Kampanye Dede di Terminal Cicaheum Bikin Macet

Reporter

Editor

Eni Saeni

Kamis, 14 Februari 2013 15:41 WIB

Calon Gubernur Jawa Barat, Dede Yusuf. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Jakarta - Calon Gubernur Jawa Barat Dede Yusuf berkampanye di Terminal Cicaheum, Bandung, Kamis siang, 14 Februari 2014. Kampanye yang berlangsung sekitar satu jam di tempat itu membuat antrean panjang kendaraan dan menghambat lalu-lalang angkutan umum.

Dede Yusuf yang datang bersama istrinya, Sendy, memulai kampanye di sana sekitar pukul 12 siang. Mereka berjalan kaki mulai dari pintu masuk terminal untuk menyalami warga, pedagang, dan calon penumpang. "Ingat, ya, Bu, saya Dede Yusuf, nomor urut tiga," kata Dede kepada seorang ibu.

Omi Karmilah, 55 tahun, warga Jalan Pagarsih, Bandung, yang disapa Dede, mengatakan, dia dan keluarganya akan memilih Dede Yusuf walau tidak tahu program kerjanya. "Sukses sajalah jadi gubernur," ujarnya.

Warga lain dan anak-anak berseragam sekolah dasar tampak mengikuti langkah Dede. Di tangan mereka, ada atribut kampanye yang dibagikan berupa selembar kalender bergambar foto Dede Yusuf dan pasangannya, Lex Laksamana, serta stiker. Setelah itu, mereka berfoto bersama.

Di terminal bus itu, Dede mengatakan, terminal angkutan umum di Bandung harus dipindahkan dari dalam kota. Misalnya Terminal Cicaheum dan Terminal Ledeng. Alasannya agar tak membuat kemacetan lalu lintas. "Perlu ada relokasi agar terminal lebih nyaman, tidak kumuh, aman dari copet, dan harus terang," katanya.

Selama kampanye itu, arus keluar-masuk bus dalam kota dan antarkota serta angkutan kota menjadi tersendat karena jalur terhalang rombongan tim sukses, warga, dan kumpulan wartawan.

Kemacetan panjang di jalan sekitar terminal tak terhindarkan walau petugas kepolisian yang bertugas lebih dari 20 orang. "Kampanye bikin macet," keluh seorang sopir angkot.

ANWAR SISWADI

Berita terkait

Dede Yusuf Ungkap Alasan Enggan Maju Pilkada 2024

1 hari lalu

Dede Yusuf Ungkap Alasan Enggan Maju Pilkada 2024

Politikus Partai Demokrat Dede Yusuf lebih memilih menjadi anggota DPR RI dibanding maju Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Masuk Bursa Pilgub Jabar, Mohammad Idris: Tunggu SK Saja, Enggak Usah Gimik Politik

2 hari lalu

Masuk Bursa Pilgub Jabar, Mohammad Idris: Tunggu SK Saja, Enggak Usah Gimik Politik

Masuk bursa kandidat calon Gubernur Jawa Barat 2024, Wali Kota Depok Mohammad Idris enggan berandai-andai dan membuat gimik politik.

Baca Selengkapnya

Alasan Bey Triadi Machmudin Tolak Pinangan Demokrat Maju di Pilkada Jabar 2024

2 hari lalu

Alasan Bey Triadi Machmudin Tolak Pinangan Demokrat Maju di Pilkada Jabar 2024

Partai Demokrat menilai Bey Triadi Machmudin sebagai figur potensial untuk Pilkada Jabar 2024.

Baca Selengkapnya

PAN Sebut Desy Ratnasari dan Bima Arya Maju di Pilkada Jawa Barat

8 hari lalu

PAN Sebut Desy Ratnasari dan Bima Arya Maju di Pilkada Jawa Barat

Ketum PAN Zulkifli Hasan atau Zulhas menyebut nama Desy Ratnasari dan Bima Arya maju di Pilkada Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

24 hari lalu

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menyatakan dirinya siap maju di Pilkada 2024 setelah mendapat arahan dari Ketum PAN, tapi...

Baca Selengkapnya

Rencanakan Usung Calon Gubernur Jabar, PKB Utamakan Konsolidasi dengan Koalisi Perubahan

36 hari lalu

Rencanakan Usung Calon Gubernur Jabar, PKB Utamakan Konsolidasi dengan Koalisi Perubahan

Ketu DPW PKB Jawa Barat Syaiful Huda berpeluang diusung maju di Pilkada Jawa Barat. Sudah dibicarakan dengan Koalisi Perubahan.

Baca Selengkapnya

Maju Mundur Ridwan Kamil ke Pilgub DKI Jakarta atau Pilkada Jawa Barat, Tarik Ulur Golkar dan Gerindra

36 hari lalu

Maju Mundur Ridwan Kamil ke Pilgub DKI Jakarta atau Pilkada Jawa Barat, Tarik Ulur Golkar dan Gerindra

Eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil didukung Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto maju di Pilgub DKI Jakarta. Maju mundur RK di Pilkada Jakarta?

Baca Selengkapnya

Airlangga: Ridwan Kamil Didukung Golkar dan Gerindra di Pilkada Jawa Barat

36 hari lalu

Airlangga: Ridwan Kamil Didukung Golkar dan Gerindra di Pilkada Jawa Barat

Airlangga Hartarto mengatakan, Ridwan Kamil telah mendapat surat tugas untuk maju di Pilkada Jawa Barat dari Partai Golkar dan Gerindra.

Baca Selengkapnya

Golkar Sebut Survei Ridwan Kamil di Jawa Barat di Atas Angka 50 Persen

41 hari lalu

Golkar Sebut Survei Ridwan Kamil di Jawa Barat di Atas Angka 50 Persen

Ridwan Kamil mendapat penugasan tunggal untuk Pilkada Jabar 2024 dari Partai Golkar. Peluang kemenangan Ridwan cukup besar.

Baca Selengkapnya

8 Nama Masuk Bursa Pilgub Jabar 2024, Ada Artis, Timses Capres hingga Pensiunan Polisi

12 Maret 2024

8 Nama Masuk Bursa Pilgub Jabar 2024, Ada Artis, Timses Capres hingga Pensiunan Polisi

Sejumlah nama muncul dan dikaitkan untuk maju di Pilgub Jabar 2024. Ada timses Capres, mantan napi hingga pensiunan polisi.

Baca Selengkapnya