Pilgub Jatim Besok, 126 TPS di Banyuwangi Rawan  

Reporter

Editor

Agung Sedayu

Rabu, 28 Agustus 2013 14:54 WIB

Para Calon Gubernur Jawa Timur pada Pilkada 2013 yaitu (ki-ka) Sukarwo, Eggi Sudjana, Bambang DH dan Khofifah Indar Parawansa. TEMPPO/Fully Syafi

TEMPO.CO, Banyuwangi - Kepala Bagian Operasional Kepolisian Resor Banyuwangi, Komisaris Sujarwo, mengatakan sebanyak 126 dari 3.905 tempat pemungutan suara di daerahnya tergolong rawan. Dikategorikan rawan karena lokasi TPS-TPS tersebut berada di desa-desa pelosok yang berjarak 100 kilometer lebih dari Kota Banyuwangi serta jauh dari keramaian.

"Ada yang terletak di pinggir-pinggir hutan," kata dia, Rabu, 28 Agustus 2013. TPS rawan itu tersebar di sejumlah kecamatan, antara lain Kecamatan Pesanggaran, Siliragung, dan Kalibaru. Lokasi yang terpencil, lanjut Sujarwo, menyebabkan TPS itu lebih rentan terhadap adanya perilaku kriminal atau penyelewengan.

Satu polisi dan 12 Satuan Linmas menjaga enam TPS yang tergolong rawan. Sedangkan pada TPS yang berkategori agak rawan, Polres memberlakukan penjagaan satu polisi dan 10 Linmas untuk lima TPS. Sementara TPS aman dijaga satu polisi dan delapan Linmas untuk empat TPS.

Untuk pengamanan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur nanti, Polres Banyuwangi menerjunkan 710 anggota. Ditambah bantuan 100 personel Brigade Mobil Polda Jawa Timur. Seluruh aparat keamanan mulai berjaga pada Rabu hari ini pukul 12.00 WIB.

Sekretaris KPUD Banyuwangi, Bambang Santoso, mengatakan seluruh logistik telah datang dalam jumlah cukup. Jumlah surat suara telah sesuai dengan daftar pemilih tetap, yakni 1.238.917 lembar ditambah 3.500 surat suara cadangan. "Hanya 200-an yang rusak," katanya.

IKA NINGTYAS


Terhangat:
Suap SKK Migas | Konvensi Partai Demokrat | Pilkada Jatim

Berita Terkait

Dua Bulan Kerja Lurah Camat Terapkan Transparansi
Jokowi Akan Rotasi Camat-Lurah Lelang Desember

Warga Penolak Lurah Susan Juga Akan Demo Jokowi

Demo Lurah Susan, Polisi Tak Mau Kecolongan

Berita terkait

Alasan PAN Belum Beri Rekomendasi Emil Dardak Maju dengan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

7 hari lalu

Alasan PAN Belum Beri Rekomendasi Emil Dardak Maju dengan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

PAN belum memberikan rekomendasi kepada Emil Dardak karena Demokrat belum melakukan komunikasi politik dengan mereka.

Baca Selengkapnya

Didukung Banyak Parpol, Khofifah Disebut Punya Potensi Menang Lagi di Pilkada Jatim

8 hari lalu

Didukung Banyak Parpol, Khofifah Disebut Punya Potensi Menang Lagi di Pilkada Jatim

Ujang menyebut belum ada figur yang berani muncul lantaran Khofifah memiliki elektabilitas baik di Jatim dan didukung oleh partai pemenang pilpres.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai Belum Ada Penantang yang Sebanding dengan Khofifah di Pilkada Jawa Timur 2024

8 hari lalu

Pengamat Nilai Belum Ada Penantang yang Sebanding dengan Khofifah di Pilkada Jawa Timur 2024

Pengamat menyebut posisi Khofifah Indar Parawansa sebagai kandidat di Pilkada Jawa Timur terlalu kuat.

Baca Selengkapnya

Disebut Punya Peluang Jadi Lawan Khofifah di Pilkada Jatim, Awiek: Saya Kembalikan ke Partai

8 hari lalu

Disebut Punya Peluang Jadi Lawan Khofifah di Pilkada Jatim, Awiek: Saya Kembalikan ke Partai

Politikus PPP Achmad Baidowi mengapresiasi pendapat yang menyebut dirinya layak maju di Pilkada Jawa Timur menjadi pesaing Khofifah.

Baca Selengkapnya

Pilkada Jawa Timur, Figur Khofifah Menguat di Internal PDIP

8 hari lalu

Pilkada Jawa Timur, Figur Khofifah Menguat di Internal PDIP

PDIP masih melakukan penjaringan calon yang akan diusung dalam Pemilihan Kepada Daerah atau Pilkada Jawa Timur 2024.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Awiek PPP Punya Peluang Jadi Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

10 hari lalu

Pengamat Sebut Awiek PPP Punya Peluang Jadi Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

Politikus PPP Achmad Baidowi meraih 359.189 suara nasional di Pileg 2024.

Baca Selengkapnya

PPP Sebut Belum Tentukan Sikap Politik Resmi di Pilkada Jawa Timur

10 hari lalu

PPP Sebut Belum Tentukan Sikap Politik Resmi di Pilkada Jawa Timur

PPP menyatakan sifat politiknya di Pilkada Jawa Timur masih dinamis. Antara mendukung Khofifah atau membentuk koalisi baru.

Baca Selengkapnya

Akui Jalin Komunikasi Dengan PDIP, Khofifah: Relatif, Belum Pasti Mendukung

10 hari lalu

Akui Jalin Komunikasi Dengan PDIP, Khofifah: Relatif, Belum Pasti Mendukung

Khofifah menaakui menjalin komunikasi dengan PDIP. Namun ia mengatakan, belum pasti partai itu memberikan rekomendasi dukungan.

Baca Selengkapnya

Muhaimin Iskandar Sebut PKB Buka Pintu untuk Khofifah Daftar Pilkada Jawa Timur

12 hari lalu

Muhaimin Iskandar Sebut PKB Buka Pintu untuk Khofifah Daftar Pilkada Jawa Timur

PKB menyambut baik jika nantinya Khofifah mendaftar diri mengikuti seleksi internal di partai itu untuk maju di Pilkada Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Khofifah Buka Peluang Kembali Maju Bersama Emil Dardak di Pilkada Jatim

12 hari lalu

Khofifah Buka Peluang Kembali Maju Bersama Emil Dardak di Pilkada Jatim

Khofifah membuka peluang lebar bagi Emil Dardak untuk kembali berpasangan di Pilkada Jawa Timur. Ia mengaku nyaman dan produktif bersama Emil.

Baca Selengkapnya