Panci Berlafal 'Alhamdu Allah', Cuma Strategi Pemasaran?  

Reporter

Kamis, 28 Januari 2016 18:57 WIB

Panci bertuliskan bahasa Arab "Alhamdu Allah" ditemukan di sejumlah pasar di Jember. ANTARA/Zumrotun Solichah

TEMPO.CO, Trenggalek - Peredaran panci berlafal 'Alhamdu Allah' di sejumlah daerah mendapat kecaman dari kalangan pengusaha panci sendiri. Mereka menduga hal itu sebagai manuver pemasaran produsen untuk menggaet konsumen muslim.

Kritikan ini disampaikan Muhammad Nur Arifin, pemilik tempat usaha panci besar di Trenggalek, Jawa Timur. Ia menduga pemasangan lafal tersebut tak lebih dari strategi marketing dari produsen panci semata. “Dianggapnya sesuatu yang berkaligrafi asma Allah itu bisa laku di basis konsumen muslim,” katanya, Kamis, 28 Januari 2016.

Baca: Panci Berlafal 'Alhamdu Allah' Ada di 9 Kecamatan di Jember

Sebagai sesama produsen panci, Arifin menilai cara-cara seperti itu kurang bijak dan tidak sensitif. Sebab, masih banyak cara yang bisa dilakukan tim marketing untuk memasarkan produknya tanpa menjual lafal Allah. Hal ini sekaligus membuka fakta masih banyaknya pengusaha yang berpikiran sempit dalam menjalankan usaha mereka.

Bos panci yang baru saja terpilih sebagai Wakil Bupati Trenggalek bersama suami artis Arumi Bachsin, Emil Elestianto Dardak, ini meminta aparat keamanan menarik peredaran panci tersebut agar tak menimbulkan keresahan masyarakat. Apalagi wilayah edarnya banyak menyasar kawasan tapal kuda yang merupakan basis umat Islam. “Semoga aparat yang berwenang bisa segera merespons,” katanya.

Panci-panci berlafal 'Alhamdu Allah' ini terakhir ditemukan di sembilan kecamatan di Kabupaten Jember. Kepolisian setempat telah mengamankan sedikitnya 200 panci dari pemilik toko yang diketahui dikirim dari Pasuruan. Untuk meredam gejolak masyarakat, polisi telah merazia sejumlah pasar tradisional dan distributor untuk menghentikan peredaran panci tersebut.

HARI TRI WASONO

Berita terkait

Bawaslu Minta Acara Salawatan yang Akan Dihadiri Gibran di Jember Ditunda

10 Januari 2024

Bawaslu Minta Acara Salawatan yang Akan Dihadiri Gibran di Jember Ditunda

Bawaslu Kabupaten Jember meminta acara Salawat Kebangsaan yang akan dihadiri cawapres Gibran Rakabuming Raka untuk ditunda.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 5 Kuliner Khas Kabupaten Jember

2 Januari 2023

Rekomendasi 5 Kuliner Khas Kabupaten Jember

Pecel gudeg biasa disajikan dengan aneka bahan pelengkap seperti daging, cecek, rempeyek, dan sambal khas di Kabupaten Jember.

Baca Selengkapnya

Keunikan Kabupaten Jember: Penghasil Tembakau Terbaik di Dunia

2 Januari 2023

Keunikan Kabupaten Jember: Penghasil Tembakau Terbaik di Dunia

Jenis tembakau yang terkenal dari Kabupaten Jember adalah Besuki na-oogst.

Baca Selengkapnya

Himpunan Anak Media (HAM) Merayakan Ulang Tahun ke 15 di Kabupaten Jember

26 November 2022

Himpunan Anak Media (HAM) Merayakan Ulang Tahun ke 15 di Kabupaten Jember

HAM berkolaborasi dengan Dafam Hotel Management dan Pemerintah Kabupaten Jember untuk membangkitkan serta memulihkan kembali pariwisata di daerah yang terkenal sebagai kota festival ini.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Polisi Tak Tahan Roy Suryo

29 Juli 2022

Ini Alasan Polisi Tak Tahan Roy Suryo

Roy Suryo meninggalkan Polda Metro Jaya Kamis malam, 28 Juli 2022 sekitar pukul 22.30 WIB.

Baca Selengkapnya

Awal Ramadan, Harga Ayam dan Telur di Jember Naik

4 April 2022

Awal Ramadan, Harga Ayam dan Telur di Jember Naik

Harga daging ayam dan telur ayam ras di sejumlah pasar tradisional Kabupaten Jember, Jawa Timur, naik pada awal Ramadan 1443 Hijriah.

Baca Selengkapnya

Jenazah Korban Banjir Jember Ditemukan di Pantai Pancer Puger

10 Januari 2022

Jenazah Korban Banjir Jember Ditemukan di Pantai Pancer Puger

Banjir Jember terjadi pada Ahad sore kemarin. Sepasang suami istri jadi korban terseret arus sungai.

Baca Selengkapnya

BMKG: Gempa Magnitudo 5,0 Timbulkan Kerusakan di Jember

16 Desember 2021

BMKG: Gempa Magnitudo 5,0 Timbulkan Kerusakan di Jember

Magnitudo awal menunjukkan kekuatan gempa 5,1 kemudian diperbarui menjadi 5,0.

Baca Selengkapnya

Daftar Film yang Dilarang Tayang oleh Banyak Negara, Ada Apa?

11 Desember 2021

Daftar Film yang Dilarang Tayang oleh Banyak Negara, Ada Apa?

Kontroversi-kontroversi itu meliputi film-film yang memiliki konten sadis, menjijikkan, penghinaan, hingga mengandung pelecehan.

Baca Selengkapnya

Paket City Tour di Jember, Jawa Timur, Demi Bantu Sopir Angkot dan Tukang Becak

4 Oktober 2021

Paket City Tour di Jember, Jawa Timur, Demi Bantu Sopir Angkot dan Tukang Becak

Wisatawan city tour Jember akan berkeliling kota selama sekitar tiga jam dengan naik angkutan kota. Tarifnya Rp 17.500 saja.

Baca Selengkapnya