Demi Cinta, Istri Selundupkan Sabu Dalam Setangkup Roti

Reporter

Kamis, 18 Juni 2015 04:33 WIB

PA

TEMPO.CO, Makassar - Petugas Rumah Tahanan (Rutan) Klas I Makassar menggagalkan penyelundupan paket sabu yang dilakukan oleh Afri, 26 tahun, warga Desa Bonto Rasa, Kecamatan Gantarang, Kabupaten Bulukumba, Selasa, 16 Juni 2015, sekitar pukul 18.08 Wita. Rencananya, serbuk haram seberat dua gram itu ditujukan buat suaminya, Hajar Aswad, 26, yang ditahan di Rutan.

Kepala Rutan Klas I Makassar, Budi Sarjono, mengatakan pihaknya berhasil menggagalkan penyelundupan tersebut berkat kejelian petugas. Titipan makanan dan minuman buat Hajar ternyata berisi paket sabu. "Kami temukan paket sabu itu disembunyikan di dalam roti untuk suaminya," kata Budi, kepada Tempo, Rabu 17 Juni 2015.

Budi mengatakan temuan itu langsung dilaporkan pihaknya ke Kepolisian dan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan. Di samping itu, pihaknya melakukan penggeledahan ke sel Hajar. Hasilnya, tak ditemukan sabu maupun alat isap, seperti yang dicurigai. "Hasilnya clean (bersih). Tapi, tetap akan ditelusuri," ujarnya.

Menurut Budi, Hajar merupakan tahanan kasus narkotika yang masih menjalani persidangan di pengadilan. "Belum ada vonisnya," ujar dia. Hajar diketahui berstatus pengedar sekaligus pecandu narkotika. Budi mengaku pihaknya menyerahkan sepenuhnya tindak lanjut penanganan kasus itu ke Kepolisian untuk mengusut jaringannya.

Berita terkait

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

1 hari lalu

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

Dari total sabu yang berhasil diamankan, Polres Metro Jakarta Barat berhasil menyelamatkan sebanyak 51.480 jiwa dari dampak buruk narkoba.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

1 hari lalu

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

Polisi kembali membongkar pabrik narkoba.

Baca Selengkapnya

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

2 hari lalu

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

Polisi telah memasukkan BB penyuplai narkoba ke Rio Reifan sebagai DPO.

Baca Selengkapnya

Amnesty International Ungkap Rentetan Kekerasan Polisi Terhadap Mahasiswa di Makassar

2 hari lalu

Amnesty International Ungkap Rentetan Kekerasan Polisi Terhadap Mahasiswa di Makassar

Amnesty International Indonesia mendesak polisi segera membebaskan puluhan mahasiswa yang ditangkap saat Hari Buruh dan Hari Pendidikan.

Baca Selengkapnya

Amnesty International Kecam Polisi Masuk ke dalam Kampus dan Menangkap Mahasiswa di Makassar

2 hari lalu

Amnesty International Kecam Polisi Masuk ke dalam Kampus dan Menangkap Mahasiswa di Makassar

Amnesty International kecam kekerasan polisi di dua kampus di Makassar saat Hari Buruh Internasional dan Hari Pendidikan Nasional.

Baca Selengkapnya

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

3 hari lalu

Rio Reifan Tidak Dapat Rehabilitasi karena Terjerat Kasus Narkoba 5 Kali

Polisi tak akan melepas Rio Reifan untuk menjalani rehabilitasi karena sudah lima kali terjerat kasus narkoba.

Baca Selengkapnya

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

3 hari lalu

Kurir Pabrik Ganja Sintetis Pinaca Mengaku Dijanjikan akan Dibayar Rp 80-Rp 100 Juta

GBH, kurir tempat produksi ganja sintetis di Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, mengaku dijanjikan oleh pengendali imbalan Rp 80-100 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

4 hari lalu

Polisi Ungkap Tempat Produksi Ganja Sintetis 'Pinaca' di Sentul, Bahan Baku Dibeli dari Cina Pakai Crypto

Polda Metro Jaya mengungkap laboratorium terselubung narkoba jenis cannabinoid/MDMB-4en-Pinaca atau ganja sintetis di Sentul, Bogor.

Baca Selengkapnya

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

4 hari lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

6 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya