Komisaris Legimo Mendadak Datang ke KPK

Reporter

Editor

Nur Haryanto

Senin, 11 Maret 2013 11:21 WIB

Komisaris Polisi Heru Legimo. TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO.CO, Jakarta - Komisaris Legimo tiba-tiba mendatangai kantor Komisi Pemberantasan Korupsi, Senin pagi, 11 Maret 2013. Bendahara Korps Lalu Lintas Porli ini mendatangi gedung KPK padahal namanya tidak tertera dalam jadwal pemeriksaan kasus korupsi proyek simulator kemudi 2011.

Legimo datang ke KPK didampingi ajudannya pada sekitar pukul 10.25 WIB. Dia mengenakan seragam polisi. Legimo sama sekali tak berkomentar ketika dikonfirmasi para pewarta. Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Priharsa Nugraha, mengaku belum mengetahui agenda pemeriksaan Legimo tersebut. "Saya cek dulu," kata Priharsa.

Dua atasan Legimo di Korlantas, bekas Kepala Korlantas Inspektur Jenderal Djoko Susilo dan Wakilnya, Brigadir Jenderal Didik Purnomo, menjadi tersangka kasus simulator kemudi. Dua rekanan proyek, Direktur Utama PT Citra Mandiri Metalindo Budi Susanto dan Direktur Utama PT Inovasi Teknologi Indonesia Sukotjo S Bambang, ikut menjadi tersangka.


KPK menduga proyek berbiaya Rp 196 miliar ini telah di-markup sehingga merugikan negara berkisar Rp 100 miliar. Markup terjadi setelah proyek disubkontrakkan dari rekanan pemenang lelang PT Citra Mandiri kepada PT Inovasi Teknologi.


Belakangan proyek ini menyeret anggota Dewan Perwakilan Rakyat. Mereka adalah dua politikus Partai Golkar Azis Syamsuddin dan Bambang Soesatyo, politikus PDI Perjuangan Herman Herry, serta politikus Partai Demokrat Benny Kabur Harman. Keempatnya diduga menerima kucuran dana dari pejabat Korlantas untuk memuluskan alokasi anggaran proyek simulator.


Hari ini, penyidik KPK juga memeriksa Mawang Dharma Aji, staf ahli (almarhum) Sutjipto --anggota DPR. Priharsa mengatakan penyidik memeriksa Mawang sebagai saksi untuk tersangka Djoko Susilo.

RUSMAN PARAQBUEQ



Berita Terpopuler Lainnya:

3 Anggota DPR Diduga Kecipratan Duit Simulator
Bisnis Mahdiana, Istri Kedua Djoko Susilo
Djoko Susilo Ternyata Punya Istri Lain di Jakarta
Kisah Djoko Susilo dan Anak Yatim Piatu

Advertising
Advertising

Berita terkait

Ogah Komentar soal Hanan Supangkat, Syahrul Yasin Limpo: Sudah ya, Doain Saya

44 menit lalu

Ogah Komentar soal Hanan Supangkat, Syahrul Yasin Limpo: Sudah ya, Doain Saya

Syahrul Yasin Limpo enggan berkomentar soal hubungannya dengan CEO PT Mulia Knitting Factory sekaligus Wabendum NasDem Hanan Supangkat.

Baca Selengkapnya

Mobil Mercedes Benz Sprinter Disita KPK, Ini Kata Syahrul Yasin Limpo

1 jam lalu

Mobil Mercedes Benz Sprinter Disita KPK, Ini Kata Syahrul Yasin Limpo

Dalam kesempatan yang berbeda, kuasa hukum Syahrul Yasin Limpo, Djalamudin Koedoeboen, mengatakan belum mengetahui soal mobil yang disita KPK itu.

Baca Selengkapnya

KPK Tengah Telusuri Aliran Uang dalam Kasus Dugaan Proyek Fiktif di Telkomsigma

3 jam lalu

KPK Tengah Telusuri Aliran Uang dalam Kasus Dugaan Proyek Fiktif di Telkomsigma

KPK tengah menelusuri aliran uang dalam kasus dugaan korupsi di anak usaha PT Telkom, Telkomsigma.

Baca Selengkapnya

Surati Jokowi Soal Pansel KPK, Muhammadiyah Sebut Istana Belum Respons

4 jam lalu

Surati Jokowi Soal Pansel KPK, Muhammadiyah Sebut Istana Belum Respons

PP Muhammadiyah belum mendapatkan balasan surat dari Jomowi soal usulan mereka mengenai pembentukan Panitia Seleksi Calon Pimpinan KPK.

Baca Selengkapnya

LHKPN Janggal Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta, KPK: Harta Rp 6 Miliar Tapi Bisa Beri Pinjaman Rp 7 Miliar?

8 jam lalu

LHKPN Janggal Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta, KPK: Harta Rp 6 Miliar Tapi Bisa Beri Pinjaman Rp 7 Miliar?

KPK telah menjadwalkan pemanggilan eks Kepala Bea Cukai Purwakarta pekan depan untuk mengklarifikasi kejanggalan LHKPN.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Rumah Adik Syahrul Yasin Limpo di Makassar, Setelah Sita 1 Rumah SYL

10 jam lalu

KPK Geledah Rumah Adik Syahrul Yasin Limpo di Makassar, Setelah Sita 1 Rumah SYL

Nilai rumah mewah Syahrul Yasin Limpo yang disita KPK di Makassar tersebut diperkirakan sekitar Rp4,5 miliar.

Baca Selengkapnya

Saksi Sebut Syahrul Yasin Limpo Minta Ditjen Tanaman Pangan Kementan Bayar Lukisan Rp 100 Juta

11 jam lalu

Saksi Sebut Syahrul Yasin Limpo Minta Ditjen Tanaman Pangan Kementan Bayar Lukisan Rp 100 Juta

Permintaan untuk membayar lukisan itu disampaikan oleh eks Staf Khusus (Stafsus) Syahrul Yasin Limpo yaitu Joice Triatman.

Baca Selengkapnya

Nurul Ghufron Kembali Jalani Sidang Etik, Ini Penjelasannya

17 jam lalu

Nurul Ghufron Kembali Jalani Sidang Etik, Ini Penjelasannya

Nurul Ghufron mengatakan besok dia akan kembali menjalani sidang etik dengan agenda pembelaan.

Baca Selengkapnya

KPK Panggil Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Rahmady Effendy Pekan Depan

17 jam lalu

KPK Panggil Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta Rahmady Effendy Pekan Depan

Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta, Rahmady Effendy, akan menjalani klarifikasi soal LHKPN-nya di KPK pekan depan.

Baca Selengkapnya

Korupsi Rumah Dinas DPR, KPK: Vendor Dapat Keuntungan Secara Melawan Hukum

18 jam lalu

Korupsi Rumah Dinas DPR, KPK: Vendor Dapat Keuntungan Secara Melawan Hukum

KPK memeriksa Indra Iskandar, Sekjen DPR RI, dalam kasus korupsi rumah dinas DPR.

Baca Selengkapnya