6.000 Keluarga di Jawa Transmigrasi Tahun Depan  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Senin, 8 Desember 2014 08:30 WIB

Ketua Fraksi PKB Marwan Jafar. ANTARA FOTO/Rosa Panggabean

TEMPO.CO, Banyuwangi - Menteri Desa dan Pembangunan DaerahTertinggal dan Transmigrasi Marwan Ja'far mengatakan akan mentransmigrasikan 6.000 keluarga di Pulau Jawa mulai tahun depan. "Kalau ada tambahan anggaran di 2015, kami akan tambah jumlah transmigran," kata Marwan di Banyuwangi, Jawa Timur, Ahad, 7 Desember 2014. (Baca: Mau Jadi Transmigran? Tunggu 8 Tahun)

Menurut Marwan, daerah-daerah tujuan transmigrasi adalah Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, dan Papua. Namun, ujar Marwan, pemerintah hanya memprioritaskan daerah yang wilayahnya masih luas untuk menampung para transmigran. "Terutama yang pemerintah daerahnya siap," tuturnya. (Baca: Pemerintah Batasi Kuota Jumlah Transmigran)

Saat ini ada 21 provinsi yang resmi bermitra dalam program transmigrasi. Selain transmigrasi antarpulau, pemerintah juga mendorong penduduk bertransmigrasi lokal antarkabupaten atau kecamatan dalam satu provinsi. Transmigrasi lokal tersebut, kata Marwan, lebih efektif dalam memeratakan jumlah penduduk, sehingga bisa menumbuhkan kota-kota baru yang sebelumnya terisolasi. (Baca: Kalimantan Tengah Tolak Transmigran Baru 2013)

Marwan menuturkan transmigrasi bukan sekadar memindahkan penduduk. Yang lebih penting, ujar dia, adalah penataan aspek sosial, agar terjadi akulturasi antara warga asli dan para transmigran. "Oleh karena itu, pendekatan kultural lebih penting." (Baca juga: Menteri Muhaimin Usul Pembentukan 12 Kota Baru)

IKA NINGTYAS

Topik terhangat:
Golkar Pecah | Wakil Ahok | Kasus Munir | Interpelasi Jokowi | Susi Pudjiastuti

Berita terpopuler lainnya:
Jokowi Kaget Lihat Jakabaring
Kubu Ical: Peserta Munas Ancol Diberi Rp 500 juta
Munas Golkar Tandingan Dapat Restu Jusuf Kalla
Begini Cara 13 Polisi di Kudus Menyiksa Kuswanto


Berita terkait

Transmigrasi Swakarsa Mandiri Hadir di Kabupaten Banyuasin

42 hari lalu

Transmigrasi Swakarsa Mandiri Hadir di Kabupaten Banyuasin

Transmigrasi dilakukan dengan biaya sendiri, namun berdasarkan bimbingan dan juga fasilitas yang diberikan oleh pemerintah

Baca Selengkapnya

Bendahara Dinas Transmigrasi Papua Barat Tersangka Korupsi, Uang Dipakai untuk Bagikan THR

45 hari lalu

Bendahara Dinas Transmigrasi Papua Barat Tersangka Korupsi, Uang Dipakai untuk Bagikan THR

Dugaan sementara kerugian keuangan negara akibat korupsi di Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja Papua Barat itu sebesar Rp 1.074.118.209.

Baca Selengkapnya

BNPT Gandeng Kemendes PDTT Sukseskan Desa Siapsiaga

59 hari lalu

BNPT Gandeng Kemendes PDTT Sukseskan Desa Siapsiaga

Program Desa Siapsiaga merupakan pelibatan semua unsur masyarakat di desa dalam mencegah terorisme.

Baca Selengkapnya

Awal Mula 12 Desember sebagai Hari Bhakti Transmigrasi, Ini Peran Sukarno dan Bung Hatta

12 Desember 2023

Awal Mula 12 Desember sebagai Hari Bhakti Transmigrasi, Ini Peran Sukarno dan Bung Hatta

12 Desember sebagai Hari Bhakti Transmigrasi, bagaimana awal mulanya? Berikut 3 dampak program transmigrasi.

Baca Selengkapnya

12 Desember Hari Bhakti Transmigrasi, di Lokasi Mana Transmigrasi Pertama Dilakukan?

12 Desember 2023

12 Desember Hari Bhakti Transmigrasi, di Lokasi Mana Transmigrasi Pertama Dilakukan?

Hari bhakti transmigrasi pada 12 Desember, ini sejarah transmigrasi pertama di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kemendes Buka Seleksi Tim Teknis dan Fasilitator, 275 Kuota untuk Lulusan S1

27 Oktober 2023

Kemendes Buka Seleksi Tim Teknis dan Fasilitator, 275 Kuota untuk Lulusan S1

Total kebutuhan tim teknis dan fasilitator Kemendes untuk lulusan S1 mencapai 275 orang.

Baca Selengkapnya

Siapa Berhak Dapat BLT Kemiskinan Ekstrem, Apa Saja Kriterianya dan Berapa Besarannya?

26 September 2023

Siapa Berhak Dapat BLT Kemiskinan Ekstrem, Apa Saja Kriterianya dan Berapa Besarannya?

Apa syarat warga dapat Bantuan langsung tunai atau BLT kemiskinan ekstrem? Berapa rupiah yang bisa diperolehnya?

Baca Selengkapnya

Kementerian Kesehatan Luncurkan 3 Fokus Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer

1 September 2023

Kementerian Kesehatan Luncurkan 3 Fokus Integrasi Pelayanan Kesehatan Primer

Kementerian Kesehatan melalui Direktorat Kesehatan Masyarakat luncurkan Integrasi Layanan Kesehatan Primer di Jakarta, 31 Agustus 2023. Apakah itu?

Baca Selengkapnya

Wacana Anies Baswedan Soal Kementerian Perkotaan, 10 Negara Ini Punya Menteri Perkotaan

18 Juli 2023

Wacana Anies Baswedan Soal Kementerian Perkotaan, 10 Negara Ini Punya Menteri Perkotaan

Bakal capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan wacanakan Soal Kementerian Perkotaan. Beberapa negara juga tela

Baca Selengkapnya

1.000 Mahasiswa UGM akan Diterjunkan di Kawasan Transmigrasi

17 Mei 2023

1.000 Mahasiswa UGM akan Diterjunkan di Kawasan Transmigrasi

Sekitar 1.000 mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) akan diterjunkan untuk melaksanakan program KKN-PPM di kawasan transmigrasi.

Baca Selengkapnya