Megawati dan Jokowi Akan Berpidato di Rakernas PDIP

Reporter

Editor

Juli Hantoro

Minggu, 10 Januari 2016 09:46 WIB

Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri bersama Jokowi dan Puan Maharani mengadakan jumpa pers di Semarang, Jateng, 19 September 2014. Tempo/Budi Purwanto

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden Joko Widodo hari ini akan berpidato dalam pembukaan Rapat Kerja Nasional partai berlambang banteng tersebut. Rakernas PDIP akan berlangsung di Jakarta International Expo, Kemayoran sejak hari ini hingga 12 Januari 2016 mendatang.
‎‎
‎Berdasarkan jadwal resmi yang diedarkan oleh panitia, acara akan dibuka secara resmi oleh Megawati pada pukul 11.00 WIB. Megawati akan memberikan pidatonya sebelum Jokowi. "Pidatonya saya tak tahu pasti, tapi yang jelas tentang Nawacita," kata politikus PDIP, Junimart Girsang, di lokasi acara JI EXPO, Jakarta, Ahad 10 Januari 2016.

Setelah mendengarkan kedua tokoh nasional tersebut, para peserta Rakernas akan melakukan rapat pleno pada pukul 14.00 WIB, sebelum menerima pengarahan dari Megawati. Namun acara tersebut diagendakan tertutup.

Selain Jokowi dan Megawati, beberapa menteri Kabinet Kerja juga dijadwalkan hadir. Hal ini terlihat dari beberapa kursi di barisan depan yang sudah ditandai dengan nama beberapa menteri. Mereka antara lain, Menteri Koordinator bidang Politik Hukum‎ dan Keamanan Luhut Binsar Pandjaitan, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, serta Menteri Dalam Negeri Pramono Anung.

Beberapa Ketua Umum partai politik juga sudah mengkonfirmasi kehadirannya‎. "Iya saya diundang, dan besok pasti hadir," kata Ketua Umum Hanura, Wiranto ditemui kemarin. Wakil Ketua DPR, Fahri Hamzah juga berencana datang dalam acara itu. "Saya diundang sebagai Wakil Ketua DPR, kalau Partai Keadilan Sejahtera saya tak tahu."

FAIZ NASHRILLAH

Berita terkait

Sejak Kapan Megawati Menjadi Ketua Umum PDIP?

11 Januari 2024

Sejak Kapan Megawati Menjadi Ketua Umum PDIP?

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bisa disebut sebagai ketua umum partai terlama di negeri ini. Sejak kapan?

Baca Selengkapnya

Profil PDIP, 23 Tahun Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum PDIP

6 Juni 2023

Profil PDIP, 23 Tahun Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum PDIP

PDIP merupakan satu dari tiga partai yang masih eksis sejak Orde Baru. Sejak 2000, Megawati dikukuhkan sebagai Ketua Umum PDIP selama 23 tahun.

Baca Selengkapnya

Pedagang dari Jakarta Ikut Berjualan di Kongres PDIP Bali

9 Agustus 2019

Pedagang dari Jakarta Ikut Berjualan di Kongres PDIP Bali

Kongres PDIP di Bali dihadiri ribuan peserta dan undangan. Hal ini tentu saja mengundang para pedagang untuk menjajakan jualannya.

Baca Selengkapnya

Megawati Ucapkan Sumpah Jabatan Ketua Umum PDIP Kelima Kalinya

8 Agustus 2019

Megawati Ucapkan Sumpah Jabatan Ketua Umum PDIP Kelima Kalinya

Acara pengambilan sumpah jabatan Megawati itu dilakukan secara tertutup dalam sidang paripurna PDIP.

Baca Selengkapnya

Megawati Curhat soal Jokowi Kebangetan dan Sulit Ditemui

8 Agustus 2019

Megawati Curhat soal Jokowi Kebangetan dan Sulit Ditemui

Megawati menyebut Jokowi sempat bertanya alasan ketua umum partai berlambang banteng itu ingin BPIP menjadi badan, bukan dewan.

Baca Selengkapnya

Petinggi Partai Koalisi Indonesia Kerja Hadir di Kongres V PDIP

8 Agustus 2019

Petinggi Partai Koalisi Indonesia Kerja Hadir di Kongres V PDIP

Selain para ketua umum partai Koalisi Indonesia Kerja, sembilan sekretaris jenderal koalisi Jokowi-Ma'ruf, juga akan lengkap hadir di Kongres V PDIP.

Baca Selengkapnya

Ketua Kongres PDIP Minta Peserta Tak Soraki Prabowo

7 Agustus 2019

Ketua Kongres PDIP Minta Peserta Tak Soraki Prabowo

Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dijadwalkan datang ke Kongres PDIP V di Bali.

Baca Selengkapnya

Megawati Beri Sinyal Terima Mandat Jadi Ketua Umum PDIP Lagi

7 Agustus 2019

Megawati Beri Sinyal Terima Mandat Jadi Ketua Umum PDIP Lagi

Megawati akan pecat kader PDIP yang melanggar aturan partai.

Baca Selengkapnya

Usai Jadi Panitia Kongres PDIP Krisdayanti Akan Berkurban di Dili

7 Agustus 2019

Usai Jadi Panitia Kongres PDIP Krisdayanti Akan Berkurban di Dili

Sebelum berkurban di Dili, Krisdayanti akan mengikuti Kongres PDIP di Bali.

Baca Selengkapnya

Peserta Kongres PDIP Akan Gunakan Busana Adat Bali

7 Agustus 2019

Peserta Kongres PDIP Akan Gunakan Busana Adat Bali

Kata Koster, bahan dekorasi dan atribut Kongres PDIP, tak pakai bahan plastik, tidak ada sterofoam, juga hidangan tidak menggunakan pipet plastik

Baca Selengkapnya