Polda Metro Jaya Tidak Hanya Terima Bantuan Mobil dari Taufik

Reporter

Editor

Jumat, 18 Juli 2003 15:30 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Makbul Padmanagara, Senin (28/1), mengatakan pihaknya tidak hanya menerima bantuan mobil dari Taufik Kiemas tapi juga sejumlah perusahaan pengembang. Makbul mengatakan hal ini berkaitan dengan pemberian mobil patroli dari suami Presiden Megawati Sukarnoputri, Taufik Kiemas, sebanyak 24 buah. Mobil ini untuk keperluan pengawalan. Saat rapat kerja dengan Komisi II DPR RI, Makbul mengatakan, “Memang saya pernah menyampaikan kepada beliau bahwa di Polda Metro itu memang kotanya itu metropolitan, tetapi polisinya masih terbelakang, masih jaman Majapahit.” Ia mengatakan jumlah mobil-mobil patroli yang saat ini dimiliki, sebanyak 38 buah, tidak mencukupi untuk melayani warga ibukota yang berjumlah 18 juta orang. Mobil-mobil tersebut adalah produksi tahun 1988, bahkan yang dipakai oleh polsek-polsek adalah produksi tahun 1983. Ia mengatakan bahwa jumlah bantuan Taufik, yang 24 buah, masih kurang, terutama untuk pengawalan tamu negara. Akhirnya untuk pengawalan presiden, wakil presiden, dan tamu negara, Taufik berjanji akan menyediakan mobil merk BMW. “Itu bukan untuk mewah-mewahan, tetapi berkaitan dengan pengawalan itu,” kata Makbul. Untuk kepentingan itu pula, Makbul mengaku dirinya juga pernah mengajak bicara DPRD. Ternyata DPRD memberikan responsnya dengan mengucurkan bantuan senilai Rp 7,5 miliar yang akan digunakan khusus untuk membeli mobil patroli, selain Rp 8,2 miliar lainnya untuk keperluan membangun rumah tahanan khusus wanita. Tidak cukup sampai disana, Makbul yang mejadi Kapolda Metro Jaya menggantikan Sofjan Jacoeb tersebut juga mengungkapkan bahwa pihaknya juga mengembangkan jumlah mobil-mobil patrolinya dari para pengembang perumahan kelas atas di Jakarta dan sekitarnya. “Misalnya dari BSD (Bumi Serpong Damai) itu ada 15 ribu rumah di situ, itu untuk mobil patrolinya kami diberikan sepuluh mobil patroli,” kata Makbul. Kemudian tiap-tiap pengembang akan memberikan kepada kami, kata dia lagi. “Yang kita harapkan, dalam waktu yang tidak terlalu lama akan terkumpul mobil patroli cukup yang untuk meng-cover kota Jakarta,” ujar Kapolda Metro Jaya. Dalam kesempatan itu, Makbul juga menginformasikan bahwa dalam dua bulan ke depan, armada mobil patroli yang dimiliki akan menggunakan sistem Global Positioning System (GPS) dimana kendali mobil dilakukan dengan satelit. (Wuragil-Tempo News Room)

Berita terkait

Misteri 2 Nama Calon Gubernur di Pilkada Jakarta dari PDIP

1 menit lalu

Misteri 2 Nama Calon Gubernur di Pilkada Jakarta dari PDIP

Eriko PDIP mengungkap masih ada 2 nama lain yang masuk bursa calon gubernur di Pilkada Jakarta 2024. Siapa mereka?

Baca Selengkapnya

Ketua MUI Baros Beri Pesan Sejuk Di Sosialisasi PNM Mekaar

3 menit lalu

Ketua MUI Baros Beri Pesan Sejuk Di Sosialisasi PNM Mekaar

PT Permodalan Nasional Madani (PNM) merujuk pada sejarahnya nama Permodalan Nasional Madani langsung diberikan oleh presiden ketiga RI, BJ Habibie. Cita-cita dari Permodalan Nasinal Madani adalah menciptakan masyarakat yang maju secara nasional dengan memberikan 3 modal utama

Baca Selengkapnya

World Water Forum Digelar Besok, Sejumlah Elemen ikut Menjaga Keamanan

3 menit lalu

World Water Forum Digelar Besok, Sejumlah Elemen ikut Menjaga Keamanan

World Water Forum (WFF) ke-10 akan segera digelar di Bali pada 18-25 Mei 2024. Sejumlah elemen masyarakat ikut menjaga keamanan.

Baca Selengkapnya

BEM UB Akan Gelar Aksi Jika Rekomendasi Kebijakan Soal UKT Tak Dipedulikan Pihak Kampus

3 menit lalu

BEM UB Akan Gelar Aksi Jika Rekomendasi Kebijakan Soal UKT Tak Dipedulikan Pihak Kampus

BEM UB mendesak pihak kampus untuk menurunkan UKT usai ditetapkan aturan baru.

Baca Selengkapnya

Polres Bandara Soekarno-Hatta Selidiki Kasus Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat

5 menit lalu

Polres Bandara Soekarno-Hatta Selidiki Kasus Petugas PT JAS Jatuh dari Pintu Pesawat

Polres Bandara Soekarno-Hatta menyelidiki peristiwa terjatuhnya seorang petugas PT Jasa Angkasa Semesta (JAS) dari pintu pesawat Trans Nusa

Baca Selengkapnya

Jemaah Haji Dilarang Bentangkan Spanduk dan Bendera di Tanah Suci

5 menit lalu

Jemaah Haji Dilarang Bentangkan Spanduk dan Bendera di Tanah Suci

Jemaah haji juga diingatkan untuk tidak berkerumun lebih dari lima orang di area Masjid Nabawi dan Masjidil Haram.

Baca Selengkapnya

Akhir 2024, PT Hutama Karya Optimistis Selesaikan Tol Sumut dan Aceh

5 menit lalu

Akhir 2024, PT Hutama Karya Optimistis Selesaikan Tol Sumut dan Aceh

PT Hutama Karya (Persero) optimistis dapat menyelesaikan proyek Jalan Tol Trans Sumatera atau JTTS tahap 1.

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Jadi Saksi Meringankan dalam Kasus Eks Dirut Pertamina, Begini Aturan Hukumnya

5 menit lalu

Jusuf Kalla Jadi Saksi Meringankan dalam Kasus Eks Dirut Pertamina, Begini Aturan Hukumnya

Jusuf Kalla alias JK menjadi saksi meringankan dalam sidang kasus dugaan korupsi terdakwa Eks Direktur Utama Pertamina Karen Agustiawan.

Baca Selengkapnya

Waspada Dampak Obesitas pada Anak

10 menit lalu

Waspada Dampak Obesitas pada Anak

Dampak obesitas pada anak terhadap harapan hidup sangat besar.

Baca Selengkapnya

10 Motor Termahal di Dunia 2024, Harganya Mencapai 2,3 Miliar

10 menit lalu

10 Motor Termahal di Dunia 2024, Harganya Mencapai 2,3 Miliar

Berikut ini deretan sepeda motor dengan harga fantastis pada 2024, ada dibanderol hingga Rp2,3 miliar per unit.

Baca Selengkapnya