Longsor, Akses Subang - Sumedang Terancam Putus  

Reporter

Editor

Eni Saeni

Rabu, 6 Februari 2013 19:34 WIB

ANTARA/Agus Bebeng

TEMPO.CO, Subang - Jalur jalan provinsi yang menghubungkan Subang-Sumedang, Jawa Barat, terancam putus akibat tertutup material longsor pasca terjadinya bencana longsor di lokasi tebing Kampung Haur Koneng, Desa Kasomalang, Kabupaten Subang, kemarin.

"Material tanah bekas longsorannya sudah mulai menutupi bagian sisi badan jalan," kata Zaenal, seorang warga Desa Kasomalang. "Jika terjadi hujan deras lagi, mungkin material longsorannya akan lebih banyak dan bisa menutupi semua bagian badan jalan."

Tebing sepanjang 100 meteran dengan ketinggian 10 hingga 20 meter tersebut, mulai tergerus hujan yang terjadi sejak Selasa malam hingga Rabu, 5-6 Pebruari 2013.

Tak hanya itu, longsor juga mengancam dua rumah milik warga yang hanya berjarak kurang dari setengah meter dari tebing tersebut. "Sedikit lagi rumah saya terkubur tanah longsor," kata Oboy, pemilik rumah yang berada di dekat tebing yang longsor tersebut. "Sekarang saya dan keluarga tak bisa lagi tidur nyenyak."

Kepala Bidang Bina Marga Dinas Bina Marga dan Pengairan Kabupaten Subang, Andri Priatna mengatakan, pihaknya sudah mendapatkan laporan ihwal terjadinya longsor di ruas jalan provinsi tersebut. "Kami segera berkoordinasi dengan pihak Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat," ujar Andri.

Ia berdalih, urusan pemeliharaan di ruas jalan provinsi merupakan wewenang dari Dinas Bina Marga Provinsi Jabar.

NANANG SUTISNA



Baca juga:
Maharani Buka-bukaan Soal Kasus Sapi

Le Meridien Pastikan Maharani Ditangkap di Kamar

Terima Rp 10 Juta, Maharani: Saya Enggak Munafik

Luthfi Hasan Akhirnya Mengaku Kenal Ahmad Fathanah

Berita terkait

Jalur Wisata Pandaan-Mojokerto Tertimbun Longsor  

20 Januari 2015

Jalur Wisata Pandaan-Mojokerto Tertimbun Longsor  

Akses jalan yang menghubungkan kawasan wisata Pandaan, Pasuruan, dengan Trawas dan Pacet, Mojokerto, tertimbun longsor.

Baca Selengkapnya

Longsor di Mojokerto Hambat Akses Jalan  

27 Desember 2014

Longsor di Mojokerto Hambat Akses Jalan  

Lereng Gunung Arjuna, tepatnya di Dusun Kembang, Desa Kembangbelor, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, ambrol.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Banjir dan Longsor, Jombang Siaga 24 Jam  

18 Desember 2014

Antisipasi Banjir dan Longsor, Jombang Siaga 24 Jam  

Tanah longsor pernah melanda Dusun Kopen, Desa Ngrimbi, Kecamatan Bareng, pada 28 Januari 2014. Menelan 14 korban jiwa.

Baca Selengkapnya

25 Ribu Hektare Lahan di Lamongan Rawan Longsor  

17 Desember 2014

25 Ribu Hektare Lahan di Lamongan Rawan Longsor  

Pemerintah Kabupaten Lamongan menggelar kampanye penanaman 2 juta pohon di sejumlah lahan kritis.

Baca Selengkapnya

Korban Longsor Jombang Direlokasi di Tempat Rawan

17 Desember 2014

Korban Longsor Jombang Direlokasi di Tempat Rawan

Kepala BPBD Jombang Nur Huda mengakui bahwa tempat relokasi korban longsor Jombang masih rawan karena tetap berada di wilayah perbukitan.

Baca Selengkapnya

Longsor Banjarnegara, Jokowi Fokus Urus Evakuasi

14 Desember 2014

Longsor Banjarnegara, Jokowi Fokus Urus Evakuasi

Pemerintah sedang mempertimbangkan status longsor Banjarnegara.

Baca Selengkapnya

Longsor Banjarnegara Mirip Ciwidey-Karanganyar  

14 Desember 2014

Longsor Banjarnegara Mirip Ciwidey-Karanganyar  

Tim sedang mengecek sisi lain dari bukit.

Baca Selengkapnya

Longsor Banjarnegara, Korban Masih Diidentifikasi  

14 Desember 2014

Longsor Banjarnegara, Korban Masih Diidentifikasi  

Sebagian korban berasal dari luar wilayah longsor.

Baca Selengkapnya

5 Rumah Mewah di Malang Terkena Longsor

26 April 2014

5 Rumah Mewah di Malang Terkena Longsor

Sebuah mobil dan sepeda motor terseret tanah longsor sedalam 20 meter.

Baca Selengkapnya

12 Orang Tertimbun Longsor di Jayapura

23 Februari 2014

12 Orang Tertimbun Longsor di Jayapura

Mereka tertimbun setelah hujan deras menguyur seharian.

Baca Selengkapnya