Menteri Nuh Klaim Beasiswa Presiden RI Tak Politis

Reporter

Rabu, 2 April 2014 05:27 WIB

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) M Nuh. TEMPO/Hariandi Hafid

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh mengklaim Beasiswa Presiden Republik Indonesia (BPRI) yang diluncurkan hari ini, Rabu, 2 April 2014, tidak bertendensi politik tertentu. Bahkan dia mengaku berani bertanggung jawab atas klaimnya itu. "Yakinlah tidak ada muatan politik," kata Nuh di Jakarta, Rabu, 1 April 2014. (Baca juga: Siapa pun Presidennya, Bidik Misi Jalan Terus)

Beasiswa ini diluncurkan hanya tujuh hari menjelang pemilu legislatif 9 April 2014. Nuh meminta beasiswa itu tidak dikaitkan dengan politik. Ini berbeda jika Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan kembali berlaga sebagai calon presiden periode berikutnya. "Toh, Presiden-nya tidak running lagi," kata Nuh.

Menurut Nuh, beasiswa atas nama kepala negara merupakan hal yang wajar di beberapa negara, seperti beasiswa King of Thailand yang pernah diraih Djoko Santoso, Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi yang juga mantan Rektor Institut Teknologi Bandung. "Bahkan ada kepala negara yang menggunakan beasiswa atas namanya sendiri, tidak pakai jabatan," kata Nuh.

Perihal alasan peluncuran dilakukan hari ini, Nuh mengatakan ingin meluncurkan BPRI bersamaan dengan beasiswa Bidikmisi sekitar Februari lalu. "Tetapi karena harus dipersiapkan dengan matang semuanya maka sekarang," kata Nuh.

Hari ini pemerintah Indonesia meluncurkan beasiswa untuk mahasiswa pintar, yaitu Beasiswa Presiden Republik Indonesia. Pemberian beasiswa ini dalam rangka penambahan jumlah peraih gelar master dan doktor di Indonesia dengan cepat. (Baca: Beredar Surat SBY untuk Mahasiswa Bidikmisi)

Beasiswa tersebut dikelola oleh Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). Lembaga ini dikelola bersama oleh Kementerian Keuangan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, serta Kementerian Agama.

Pemerintah, menurut Nuh, menargetkan beasiswa ini diterima minimal oleh 100 orang setiap tahun. Beasiswa diberikan untuk program ilmu alam, ilmu formal, ilmu terapan, ilmu sosial, ilmu humaniora, dan ilmu agama. Setiap pendaftar akan melalui seleksi administrasi, seleksi wawancara (termasuk psikotes), dan program kepemimpinan. Batas akhir pendaftaran beasiswa tersebut yakni 20 April 2014.

RIZKI PUSPITA SARI

Terpopuler:






MH370 Terkuak Jika Kotak Hitam Tersambung Satelit
Ahok Curhat Soal Jokowi yang Fokus Berkampanye
Putin Ingin 'Hidupkan' Kembali Uni Soviet

Berita terkait

Viral Selebgram Dapat Beasiswa KIPK, Pakar Unair Sebut Faktor Kebutuhan Popularitas dan Dorongan Media Sosial

21 jam lalu

Viral Selebgram Dapat Beasiswa KIPK, Pakar Unair Sebut Faktor Kebutuhan Popularitas dan Dorongan Media Sosial

Angga menyayangkan fenomena tersebut dapat terjadi di kalangan mahasiswa yang menerima beasiswa.

Baca Selengkapnya

Kemenag Buka Seleksi Penerimaan Beasiswa Pemerintah Maroko 2024

2 hari lalu

Kemenag Buka Seleksi Penerimaan Beasiswa Pemerintah Maroko 2024

Tahun ini, jumlah kuota beasiswa yang diberikan sebanyak 50 orang melalui Kemenag.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Bekasi Selidiki Kasus Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

2 hari lalu

Polres Metro Bekasi Selidiki Kasus Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Polres Metro Bekasi menelusuri kasus dugaan penipuan beasiswa S3 ke Filipina yang diduga dilakukan oleh Bambang Tri Cahyono.

Baca Selengkapnya

Cerita Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Lapor Polisi, Alami Kerugian Rp 30 Juta

2 hari lalu

Cerita Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Lapor Polisi, Alami Kerugian Rp 30 Juta

Program pendidikan yang dia ikuti itu akan dilaksanakan di Philippine Women's University pada 2024 di Manila dengan skema beasiswa parsial doktoral.

Baca Selengkapnya

Masuki Gelombang ke-68, Ini 5 Kiat Lolos Pendaftaran Program Prakerja

3 hari lalu

Masuki Gelombang ke-68, Ini 5 Kiat Lolos Pendaftaran Program Prakerja

Kartu Prakerja adalah program beasiswa pelatihan untuk meningkatkan kompetensi kerja dan kewirausahaan.

Baca Selengkapnya

Australia Siapkan 20 Program Beasiswa untuk Indonesia Timur

5 hari lalu

Australia Siapkan 20 Program Beasiswa untuk Indonesia Timur

Pemerintah Australia menyiapkan 20 program beasiswa untuk Indonesia Timur pada tahun ini guna memperkuat hubungan diplomatik.

Baca Selengkapnya

Masih Dibuka Pendaftaran Beasiswa BCA, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

6 hari lalu

Masih Dibuka Pendaftaran Beasiswa BCA, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Simak di sini syarat beasiswa BCA.

Baca Selengkapnya

10 Beasiswa Luar Negeri yang Buka Pendaftaran Mei 2024

8 hari lalu

10 Beasiswa Luar Negeri yang Buka Pendaftaran Mei 2024

Deretan beasiswa luar negeri S1, S2, dan S3 yang membuka pendaftaran pada Mei 2024

Baca Selengkapnya

USAID dan Kementerian Agama Bikin Acara Global Santri Fest

8 hari lalu

USAID dan Kementerian Agama Bikin Acara Global Santri Fest

USAID bekerja sama dengan Kementerian Agama RI mengadakan yang ditujukan memberikan informasi praktis bagi para santri soal beasiswa di Amerika Serika

Baca Selengkapnya

Kemendikbud Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia 2024, Diperluas hingga Jenjang S3

12 hari lalu

Kemendikbud Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia 2024, Diperluas hingga Jenjang S3

Di tahun sebelumnya, beasiswa calon dosen masih terbatas untuk jenjang S2.

Baca Selengkapnya