Romantis, SBY Setia Tunggu Ani di Depan Pintu Bus  

Reporter

Rabu, 9 Maret 2016 17:52 WIB

Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Ibu Ani Yudhoyono menangis saat meninggalkan Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, 20 Oktober 2014. SBY dan Ibu Ani resmi menjadi rakyat biasa setelah upacara lepas sambut dengan Presiden Ke-7 Jokowi. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Tasikmalaya - Ada pemandangan romantis saat mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Ani Yudhonono, dan rombongan pengurus DPP Partai Demokrat berkunjung ke sentra kerajinan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya, Rabu, 9 Maret 2016. Saat akan meninggalkan sentra kerajinan, SBY sudah masuk duluan ke dalam bus. Namun, sang istri, Ani Yudhoyono, belum berada di dalam bus.

Rupanya, Ani masih melayani pertanyaan sejumlah awak media. Setelah diwawancara, Ani malah diserbu ibu-ibu yang antusias ingin menyalaminya.

Dengan setia, SBY lalu menunggu Ani di depan pintu bus. Sekitar lima menit, SBY berdiri di depan pintu bus. Sesekali dia melambaikan tangannya ke arah warga yang mengerumuni bus.

Ketika Ani akhirnya tiba di depan bus, dengan sigap, SBY mengulurkan tangan kanannya untuk membantu istrinya naik ke dalam bus. Warga yang melihatnya langsung berteriak kagum.

Di sentra kerajinan Rajapolah, SBY dan Ani mengunjungi sejumlah toko kerajinan. Mereka membeli kerajinan tudung saji lipat, tempat air gelas kemasan, alat masak, dan lainnya. "Oleh-oleh buat Ibas dan Anisa (Pohan)," ucap Ani.

Penjaga toko kerajinan, Mimil, menuturkan, di tokonya, SBY membeli tempat parsel, tempat air gelas kemasan, dan tudung saji lipat. "Beli kerajinan untuk alat masak tiga," katanya.

Di toko lain, SBY membeli kerajinan tempat buah-buahan dan tempat menyimpan payung. Setelah berbelanja kerajinan, SBY dan rombongan menuju Kota Tasikmalaya untuk mengadakan pertemuan dengan kader Partai Demokrat se-Priangan Timur. Kunjungan ini dalam rangka "SBY Tour De Java".

Salah seorang tokoh yang mendampingi SBY, Dede Yusuf, menuturkan tujuan kunjungan SBY ke daerah adalah untuk konsolidasi partai menjelang pilkada serentak pada 2017 di sejumlah daerah. "Konsolidasi partai," ucapnya.

CANDRA NUGRAHA




Berita terkait

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

2 hari lalu

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

Polisi Kanada pada Jumat menangkap dan mendakwa tiga pria India atas pembunuhan pemimpin separatis Sikh Hardeep Singh Nijjar tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Pimpinan MPR RI Akan Bangun Komunikasi Politik

6 hari lalu

Pimpinan MPR RI Akan Bangun Komunikasi Politik

Menjelang transisi politik kepemimpinan nasional, MPR RI akan melakukan Silaturahmi Kebangsaan ke berbagai tokoh bangsa.

Baca Selengkapnya

Sosok Al-Kindi yang Disebut Sebagai Filsuf Pertama dalam Peradaban Islam

49 hari lalu

Sosok Al-Kindi yang Disebut Sebagai Filsuf Pertama dalam Peradaban Islam

Mengenal Al-Kindi, filsuf muslim yang telah menulis banyak karya dari berbagai bidang ilmu, dengan jumlah sekitar 260 judul.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Penuhi Panggilan Bawaslu, Begini Kasus Dugaan Bagi-bagi Uang di Tasikmalaya Itu

30 Januari 2024

Ridwan Kamil Penuhi Panggilan Bawaslu, Begini Kasus Dugaan Bagi-bagi Uang di Tasikmalaya Itu

Bawaslu Jawa Barat mengungkapkan bahwa ada fakta Ketua TKD Prabowo-Gibran wilayah Jawa Barat Ridwan Kamil, melakukan bagi-bagi uang (saweran).

Baca Selengkapnya

Inilah 10 Tokoh yang Paling Banyak Dicari di Google Indonesia pada 2023

31 Desember 2023

Inilah 10 Tokoh yang Paling Banyak Dicari di Google Indonesia pada 2023

YouTuber Nadia Fairuz Omara menempati posisi pertama tokoh yang banyak dicari di Google Indonesia sepanjang 2023.

Baca Selengkapnya

Ratusan Tokoh Deklarasikan Gerakan Masyarakat untuk Kawal Pemilu 2024: Dari Goenawan Mohamad hingga Ketua BEM UI

21 November 2023

Ratusan Tokoh Deklarasikan Gerakan Masyarakat untuk Kawal Pemilu 2024: Dari Goenawan Mohamad hingga Ketua BEM UI

Gerakan tersebut diawali dari kepedulian sekelompok orang yang tidak berpartai dan independen terhadap perhelatan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Musra Relawan Jokowi Akan Dihadiri Peserta dari Sabang - Merauke, Undang Tokoh & Pejabat

11 Mei 2023

Musra Relawan Jokowi Akan Dihadiri Peserta dari Sabang - Merauke, Undang Tokoh & Pejabat

Ketua Panitia Musra Indonesia Panel Barus menuturkan para relawan Joko Widodo alias relawan Jokowi akan hadir di Istora Senayan.

Baca Selengkapnya

10 Tokoh Nahdlatul Ulama yang Bergelar Pahlawan Nasional, Salah Satunya Jadi Bapak Film Indonesia

13 Februari 2023

10 Tokoh Nahdlatul Ulama yang Bergelar Pahlawan Nasional, Salah Satunya Jadi Bapak Film Indonesia

Nahdlatul Ulama merupakan organisasi masyarakat Islam terbesar di Indonesia yang beberapa tokohnya mendapatkan gelar pahlawan nasional.

Baca Selengkapnya

Sejarah Pembangunan Jembatan Suramadu, Jembatan Terpanjang di Indonesia

16 Januari 2023

Sejarah Pembangunan Jembatan Suramadu, Jembatan Terpanjang di Indonesia

Selain salah satu ikon Jawa Timur, Jembatan Suramadu juga menyambungkan hidup antara dua pulau. Simak sejarah singkat berdirinya jembatan tersebut.

Baca Selengkapnya

Lima Tokoh Tempo 2022

28 Desember 2022

Lima Tokoh Tempo 2022

Kami memilih lima pendamping korban kekerasan seksual-satu tema yang makin marak belakangan ini-sebagai Tokoh Tempo 2022.

Baca Selengkapnya