PPP-PAN Sulsel Dukung Partainya Merapat ke Jokowi

Reporter

Editor

Zed abidien

Senin, 22 September 2014 16:45 WIB

Jusuf Kalla berbincang dengan Plt Ketua PPP Emron Pangkapi seusai pembukaan Rakernas PDIP di Semarang, Jateng, 19 September 2014. Tempo/Budi Purwanto

TEMPO.CO, Makassar - Partai Persatuan Pembangunan dan Partai Amanat Nasional Sulawesi Selatan mendukung pengurus pusat partai untuk merapat ke kubu presiden dan wakil presiden terpilih, Joko Widodo-Jusuf Kalla.

"Kalau pengurus pusat memutuskan bergabung ke kubu Jokowi-JK, kader di daerah akan mendukung penuh," kata Amir Uskara, Ketua PPP Sulawesi Selatan, saat dihubungi, Senin, 22 September 2014.

Amir mengatakan PPP sejak Reformasi bergulir tak pernah menjadi partai oposisi. Menurut legislator PPP Sulawesi Selatan itu, partainya punya pengalaman bersama PDIP saat presiden dijabat Megawati belasan tahun silam. "Pak Hamzah Haz menjadi wapres mendampingi Bu Mega, PDIP-PPP saat itu bersama-sama mengelola pemerintahan," kata Amir.

Amir menyatakan PPP Sulawesi Selatan akan menyampaikan dukungan itu dalam musyawarah kerja nasional yang akan digelar dalam waktu dekat ini. "Di mukernas nanti, pengurus PPP tingkat provinsi akan diundang dan dimintai pendapat," kata Amir.

Adapun Ketua PAN Sulawesi Selatan Ashabul Kahfi menyatakan pihaknya mendukung apa pun keputusan pengurus pusat partai. "Kalau pengurus pusat akhirnya bergabung ke kubu Jokowi-JK, tentu kami sangat mendukung," kata Kahfi.

Kahfi yang juga Wakil Ketua DPRD Sulawesi Selatan itu mengatakan bahwa PAN Sulawesi Selatan menyerahkan sepenuhnya keputusan bergabung dengan kubu Jokowi-JK atau tetap dalam Koalisi Merah Putih kepada pengurus pusat.

Pengamat politik dari Universitas Hasanuddin, Jayadi Nas, mengatakan kehadiran petinggi kedua parpol itu pada acara Rakernas PDIP di Semarang pada akhir pekan lalu merupakan sinyal bahwa keduanya akan bergabung dalam kubu Jokowi-JK. "Itu sinyal kuat, dua parpol itu akan bergabung di kubu Jokowi-JK," kata Jayadi.

Menurut Jayadi, langkah kedua parpol mendekati kubu Jokowi-JK meurupakan hal yang lumrah. "Tentu dua parpol itu telah mempertimbangkan secara matang," katanya.

INDRA O.Y.






Baca juga:
Bengkak Habis Operasi, Hendropriyono Membaik
Menteri Agama Tak Setuju Perubahan Nama
J. Kristiadi: Trah Keluarga Bikin Parpol Busuk
Jokowi Pastikan Ubah APBN 2015
Polwan Cantik Menyamar Jadi Korban Trafficking

Berita terkait

Kata 7 Pengamat Soal Koalisi Prabowo yang Bakal Gemuk

3 hari lalu

Kata 7 Pengamat Soal Koalisi Prabowo yang Bakal Gemuk

Berikut tanggapan para pengamat politik dan peneliti soal koalisi Prabowo ke depan yang hampir pasti bakal gemuk.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Seluruh Partai Politik Rekonsiliasi dalam Koalisi Pemerintahan Prabowo

20 hari lalu

Bamsoet Dorong Seluruh Partai Politik Rekonsiliasi dalam Koalisi Pemerintahan Prabowo

Bamsoet memberikan apresiasi atas pertemuan Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar -Mahfud, Arsjad Rasjid dengan Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, saat open house di kediaman Rosan Roeslani.

Baca Selengkapnya

Soal Waktu Penentuan Arah Koalisi, Golkar Tunggu Momentum Demi Kepentingan Terbaiknya

21 Juli 2023

Soal Waktu Penentuan Arah Koalisi, Golkar Tunggu Momentum Demi Kepentingan Terbaiknya

Erwin Aksa memastikan bahwa arah politik Golkar akan selalu berada di pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Kata Anas Urbaningrum dan Gede Pasek soal PKN yang Belum Tentukan Arah Koalisi

15 Juli 2023

Kata Anas Urbaningrum dan Gede Pasek soal PKN yang Belum Tentukan Arah Koalisi

Anas Urbaningrum dan Gede Pasek sebut Partai Kebangkitan Nusantara atau PKN belum tentukan arah koalisi untuk Pemilu 2024

Baca Selengkapnya

Airlangga Bilang KIB Belum Bubar Meski PAN Beri Sinyal Merapat ke PDIP

5 Juni 2023

Airlangga Bilang KIB Belum Bubar Meski PAN Beri Sinyal Merapat ke PDIP

Airlangga menyebut dirinya bahkan baru bertemu dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan atau Zulhas pada Sabtu malam kemarin.

Baca Selengkapnya

PKB Sebut Golkar Sepakat Gabung KIR, Begini Respons Airlangga

5 Mei 2023

PKB Sebut Golkar Sepakat Gabung KIR, Begini Respons Airlangga

Airlangga menjelaskan, Golkar sedianya sudah membentuk tim teknis untuk koalisi inti.

Baca Selengkapnya

Dua Jam Lebih Bertemu di Istana, Ini yang Dibahas Jokowi dan 6 Ketum Parpol Koalisi

2 Mei 2023

Dua Jam Lebih Bertemu di Istana, Ini yang Dibahas Jokowi dan 6 Ketum Parpol Koalisi

Menurut Airlangga, pertemuan dengan Jokowi ini lebih banyak membahas kondisi perekonomian ke depan. Adakah bahas politik?

Baca Selengkapnya

Politikus PKB Bilang Cak Imin dan Airlangga Bertemu Rabu Besok

2 Mei 2023

Politikus PKB Bilang Cak Imin dan Airlangga Bertemu Rabu Besok

Halalbihalal DPP PKB dan DPP Golkar itu digelar di Resto Plataran Senayan.

Baca Selengkapnya

PAN Yakin Diajak Berkoalisi Partai Lain karena Merepresentasikan Muhammadiyah

30 April 2023

PAN Yakin Diajak Berkoalisi Partai Lain karena Merepresentasikan Muhammadiyah

Bukan hanya jemput bola, Eddy menyebut pihak lain juga berupaya menjangkau PAN untuk berkomunikasi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Disebut Bakal Kumpulkan Lagi Ketua Umum Partai Koalisi

26 April 2023

Jokowi Disebut Bakal Kumpulkan Lagi Ketua Umum Partai Koalisi

Sebelumnya pada 2 April 2023, Jokowi juga sudah bertemu dengan lima ketua umum partai koalisi. Tak mengundang Surya Paloh.

Baca Selengkapnya