Jalan Perbatasan Malaysia-RI Ditargetkan Selesai Akhir 2015  

Reporter

Jumat, 30 Oktober 2015 13:56 WIB

Ilustrasi Perbaikan Jalan. ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Proyek akses jalan perbatasan antara Indonesia dan Malaysia di Provinsi Kalimantan Utara ditargetkan selesai pada akhir 2015. Kalimantan menjadi pulau yang mendapatkan alokasi dana terbesar untuk pengembangan wilayah perbatasan, yakni sebesar Rp 1,1 triliun, dari total anggaran untuk program ini pada 2015 sebesar Rp 2,7 triliun.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan Kalimantan Utara memiliki dua akses jalan perbatasan, yakni Mensalong-Tou Lumbis sepanjang 147,95 kilometer dan Malinau-Long Bawan-Long Midang 232,6 kilometer. Ruas jalan Mensalong-Tou Lumbis saat ini sudah menembus 133,25 kilometer sehingga tersisa 14,7 kilometer.

“Saya kira saat ini sudah hampir tembus semua, kecuali jembatan. Tahun 2016, jembatan akan dipasang di ruas Mensalong-Tou lumbis yang sudah tembus. Selain itu, akan diperbaiki geometrinya,” ujarnya seperti dikutip dari situs resmi Kementerian PUPR, Jumat, 30 Oktober 2015.

Kementerian akan mengalokasikan dana hingga Rp 678,8 miliar untuk membangun 40 jembatan dalam ruas jalan perbatasan tersebut. Semua jembatan itu akan dibangun melalui kontrak tahun jamak pada 2016.

Menteri Basuki menyatakan ruas jalan Tou Lumbis-Mensalong menjadi prioritas karena nantinya di sana akan dibangun Pos Lintas Batas Negara (PLBN). Selain itu, jalan tersebut menjadi penghubung masyarakat menuju kawasan Malinau.

Kecamatan Lumbis Ogong memiliki jumlah penduduk 4.753 jiwa yang tersebar di 49 desa, yang di setiap desa terdapat kelompok-kelompok dengan letak hunian yang berjauhan. Dengan adanya jalan ini, diharapkan penduduk akan mendekat ke jalan tersebut. “Sekarang memang ada program rumah-rumah khusus di perbatasan yang sudah terbangun 240 unit, nanti akan diteruskan,” tutur Menteri Basuki.

Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR Hediyanto W. Husaini mengatakan pemerintah tahun ini mengalokasikan anggaran sebesar Rp 2,7 triliun untuk penanganan jalan paralel dan lintas perbatasan serta pengembangan kawasan. Alokasi dana tersebut akan meningkat menjadi Rp 3,65 triliun pada 2016.

“Fokus anggaran Bina Marga untuk tahun depan, salah satunya, untuk penanganan jalan perbatasan. Itu tidak akan kami kurangi karena tahun-tahun sebelumnya alokasinya sudah sangat kecil,” katanya.

Nilai Rp 3,65 triliun pada 2016 terdiri atas Rp 2,65 untuk penanganan jalan perbatasan sepanjang 2.140 kilometer di Pulau Kalimantan, Papua, dan Nusa Tenggara Timur, serta Rp 1 triliun untuk mendukung pengembangan infrastruktur permukiman di tujuh PLBN.

BISNIS.COM

Berita terkait

Jasa Marga Tutup Sementara Off Ramp Grogol Besok Malam, Simak Rekayasa Lalu Lintasnya

5 hari lalu

Jasa Marga Tutup Sementara Off Ramp Grogol Besok Malam, Simak Rekayasa Lalu Lintasnya

Pekerjaan rekonstruksi perkerasan di area Off Ramp Grogol KM 13+800 Ruas Tol Dalam Kota ini akan dilaksanakan pada Sabtu malam.

Baca Selengkapnya

Koneksikan Akses ke PIK 2 dengan Jalan Pesisir Utara, Kabupaten Tangerang Gelontorkan Dana Rp 40 Miliar

42 hari lalu

Koneksikan Akses ke PIK 2 dengan Jalan Pesisir Utara, Kabupaten Tangerang Gelontorkan Dana Rp 40 Miliar

Pada 2023, anggaran Rp 30 miliar telah digelontorkan untuk peningkatan kapasitas jalan penghubung wilayah Utara Kabupaten Tangerang dengan PIK 2.

Baca Selengkapnya

Komisi V DPR: Pemerintah Ambil Alih Perbaikan Jalan di Parung Panjang

51 hari lalu

Komisi V DPR: Pemerintah Ambil Alih Perbaikan Jalan di Parung Panjang

Pemprov Jabar hanya sanggup mendanai perbaikan jalan sepanjang 6 kilometer. padahal jalan yang rusak sejauh 11 kilometer.

Baca Selengkapnya

Bupati Bogor Samakan Jam Operasional Truk Tambang dengan Kabupaten Tangerang, untuk Atasi Penumpukan

21 November 2023

Bupati Bogor Samakan Jam Operasional Truk Tambang dengan Kabupaten Tangerang, untuk Atasi Penumpukan

Bupati Bogor mengatakan selama ini perbedaan terlalu jomplang, sehingga terjadi penumpukan truk tambang yang sering dikeluhkan warga.

Baca Selengkapnya

Sambut Piala Dunia U-17, DKI Tuntaskan Penataan Jalan Beton di Sekitar JIS

10 November 2023

Sambut Piala Dunia U-17, DKI Tuntaskan Penataan Jalan Beton di Sekitar JIS

Pemprov DKI menuntaskan penataan jalan beton untuk menyukseskan penyelenggaraan Piala Dunia U-17 di Jakarta International Stadium (JIS)

Baca Selengkapnya

Proyek Jalan Blora Selatan-Ngawi Segera Terealisasi

8 November 2023

Proyek Jalan Blora Selatan-Ngawi Segera Terealisasi

Jalan sepanjang 10 kilometer Randublatung - Getas akan dibangun melalui inpres jalan.

Baca Selengkapnya

Jasa Marga Lakukan Pemeliharaan di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Simak Jadwalnya

21 Oktober 2023

Jasa Marga Lakukan Pemeliharaan di Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Simak Jadwalnya

PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) melakukan pemeliharaan jalan di empat titik pada jalan Tol Jakarta-Cikampek. Cek jadwalnya berikut ini.

Baca Selengkapnya

Waspada Kemacetan, Ini Titik Perbaikan Jalan di Tol Jagorawi

19 September 2023

Waspada Kemacetan, Ini Titik Perbaikan Jalan di Tol Jagorawi

PT Jasamarga Metropolitan Tollroad (Jasa Marga Group) melakukan pemeliharaan dan perbaikan jalan di ruas Tol Jagorawi.

Baca Selengkapnya

Jasa Marga Perbaiki 4 Titik Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga 3 September 2023, di Mana Saja?

26 Agustus 2023

Jasa Marga Perbaiki 4 Titik Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga 3 September 2023, di Mana Saja?

PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) memperbaiki empat titik Jalan Tol Jakarta-Cikampek mulai Jumat malam, 25 Agustus 2023, hingga Ahad, 3 September 2023.

Baca Selengkapnya

Pulang dari Afrika, Jokowi Cek Jalan Rusak di Binjai

25 Agustus 2023

Pulang dari Afrika, Jokowi Cek Jalan Rusak di Binjai

Presiden Jokowi mengecek jalan rusak di kawasan Binjai, Sumatra Utara usai pulang dari Afrika pada Jumat pagi, 25 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya