Pemerintah Khawatir Target Stok Beras Tahun Ini Tidak Tercukupi

Reporter

Editor

Senin, 14 Februari 2005 16:05 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Pemerintah mengkhawatirkan pengadaan stok beras tahun ini sulit dipenuhi Perum Bulog. Direktur Utama Bulog Widjanarko Puspoyo mengatakan, target pengadaan beras sekitar 2,25 juta ton sulit dipenuhi, karena adanya musim kering pada paruh kedua tahun ini. "Kemungkinan Bulog hanya bisa memenuhi stok hingga sekitar 2 juta ton saja," kata Widjanarko usai diterima Wakil Presiden Jusuf Kalla di kantor Wapres, Senin (14/2).Widjanarko mengatakan, kesulitan ini diperkirakan akan bertambah, mengingat harga beras dalam kondisi seperti itu akan meningkat. Akibatnya, kemampuan Bulog untuk menimbun stok juga berkurang. "Jika berasnya seharga Rp 1.000 per kilo lalu naik jadi Rp 1.200 kan kemampuan beli Bulog juga terpengaruh," kata dia. Mengenai opsi untuk mengimpor beras, beberapa negara penghasil bahan pokok itu, seperti Thailand, Vietnam dan Laos, juga sulit. Ini karena, pemerintah masing-masing negara telah memberikan peringatan kepada para petani untuk menghindari bercocok tanam jenis tanaman yang membutuhkan banyak air. Ini untuk mengantisipasi datangnya badai El Nino tahun ini. Menurutnya, jumlah stok tahun ini naik sekitar 350 ribu ton dibandingkan tahun lalu yang berkisar sekitar 1,8 -1,9 juta ton. Seiring dengan naiknya kebutuhan beras nasional ini, kata dia, produksi beras dunia justru menurun. "Tingkat konsumsi cenderung naik," kata dia. Ini memicu naiknya harga beras dunia, yang saat ini berkisar US$ 300 per metrik ton. Budi R

Berita terkait

Bulog Dorong Adanya Inovasi Ketahanan Pangan Menghadapi Dampak Krisis Iklim

3 jam lalu

Bulog Dorong Adanya Inovasi Ketahanan Pangan Menghadapi Dampak Krisis Iklim

Bulog menyatakan, krisis iklim mempengaruhi produksi beras dan mengancam ketahanan pangan. Perlu mencari inovasi untuk mengatasinya.

Baca Selengkapnya

Perum Bulog Gelar IIRC 2024: Bahas Perubahan Iklim, Geopolitik, hingga Distribusi Beras di Dunia

14 jam lalu

Perum Bulog Gelar IIRC 2024: Bahas Perubahan Iklim, Geopolitik, hingga Distribusi Beras di Dunia

Direktur Bulog Sonya Mamoriska menyatakan IIRC 2024 akan membahas isu iklim, gangguan ekonomi, geopolitik yang berdampak pada produksi beras.

Baca Selengkapnya

Bulog Gelar Indonesia International Rice Conference di Bali, Apa yang Akan Dibahas?

18 jam lalu

Bulog Gelar Indonesia International Rice Conference di Bali, Apa yang Akan Dibahas?

Acara Bulog bertajuk Rice Resilience: Adapting to Global Challenges ini berlangsung di International Convention Center - The Westin Nusa Dua, Bali.

Baca Selengkapnya

Bulog akan Lanjutkan Impor Beras untuk Dukung Program Makan Bergizi Gratis Prabowo

6 hari lalu

Bulog akan Lanjutkan Impor Beras untuk Dukung Program Makan Bergizi Gratis Prabowo

Direktur Utama Perum Bulog Wahyu Suparyono mengaku akan lanjutkan impor beras. Untuk dukung program Makan Bergizi Gratis.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: ICW Undang Kaesang Klarifikasi Jet Pribadi, IKN Bakal jadi Produk Gagal

7 hari lalu

Terpopuler: ICW Undang Kaesang Klarifikasi Jet Pribadi, IKN Bakal jadi Produk Gagal

Berita terpopuler bisnis pada Kamis, 12 September 2024, dimulai dari agenda undangan ICW ke Kaesang Pangarep untuk mengklarifikasi jet pribadi.

Baca Selengkapnya

Bos Bulog soal Program Makan Bergizi Gratis: Penyerapan Gabah Penting, Kemitraan di Era Modern Tak Bisa Ditawar Lagi

7 hari lalu

Bos Bulog soal Program Makan Bergizi Gratis: Penyerapan Gabah Penting, Kemitraan di Era Modern Tak Bisa Ditawar Lagi

Direktur Utama Perum Bulog Wahyu Suparyono mengaku siap mendukung program makan bergizi gratis Prabowo Subianto. Apa perannya?

Baca Selengkapnya

Antisipasi Demurrage, Dirut Bulog: Saya Orang Lama di Pelabuhan

7 hari lalu

Antisipasi Demurrage, Dirut Bulog: Saya Orang Lama di Pelabuhan

Direktur Utama Perum Bulog Wahyu Suparyono menyiapkan langkah-langkah mengantisipasi demurrage terulang. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Dirut Bulog Jelaskan Alasan Orang Dekat Prabowo jadi Wakilnya

7 hari lalu

Dirut Bulog Jelaskan Alasan Orang Dekat Prabowo jadi Wakilnya

Direktur Utama Perum Bulog jelaskan alasan bekas Ketua Pembina Tim Kampanye Daerah Prabowo-Gibran Sulawesi Selatan jadi wakilnya. Apa itu?

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Rombak Direksi Bulog, Serapan Gabah Petani Menjadi Sorotan

8 hari lalu

Erick Thohir Rombak Direksi Bulog, Serapan Gabah Petani Menjadi Sorotan

Pengamat pertanian dari CORE, Eliza Mardian, menyoroti langkah Menteri Erick Thohir merombak direksi Bulog. Serapan gabah petani dinilai belum maksima

Baca Selengkapnya

Wamen BUMN Beberkan Alasan Erick Thohir Rombak Direksi Bulog

8 hari lalu

Wamen BUMN Beberkan Alasan Erick Thohir Rombak Direksi Bulog

Kementerian BUMN mengatakan bakal ada perubahan fungsi Bulog ke depan sehingga dilakukan perombakan direksi

Baca Selengkapnya