Antara lain sistem kerja kontrak, praktik outsourcing, dan waktu kerja yang eksploitatif

Baca Selengkapnya