Kenangan Sang Kakak: Dokter Andra Juara Kelas Sejak SD

Reporter

Editor

Anton Septian

Sabtu, 14 November 2015 15:55 WIB

Jenazah dokter Dionisius Giri Samudra atau Andra tiba di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, 13 November 2015. Dokter Andra meninggal diduga akibat terkena campak ketika bertugas di daerah pelosok kepulauan Aru Maluku. TEMPO/ Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Meninggalnya dokter muda Dionisius Giri Samudra atau biasa disapa dr Andra menyisakan duka mendalam bagi keluarga. Di kalangan keluarga dan teman, laki-laki 24 tahun itu dikenal pintar dan berprestasi.

"Dia sejak kecil sudah berprestasi," tutur kakak dr Andra, Theresa Dita, saat ditemui di rumah duka di Pamulang, Tangerang Selatan, Sabtu, 14 November 2015. Kata Dita, sejak kecil Andra terus menjadi juara kelas.

Tanda-tanda kecerdasan Andra ini memang membuat Dita dan keluarganya terkesan. Sejak duduk di bangku sekolah dasar hingga menengah pertama, Andra selalu menduduki ranking teratas di kelasnya.

Dia sendiri menempuh pendidikannya sejak SD hingga SMP di Mater Dei, Pamulang, Tangerang Selatan. Kemudian memilih masuk jenjang menengah atas di SMK Gonzaga, Jakarta Selatan. Pada 2009, ia lulus dan memutuskan masuk jurusan kedokteran di Universitas Hasanuddin.

Menurut keluarga, Andra sendiri sudah mendambakan menjadi dokter sejak dulu, saat masih kecil. Antusiasmenya menggeluti dunia media membuat Andra lulus tepat waktu. Empat tahun berselang, ia lulus dari Universitas Hasanuddin. "Andra itu rajin belajar," kata kerabat lainnya.

Sebelum bertugas di Kepulauan Aru, Maluku, pada Mei lalu, Andra sempat bekerja di sejumlah klinik swasta di Jakarta. Dibanding rekan-rekannya, Andra memang lebih cerdas. Hingga pada Mei 2015, dia mendapat tugas ke daerah terpencil.

"Dia sangat senang, itu cita-citanya sejak dulu menjadi dokter," kata Dita. Saat bertugas di Kepulauan Aru, dia kerap menghubungi keluarga menggunakan telepon. Selama bertugas, dia baru pulang sekali ke Tangerang pada awal November lalu.

Andra meninggal saat melanjutkan tugasnya sebagai dokter di daerah terpencil. Dia meninggal di Rumah Sakit Umum Daerah Bumi Cendrawasih, Dobo, Kepulauan Aru. Andra diserang ensefalitis atau infeksi otak akibat virus campak.

AVIT HIDAYAT

Berita terkait

Kemenkes: Waspada Email Phishing Mengatasnamakan SATUSEHAT

9 jam lalu

Kemenkes: Waspada Email Phishing Mengatasnamakan SATUSEHAT

Tautan phishing itu berisi permintaan verifikasi data kesehatan pada SATUSEHAT.

Baca Selengkapnya

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

3 hari lalu

Netizen Serbu Akun Instagram Bea Cukai: Tukang Palak Berseragam

Direktorat Jenderal Bea dan Cuka (Bea Cukai) mendapat kritik dari masyarakat perihal sejumlah kasus viral.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

5 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Bantu Warga Terdampak Gunung Ruang, Kementerian Kesehatan Salurkan 13 Ribu Masker

8 hari lalu

Bantu Warga Terdampak Gunung Ruang, Kementerian Kesehatan Salurkan 13 Ribu Masker

Kementerian Kesehatan membantu warga terdampak Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara dengan penyediaan masker.

Baca Selengkapnya

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

9 hari lalu

Alasan Pusat Krisis Kemenkes Mengirim Tim ke Lokasi Banjir Musi Rawas Utara

Pusat Krisis Kesehatan Kemenkes mengirimkan tim khusus ke area banjir Musi Rawas Utara. Salah satu tugasnya untuk antisipasi penyakit pasca banjir.

Baca Selengkapnya

Hipertensi Jadi Penyakit Paling Banyak di Pos Kesehatan Mudik

19 hari lalu

Hipertensi Jadi Penyakit Paling Banyak di Pos Kesehatan Mudik

Kementerian Kesehatan mencatat hipertensi menjadi penyakit yang paling banyak ditemui di Pos Kesehatan Mudik Idulfitri 1445 H/2024 M.

Baca Selengkapnya

3 Kunci Penanganan Penyakit Ginjal Kronis Menurut Wamenkes

36 hari lalu

3 Kunci Penanganan Penyakit Ginjal Kronis Menurut Wamenkes

Wamenkes mengatakan perlunya fokus dalam tiga langkah penanganan penyakit ginjal kronis. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Edy Wuryanto Ingatkan Pemerintah Antisipasi Demam Berdarah

37 hari lalu

Edy Wuryanto Ingatkan Pemerintah Antisipasi Demam Berdarah

Banyak rumah sakit penuh sehingga pasien tidak tertampung. Masyarakat miskin kesulitan akses pelayanan kesehatan.

Baca Selengkapnya

Guru Besar FKUI Rekomendasikan Strategi Memberantas Skabies

55 hari lalu

Guru Besar FKUI Rekomendasikan Strategi Memberantas Skabies

Dalam pengukuhan Guru Besar FKUI, Sandra Widaty mendorong strategi memberantas skabies. Penyakit menular yang terabaikan karena dianggap lazim.

Baca Selengkapnya

Peringatan Penyakit Tropis Terabaikan, Mana Saja Yang Masih Menjangkiti Penduduk Indonesia?

31 Januari 2024

Peringatan Penyakit Tropis Terabaikan, Mana Saja Yang Masih Menjangkiti Penduduk Indonesia?

Masih ada sejumlah penyakit tropis terabaikan yang belum hilang dari Indonesia sampai saat ini. Perkembangan medis domestik diragukan.

Baca Selengkapnya