Akhirnya, Badan Ekonomi Kreatif Diresmikan  

Reporter

Senin, 26 Januari 2015 14:24 WIB

Abdee tampil menggebrak saat konser ulang tahun ke-29 Slank di Stadion Kridosono, Yogyakarta, Minggu (23/12). TEMPO/Suryo Wibowo.

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Ekonomi Kreatif akan segera terbentuk secara resmi. Kepala lembaga baru bentukan Presiden Joko Widodo itu akan dilantik di Istana Kepresidenan siang ini.

Berdasarkan agenda resmi Kepresidenan, Presiden Jokowi akan melantik Kepala Badan Ekonomi Kreatif pada pukul 2 siang. Turut dalam acara pelantikan nanti Wakil Presiden Jusuf Kalla. Belum jelas siapa yang ditunjuk memimpin lembaga baru ini.

Namun, pekan lalu, Ketua Tim Ahli Wakil Presiden Sofjan Wanandi mengatakan sudah ada sejumlah nama yang terpilih. Ia tak menyebutkan detail, tapi salah satu yang masuk dalam daftar calon adalah Abdee Slank.

Menurut Sofjan, badan ini akan dipimpin oleh 10-12 direktur. Mereka rata-rata berlatar belakang musikus, pekerja film, serta aktris dan aktor.

Tak lama sejak dilantik, Presiden Jokowi sudah mewacanakan untuk membentuk lembaga khusus yang mengkoordinasi kegiatan ekonomi kreatif. Badan ini nantinya berada langsung di bawah koordinasi Presiden.

Menurut dia, badan ini akan mendorong inovasi ekonomi kreatif. Termasuk di dalamnya membangun apresiasi hak kekayaan intelektual. Badan ini didirikan setelah Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada era Susilo Bambang Yudhoyono disederhanakan menjadi Kementerian Pariwisata. Soal ekonomi kreatif dipisahkan dalam lembaga tersendiri agar lebih lincah.

Sebelumnya, pemerintah juga membentuk Lembaga Manajemen Kolektif Nasional (LMKN) bidang lagu dan musik. Lembaga ini juga berisi para musikus kondang, antara lain Rhoma Irama dan Ebiet G. Ade.

AYU PRIMA SANDI

Terpopuler
KPK-Polri, Samad: Apa yang Jamin Saya Selamat...?
Jagoan Hukum ke Istana, Jokowi Bikin Tim Khusus
Ini Alasan Moeldoko Mengirim TNI Menjaga KPK
Jokowi Bikin Tim, Ada 7 Keanehan Kasus Bambang KPK

Berita terkait

BPJS Kesehatan Menjadi KRIS, Bagaimana Ketentuan Bisa Naik Kelas Rawat Inap?

42 menit lalu

BPJS Kesehatan Menjadi KRIS, Bagaimana Ketentuan Bisa Naik Kelas Rawat Inap?

BPJS Kesehatan akan memberlakukan kelas tunggal dan sistem baru dalam bentuk KRIS, bagaimana sistem dan ketentuan naik kelas rawat inap?

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Ledakan Smelter PT KFI Ancam Keselamatan Warga, Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan IKN Tidak Melanggar HAM

4 jam lalu

Terpopuler: Ledakan Smelter PT KFI Ancam Keselamatan Warga, Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan IKN Tidak Melanggar HAM

Terpopuler bisnis: Keselamatan warga sekitar terancam karena smelter PT KFI kerap meledak. Pemerintah klaim pembebasan lahan IKN tidak melanggar HAM.

Baca Selengkapnya

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

13 jam lalu

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

Luhut mengungkap itu lewat pernyataannya bahwa World Water Forum di Bali harus menghasilkan, apa yang disebutnya, concrete deliverables.

Baca Selengkapnya

Khawatir Ada Titipan, Novel Baswedan Harap Unsur Masyarakat dalam Pansel KPK Diperbanyak

14 jam lalu

Khawatir Ada Titipan, Novel Baswedan Harap Unsur Masyarakat dalam Pansel KPK Diperbanyak

Novel Baswedan, mengomentari proses pemilihan panitia seleksi atau Pansel KPK.

Baca Selengkapnya

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

14 jam lalu

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

Partai Golkar Sumut optimistis PDIP akan mengusung Musa Rajekshah dalam Pilgub Sumut 2024.

Baca Selengkapnya

Respons KSP Ihwal Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

15 jam lalu

Respons KSP Ihwal Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

Tenaga Ahli Utama KSP Ali Mochtar Ngabalin belum mengetahui di bidang apa Grace Natalie dan Juri Ardiantoro akan ditugaskan.

Baca Selengkapnya

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

16 jam lalu

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

Satgas Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN menyebut rumah dinas menteri di IKN bisa ditambah jika presiden terpilih Prabowo Subianto membentuk kementerian baru. Pengamat menilai hal ini sebagai bentuk pemborosan anggaran.

Baca Selengkapnya

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

17 jam lalu

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

Noel mengutip puisi karya Presiden Pertama RI Soekarno, untuk mengkritik PDIP yang tidak mengundang Jokowi di Rakernas

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Revisi Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

21 jam lalu

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Revisi Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

Presiden Jokowi sampai memimpin rapat khusus sebelum diterbitkannya revisi ketiga Peraturan Menteri Perdagangan atau Permendag 36/2023.

Baca Selengkapnya

9 Mantan Komisioner KPK Kirim Surat ke Jokowi soal Kriteria Pansel KPK

22 jam lalu

9 Mantan Komisioner KPK Kirim Surat ke Jokowi soal Kriteria Pansel KPK

Pemilihan Pansel KPK patut menjadi perhatian karena mereka bertugas mencari figur-figur komisioner dan Dewan Pengawas KPK mendatang.

Baca Selengkapnya