KIPP Protes KPU

Reporter

Editor

Senin, 21 Juni 2004 15:33 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Komite Independen Pemantau Pemilu (KIPP) mempertanyakan kepada Komisi Pemilihan Umum tentang ketidakjelasan akreditasi lembaga mereka untuk memantau pemilu presiden 5 Juli mendatang. "Hingga saat ini, tidak ada pernyataan tertulis atau lisan mengenai akreditasi kami," ujar Direktur Eksekutif KIPP Ray Rangkuti kepada wartawan di sela-sela unjuk rasa di halaman dalam gedung KPU, Senin (21/6). Demonstrasi ini diikuti sekitar 30 orang dari perwakilan KIPP di 31 provinsi di Indonesia.KIPP sendiri pada pemilu legislatif telah mendapat akreditasi memantau berdasar SK KPU nomor 104 tahun 2003 mengenai Pemantau Pemilu dan Tata Cara Pemantauan Pemilu. Apabila KIPP tidak diberi akreditasi, Ray meminta dasar penolakan KPU. Namun bila KIPP memperoleh akreditasi, mengapa hingga jauh melampaui batas tenggat tanggal 15 Juni, akreditasi tersebut tidak diberikan. KIPP menduga belum diberikannya akreditasi karena KPU masih menunggu permintaan maaf KIPP. Hal ini terkait dengan selisih paham yang terjadi saat KIPP melaporkan hasil temuan mereka kepada publik sebelum dilaporkan ke KPU pada pemilu legislatif lalu. "Apabila itu penyebabnya dan merasa tersinggung, silakan tempuh jalur hukum. Tapi jangan dijadikan alasan untuk tidak memberikan akreditasi," tandas Ray. Sebanyak 29 lembaga mendapat akreditasid KPU untuk memantau pemilu presiden mendatang. Lembaga-lembaga tersebut antara lain The Habibie Center, Transperancy International Indonesia, Indonesian Corruption Watch, Forum Rektor Indonesia serta Jaringan Pendidikan Pemilih Untuk Indonesia. Pihak KIPP harus kecewa karena tidak ada dari pihak KPU yang menemui mereka. Akhirnya para anggota KIPP menuju panwaslu untuk melaporkan masalah akreditasi ini. Sita Planasari A - Tempo News Room

Berita terkait

DPR Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu 2024 pada 15 Mei, KPU Siapkan Ini

15 jam lalu

DPR Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu 2024 pada 15 Mei, KPU Siapkan Ini

Komisi II DPR juga akan mengonfirmasi isu yang menerpa Ketua KPU Hasyim Asy'ari.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai KPU dan Bawaslu Kurang Prioritaskan Sidang Sengketa Pileg di MK

18 jam lalu

Pengamat Nilai KPU dan Bawaslu Kurang Prioritaskan Sidang Sengketa Pileg di MK

Direktur Eksekutif Lingkar Madani, Ray Rangkuti, menyoroti peran KPU dan Bawaslu dalam sengketa pileg di MK.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024: Mendagri Sebut DP4 Capai 207 Juta Jiwa

2 hari lalu

Pilkada 2024: Mendagri Sebut DP4 Capai 207 Juta Jiwa

Mendagri mengingatkan agar KPU melindungi keamanan data pemilih untuk Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

PKB Ajukan Gugatan Sengketa Pileg karena Kehilangan Satu Suara di Halmahera Utara, Ini Alasannya

4 hari lalu

PKB Ajukan Gugatan Sengketa Pileg karena Kehilangan Satu Suara di Halmahera Utara, Ini Alasannya

Dalam sidang sengketa Pileg, PKB meminta KPU mengembalikan suara partainya yang telah dihilangkan.

Baca Selengkapnya

Pesan DKPP kepada KPU dan Bawaslu Jelang Pilkada 2024 Serentak

5 hari lalu

Pesan DKPP kepada KPU dan Bawaslu Jelang Pilkada 2024 Serentak

KPU akan mendapatkan Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) untuk Pilkada 2024 dari Kemendagri pada 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Persiapan KPU dan Bawaslu Hadapi Sidang Sengketa Pileg di MK Hari Ini

6 hari lalu

Persiapan KPU dan Bawaslu Hadapi Sidang Sengketa Pileg di MK Hari Ini

MK mengagendakan sidang pemeriksaan pendahuluan sengketa Pileg yang akan dibagi dalam tiga panel persidangan.

Baca Selengkapnya

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, KPU Bilang Harusnya Ada Putusan Bawaslu Dulu

6 hari lalu

Soal Gugatan PDIP ke PTUN, KPU Bilang Harusnya Ada Putusan Bawaslu Dulu

PDIP menggugat KPU ke Pengadilan Tata Usaha Negara atau PTUN Cakung, Jakarta Timur.

Baca Selengkapnya

KPU Siapkan Jawaban Hadapi Sidang Perdana Gugatan PDIP di PTUN

6 hari lalu

KPU Siapkan Jawaban Hadapi Sidang Perdana Gugatan PDIP di PTUN

PDIP tercantum sebagai pihak penggugat diwakili oleh Megawati Soekarnoputri selaku Ketua Umum DPP PDIP.

Baca Selengkapnya

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

8 hari lalu

DPR Sebut Lembaga Kepresidenan Masuk Kajian Revisi UU Pemilu, Apa Alasannya?

Komisi II DPR telah mengusulkan revisi UU Pemilu dan UU Pilkada sejak awal masa bakti 2019.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

8 hari lalu

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

Bawaslu minta jajarannya menyiapkan alat bukti dan kematangan mental menghadapi sidang sengketa Pileg di MK.

Baca Selengkapnya