Korban Banjir Rebutan Air Bersih di Subang  

Reporter

Editor

Zed abidien

Rabu, 22 Januari 2014 15:58 WIB

Mobil pemadam kebakaran Dinas Pemadam Kebakaran Kota Subang memberi bantuan air bersih kepada warga yang kebanjiran di Desa Lengkong Jaya, Subang, Jawa Barat, (22/1). TEMPO/Aditya Herlambang

TEMPO.CO, Subang - Puluhan warga Desa Lengkong Jaya, Kecamatan Pamanukan, Kabupaten Subang, Rabu siang tadi, 22 Januari 2014, berebut air bersih yang dikirimkan PDAM Subang melalui mobil Pemadam Kebakaran (Damkar). Meskipun Damkar mengirim 12.000 liter air bersih setiap harinya, jumlah itu tidak bisa memenuhi kebutuhan warga korban banjir Subang.

Menurut Zaenal Abidin, 43 tahun, warga Desa Lengkong Jaya, setiap keluarga membutuhkan 300 liter air per hari. "Kami membutuhkan air bersih untuk mandi dan minum," katanya, Rabu, 22 Januari 2013. Kebutuhan tersebut membuat mereka harus berebut air.

Jika tidak mendapatkan air kiriman PDAM, mereka mesti membeli air bersih seharga Rp 2.000 per 4 jerigen air bersih. Pedagang air itu merupakan warga yang mengangkut air secara pribadi. Sebelumnya, Desa Lengkong Jaya tidak bisa dikirimi air karena akses jalan yang terputus banjir.

Menurut koordinator petugas kebakaran Cucu Rahmadi, hingga saat ini pihaknya telah mengirimkan 75.000 liter air bersih pada tiga kecamatan yang mengalami banjir. "Kami keterbatasan jumlah petugas dan mobil Damkar," ujarnya, setelah membagikan air. Dalam sehari, mobil Damkar yang hanya berjumlah dua itu mesti bolak-balik empat kali untuk mengirimkan air.

Sekali angkut, kata Cucu, mobil Damkar bisa membawa 3.000 liter air. Padahal menurut Cucu, debit air yang disediakan PDAM dinilai bisa memenuhi kebutuhan korban banjir. "Masalahnya, lokasi banjir dan gudang air PDAM berjarak 35 kilometer," ujar Cucu.

Banjir melanda 16 kecamatan di Kabupaten Subang sejak Sabtu, 18 Januari 2014 kemarin. Akibatnya, aliran listrik di 16 kecamatan itu mati sehingga warga tidak bisa memperoleh air bersih. Menurut pantauan Tempo, banjir yang mulanya setinggi 3 meter itu kini telah surut menjadi setinggi mata kaki.

PERSIANA GALIH




Berita lainnya:
Akun Instagram Ani Yudhoyono Terpopuler di Dunia
Tingkah Polah 3 Ibu Negara Dunia di Instagram
Marcos Lopes, Bintang Muda Manchester City
Perang Antikorupsi, Pengacara Cina Justru Dibui
Jokowi ke Tebet, Warga: Ingin Lihat Pak Jokowi

Berita terkait

Satgas IKN Sebut Pembangunan IKN tak Sebabkan Banjir

4 jam lalu

Satgas IKN Sebut Pembangunan IKN tak Sebabkan Banjir

Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Ibu Kota Nusantara (IKN) mengklaim pembangunan IKN tidak menyebabkan banjir di kawasan.

Baca Selengkapnya

Banjir Setinggi Rumah Tersisa di 5 Kampung di Mahakam Ulu, Banjir Susulan Menerjang

1 hari lalu

Banjir Setinggi Rumah Tersisa di 5 Kampung di Mahakam Ulu, Banjir Susulan Menerjang

Banjir melanda wilayah Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur, sejak Senin, 13 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Pemprov Kaltim Sigap Respon Bencana Banjir Mahulu

2 hari lalu

Pemprov Kaltim Sigap Respon Bencana Banjir Mahulu

Curah hujan yang tinggi membuat Sungai Mahakam menuap. Akibatnya, lima kecamatan di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Kalimantan Timur (Kaltim) terendam banjir.

Baca Selengkapnya

Cerita Duka Korban Banjir Bandang di Sumbar, Cucu dan 4 Anggota Keluarga Hanyut

2 hari lalu

Cerita Duka Korban Banjir Bandang di Sumbar, Cucu dan 4 Anggota Keluarga Hanyut

Banjir di Kabupaten Agam dan Tanah datar meninggal duka bagi masyarakat Sumatra Barat. 59 orang lebih dinyatakan meninggal dan ada 16 yang masih dalam pencarian.

Baca Selengkapnya

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

2 hari lalu

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

Prabowo mengunjungi korban banjir Sumbar seusai lawatannya dari Qatar dan Uni Emirat Arab. Ia menyatakan turut berduka cita atas musibah itu.

Baca Selengkapnya

5 Tips Bangun Rumah Anti Banjir

3 hari lalu

5 Tips Bangun Rumah Anti Banjir

Banjir adalah bencana yang dapat terjadi di mana saja dan bisa datang tiba-tiba. Simak 5 tips bangun rumah anti banjir

Baca Selengkapnya

5 Hal tentang Konawe, Kunjungan Jokowi, Bendungan, hingga Banjir

3 hari lalu

5 Hal tentang Konawe, Kunjungan Jokowi, Bendungan, hingga Banjir

Jokowi meresmikan Bendungan Ameroro di Desa Tamesandi, Kecamatan Uepai, Kabupaten Konawe

Baca Selengkapnya

Banjir di Nagan Raya Aceh Mulai Surut, BNPB Ingatkan Risiko Hujan Susulan

4 hari lalu

Banjir di Nagan Raya Aceh Mulai Surut, BNPB Ingatkan Risiko Hujan Susulan

Banjir akibat luapan sungai di Nagan Raya, Aceh, berangsur surut, Namun, masih ada potensi hujan intensitas sedang hingga lebat.

Baca Selengkapnya

Jalan Nasional Sumatera Barat Putus Diterjang Banjir, Pasokan Logistik Terancam

4 hari lalu

Jalan Nasional Sumatera Barat Putus Diterjang Banjir, Pasokan Logistik Terancam

Banjir menyebabkan jalan nasional di Sumatera Barat terputus. Kadin khawatir akan terjadi ancaman pada pasokan komoditas.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ingin Turun Langsung ke Lokasi Banjir Lahar Dingin di Sumatera Barat

4 hari lalu

Jokowi Ingin Turun Langsung ke Lokasi Banjir Lahar Dingin di Sumatera Barat

Jokowi telah memerintahkan Kepala BNPB untuk segera mendatangi area yang terkena dampak untuk mengkoordinasikan upaya bantuan dan pemulihan.

Baca Selengkapnya