Rumah Jokowi Menarik Perhatian Turis Beijing  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 18 Oktober 2014 14:55 WIB

Jokowi dan Iriana melihat ayam kate peliharaan di rumah mereka di Kelurahan Sumber, Solo, 27 Juli 2014. Tempo/Ananda Teresia

TEMPO.CO, Solo - Sebuah mobil dengan pelat nomor Semarang tiba-tiba berhenti di sekitar kompleks rumah presiden terpilih Joko Widodo yang berada di Solo, Sabtu siang, 18 Oktober 2014. Empat orang perempuan berbusana santai turun dan melihat-lihat rumah Jokowi dan rumah ibundanya yang saling membelakangi. Rupanya, mereka adalah wisatawan dari Beijing dan Hong Kong. (Baca: Pelantikan Jokowi, Ibu Jokowi Tinggalkan Solo)

Empat wanita itu berjalan memutari dua rumah tersebut. Mereka mencoba melongok ke dalam pagar yang tertutup rapat. Sejurus kemudian, mereka menyempatkan berfoto di depan rumah ibunda Jokowi, Sudjiatmi. (Baca: Ketua MPR: Pelantikan Jokowi Sudah Siap 90 Persen)

Para turis tersebut ditemani oleh pemandu dari sebuah perusahaan biro wisata yang berkantor di Semarang. "Mereka selesai jalan-jalan ke Astana Giri Bangun," kata Budi, pemandu turis tersebut. Astana Giri Bangun merupakan kompleks pemakaman keluarga Soeharto yang berada di Karanganyar. (Baca: Jelang Dilantik, Jokowi Buat Pidato Sendiri)

Setelah mengunjungi Astana Giri Bangun, Budi berinisiatif menawarkan kepada para turis itu untuk mampir ke kediaman Jokowi. "Mumpung lewat Solo," katanya. Ternyata, empat turis tersebut berminat meski hanya bisa melihat dan berfoto-foto di sekitar rumah tersebut. (Baca: 24.815 Personel Gabungan Amankan Pelantikan Jokowi)

Budi mengatakan empat turis tersebut sudah tahu nama Jokowi melalui pemberitaan di media massa. "Mereka sudah cukup mengenal nama Jokowi," katanya. Selama berada di sekitar rumah Jokowi, para wisatawan tadi hanya berkeliling dan berfoto bersama. Petugas keamanan yang berjaga memperhatikan kegiatan mereka dari kejauhan. (Baca juga: Jokowi-Prabowo Bertemu, Ahok: Bagus, Bagus...)

AHMAD RAFIQ

Topik terhangat:
Pelantikan Jokowi | Koalisi Jokowi-JK | Kabinet Jokowi | Pilkada oleh DPRD

Berita terpopuler lainnya:
Diberi Hormat Prabowo, Mengapa Jokowi Membungkuk?

Siaran Langsung Pernikahan Raffi Dilaporkan ke KPI
Diincar Kabinet Jokowi, Puan Dianggap Titipan Mega

Terjawab, Penggagas Pertemuan Jokowi-Prabowo

Cerita Manajer Lion Air Ngamuk Versi Penumpang

Berita terkait

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

45 menit lalu

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

Luhut mengungkap itu lewat pernyataannya bahwa World Water Forum di Bali harus menghasilkan, apa yang disebutnya, concrete deliverables.

Baca Selengkapnya

Khawatir Ada Titipan, Novel Baswedan Harap Unsur Masyarakat dalam Pansel KPK Diperbanyak

1 jam lalu

Khawatir Ada Titipan, Novel Baswedan Harap Unsur Masyarakat dalam Pansel KPK Diperbanyak

Novel Baswedan, mengomentari proses pemilihan panitia seleksi atau Pansel KPK.

Baca Selengkapnya

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

2 jam lalu

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

Partai Golkar Sumut optimistis PDIP akan mengusung Musa Rajekshah dalam Pilgub Sumut 2024.

Baca Selengkapnya

Respons KSP Ihwal Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

3 jam lalu

Respons KSP Ihwal Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

Tenaga Ahli Utama KSP Ali Mochtar Ngabalin belum mengetahui di bidang apa Grace Natalie dan Juri Ardiantoro akan ditugaskan.

Baca Selengkapnya

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

4 jam lalu

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

Satgas Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN menyebut rumah dinas menteri di IKN bisa ditambah jika presiden terpilih Prabowo Subianto membentuk kementerian baru. Pengamat menilai hal ini sebagai bentuk pemborosan anggaran.

Baca Selengkapnya

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

5 jam lalu

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

Noel mengutip puisi karya Presiden Pertama RI Soekarno, untuk mengkritik PDIP yang tidak mengundang Jokowi di Rakernas

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Revisi Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

9 jam lalu

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Revisi Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

Presiden Jokowi sampai memimpin rapat khusus sebelum diterbitkannya revisi ketiga Peraturan Menteri Perdagangan atau Permendag 36/2023.

Baca Selengkapnya

9 Mantan Komisioner KPK Kirim Surat ke Jokowi soal Kriteria Pansel KPK

10 jam lalu

9 Mantan Komisioner KPK Kirim Surat ke Jokowi soal Kriteria Pansel KPK

Pemilihan Pansel KPK patut menjadi perhatian karena mereka bertugas mencari figur-figur komisioner dan Dewan Pengawas KPK mendatang.

Baca Selengkapnya

Pansel KPK Tuai Perhatian dari Sejumlah Kalangan, Istana dan DPR Beri Respons

11 jam lalu

Pansel KPK Tuai Perhatian dari Sejumlah Kalangan, Istana dan DPR Beri Respons

Pembentukan Pansel Capim KPK menuai perhatian dari sejumlah kalangan. Pihak Istana dan DPR beri respons ini.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sampai Pimpin Rapat Revisi Ketiga Permendag 36/2023, Ada Apa?

11 jam lalu

Jokowi Sampai Pimpin Rapat Revisi Ketiga Permendag 36/2023, Ada Apa?

Presiden Jokowi memimpin rapat khusus sebelum diterbitkannya revisi ketiga Permendag 36/2023tentang larangan pembatasan barang impor.

Baca Selengkapnya