Gempa Trenggalek Goyangkan Atap Rumah  

Reporter

Senin, 14 Juli 2014 12:49 WIB

TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Kediri - Gempa bumi yang cukup kuat mengejutkan warga Kota Kediri dan sekitarnya pada Senin siang, 14 Juli 2014. Gempa yang terjadi dua kali ini bahkan mampu menggoyang atap rumah seng hingga memicu kepanikan.

Gempa membuat warga Kota Kediri yang sedang menikmati istirahat siang berhamburan keluar rumah sambil berteriak, "Allahu Akbar". Mereka panik setelah merasakan gempa bumi yang cukup kuat pada pukul 12.05 WIB. Gempa itu terjadi dua kali dengan kekuatan yang mampu menggoyang atap seng. "Saya kira mau rubuh," kata Sulis, perempuan 32 tahun yang berlari ke luar rumahnya di Kelurahan Pojok, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri.

Ibu muda ini tengah duduk-duduk di ruang keluarga ketika merasakan perabotnya bergoyang. Bahkan, ketika ia berlari ke arah teras, atap rumahnya yang terbuat dari seng ikut bergerak. Dia berlari setelah gempa kedua terjadi dalam selang waktu hitungan detik. Kontan dia berteriak menyebut nama Tuhan saat berada di pinggir jalan bersama warga lainnya.

Beruntung kepanikan tak terjadi di gedung sekolah dasar. Pasalnya, sebagian besar sekolah itu telah memulangkan anak didiknya pada hari pertama masuk pada Ramadan. "Jika tidak, pasti sudah ramai," kata Kukuh, penjaga SDN Sukorame III Kediri.

Hanya berjarak kurang dari lima menit, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika langsung merilis informasi pusat gempa melalui aplikasi gadget. Sejumlah pemilik gadget mengaku menerima informasi bahwa terjadi gempa berkekuatan 5,6 skala Richter dengan pusat gempa di 104 kilometer tenggara Pacitan dan 109 km sebelah barat daya Trenggalek.

HARI TRI WASONO

Berita lain:
Van Gaal Tangani MU Mulai Rabu
Marquez Menang MotoGP Jerman
Saksi Prabowo di Tamansari Juga Tolak Tanda Tangan







Berita terkait

Gempa Magnitudo 5,4 di Kepulauan Seribu, Dampak Pergerakan Intraslab Lempeng Indo-Australia

1 hari lalu

Gempa Magnitudo 5,4 di Kepulauan Seribu, Dampak Pergerakan Intraslab Lempeng Indo-Australia

TEMPO, Jakarta- Pada Rabu 15 Mei 2024 pukul 16.42.56 WIB wilayah Kepulauan Seribu, diguncang gempa tektonik. Hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo M5,4

Baca Selengkapnya

Gempa di Laut Guncang Kepulauan Seribu, Guncangan Skala III-IV Terasa hingga Tangerang

1 hari lalu

Gempa di Laut Guncang Kepulauan Seribu, Guncangan Skala III-IV Terasa hingga Tangerang

Gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi menengah akibat adanya aktivitas dalam lempeng Indo-Australia.

Baca Selengkapnya

Gempa Magnitudo 5,5 Guncang Mataram dan Sekitarnya, Warga Berhamburan Keluar Rumah

2 hari lalu

Gempa Magnitudo 5,5 Guncang Mataram dan Sekitarnya, Warga Berhamburan Keluar Rumah

Gempa berkekuatan 5,5 Magnitudo selama kurang dari 10 detik menggoyang wilayah Mataram, Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat

Baca Selengkapnya

Alasan Korban Bencana Alam Tidak Ditanggung oleh BPJS. Bagaimana Aturannya?

3 hari lalu

Alasan Korban Bencana Alam Tidak Ditanggung oleh BPJS. Bagaimana Aturannya?

BPJS Kesehatan memang memiliki aturan tertentu terkait penanganan korban bencana alam. Ini alasannya.

Baca Selengkapnya

Gempa Tektonik M5,1 di Laut Flores, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

3 hari lalu

Gempa Tektonik M5,1 di Laut Flores, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi menengah akibat adanya deformasi batuan dalam slab Lempeng Indo-Australia.

Baca Selengkapnya

Mengenang Gempa Bumi Dahsyat Sichuan 2008 Berkekuatan 7,9 SR: Sekitar 90 Ribu Jiwa Tewas

4 hari lalu

Mengenang Gempa Bumi Dahsyat Sichuan 2008 Berkekuatan 7,9 SR: Sekitar 90 Ribu Jiwa Tewas

Gempa bumi dahsyat Sichuan yang terjadi pada 12 Mei 2008 menjadi salah satu gempa dengan korban jiwa terbanyak yang terjadi di China.

Baca Selengkapnya

Info Terkini Gempa M5,1 di Laut Guncang Bali dan NTB, Tidak Berpotensi Tsunami

9 hari lalu

Info Terkini Gempa M5,1 di Laut Guncang Bali dan NTB, Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi menengah akibat adanya aktivitas deformasi batuan di dalam lempeng.

Baca Selengkapnya

BMKG: Gempa Bumi di Pacitan Akibat Deformasi Batuan Lempeng Indo-Australia

9 hari lalu

BMKG: Gempa Bumi di Pacitan Akibat Deformasi Batuan Lempeng Indo-Australia

Dari analisis BMKG, gempa bumi dengan magnitudo M4.8 di Pacitan akibat deformasi batuan lempeng Indo-Australia.

Baca Selengkapnya

Pacitan Diguncang Gempa Bumi Tektonik, Terasa Sampai ke Blitar dan Malang

10 hari lalu

Pacitan Diguncang Gempa Bumi Tektonik, Terasa Sampai ke Blitar dan Malang

Pacitan diguncang gempa bumi dengan magnitudo M5,0, Selasa, 7 Mei 2024 pukul 10.34 WIB.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN Identifikasi Indikator Potensi Gempa Bumi di Sumatera Paling Selatan

10 hari lalu

Peneliti BRIN Identifikasi Indikator Potensi Gempa Bumi di Sumatera Paling Selatan

Pusat Riset Kebencanaan Geologi BRIN melakukan penelitian untuk mengidentifikasi indikator potensi gempa bumi di Sumatera bagian paling selatan.

Baca Selengkapnya