Sertijab Mayjen TNI Ariyo Windutomo sebagai Kasetpres Tunggu Keppres Prabowo

Senin, 4 November 2024 13:35 WIB

Presiden Prabowo Subianto (kiri) didampingi Menteri Pertahanan Letjen TNI (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin (kedua kiri), Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto (kedua kanan) dan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo (kanan) melakukan inspeksi pasukan dalam Parade Senja di Lapangan Pancasila, Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah, Jumat 25 Oktober 2024. Parade Senja yang menjadi rangkaian dalam pembekalan Kabinet Merah Putih tersebut digelar untuk mengingatkan jasa para pahlawan yang berjuang dalam kemerdekaan dan menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

TEMPO.CO, Jakarta - Panglima TNI Agus Subiyanto menunjuk dua perwiranya untuk mengisi posisi di lingkungan Istana kepresidenan. Mereka adalah Mayor Jenderal TNI Ariyo Windutomo sebagai Kepala Sekretariat Presiden atau Kasetpres dan Mayjen TNI Kosasih sebagai Sekretaris Militer Presiden.

Mutasi terhadap sejumlah perwira TNI itu tertuang dalam Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1332/X/2024 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan TNI. Surat keputusan itu ditandatangani Panglima TNI Agus Subiyanto pada 31 Oktober 2024, seperti dimuat dalam situs resmi kemarin.

Ariyo diketahui menjabat sebagai Kepala Satuan Pengawas Universitas Pertahanan. Jabatan lama Ariyo pun akan diisi Mayjen TNI Agus Prangarso, yang sebelumnya menjabat Komandan Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Darat (Danseskoad). Sementara Kosasih sebelumnya menjabat sebagai Staf Ahli Menteri Pertahanan bidang Keamanan.

Serah terima jabatan Ariyo dan Kosasih menunggu Surat Keputusan Presiden yang diteken oleh Presiden Prabowo Subianto. Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi dan Kepala Kantor Komunikasi Kepresiden Hasan Nasbi belum merespons pesan Tempo pada Senin, 4 November 2024.

Total ada 76 perwira tinggi TNI dari tiga matra yang dimutasi untuk mengisi sejumlah jabatan strategis. Salah satunya Brigjen TNI Edwin Adrian Sumantha sebagai Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Darat (Danseskoad).

Advertising
Advertising

Edwin sebelumnya merupakan Kepala Biro Hubungan Masyarakat Sekretariat Jenderal Kementerian Pertahanan. Posisinya di Kemenhan akan digantikan Kolonel Inf. Frega Ferdinand Wenas Inkiriwang.

Promosi jabatan lainnya diberikan kepada Brigjen TNI Bayu Permana yang kini menjabat Deputi Bidang Intelijen Dalam Negeri Badan Intelijen Negara (BIN). Bayu dikenal sebagai Kepala Staf Kodam VI/Mulawarman sebelum ditunjuk sebagai Deputi di BIN.

Selain itu, Asisten Personel Kepala Staf Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Aspers Kas Kogabwilhan) Brigjen TNI Robertus Donatus Ndona dipromosikan sebagai Perwira Staf Ahli Tingkat III Bidang Politik dan Keamanan Nasional Panglima TNI.

Panglima TNI Agus Subiyanto juga memberikan promosi terhadap Brigjen TNI Krido Pramono, yang kini menjabat Perwira Staf Ahli Tingkat III Bidang Hubungan Internasional Panglima TNI. Sebelumnya, Brigjen Krido Pramono menjabat Danrem 052/Wijayakrama.

Pilihan Editor: Menteri Hukum: Kemenkumham Dulu Sangat Gemuk, 65 Ribu Lebih Pegawai

Berita terkait

Gelar Aksi di Istana hingga Kementerian BUMN, Serikat Pekerja Minta Prabowo Selamatkan Indofarma

38 menit lalu

Gelar Aksi di Istana hingga Kementerian BUMN, Serikat Pekerja Minta Prabowo Selamatkan Indofarma

Serikat Pekerja Indofarma meminta Presiden Prabowo Subianto turun tangan menyelamatkan Indofarma.

Baca Selengkapnya

Prabowo-PM Singapura Bahas Pengaturan Wilayah Militer dan Sejumlah Isu Bilateral

1 jam lalu

Prabowo-PM Singapura Bahas Pengaturan Wilayah Militer dan Sejumlah Isu Bilateral

Presiden Prabowo Subianto mengatakan bahwa ia sejalan dengan Perdana Menteri Singapura Laurence Wong dalam banyak isu.

Baca Selengkapnya

Respons DPR soal Kebijakan Prabowo Hapus Kredit Macet UMKM Pertanian hingga Perikanan

2 jam lalu

Respons DPR soal Kebijakan Prabowo Hapus Kredit Macet UMKM Pertanian hingga Perikanan

DPR mendukung terobosan Presiden Prabowo yang menghapus kredit macet UMKM sektor pertanian hingga perikanan.

Baca Selengkapnya

Apa itu Danantara Bentukan Prabowo yang Bakal Kelola Dana yang Saingi Negara Maju

2 jam lalu

Apa itu Danantara Bentukan Prabowo yang Bakal Kelola Dana yang Saingi Negara Maju

Mengenal BP Investasi Danantara yang bakal diluncurkan Presiden Prabowo untuk mengelola investasi di luar APBN

Baca Selengkapnya

Presiden Prabowo Terima Kunjungan PM Singapura di Istana Jakarta

3 jam lalu

Presiden Prabowo Terima Kunjungan PM Singapura di Istana Jakarta

Presiden Prabowo Subianto menerima kunjungan Perdana Menteri Singapura Lawrence Wong untuk pertemuan bilateral.

Baca Selengkapnya

Tiga Syarat yang Mesti Dipenuhi Prabowo Bila Mengalihkan Subsidi Energi BBM ke BLT

4 jam lalu

Tiga Syarat yang Mesti Dipenuhi Prabowo Bila Mengalihkan Subsidi Energi BBM ke BLT

Agar subsidi energi bermanfaat, Pemerintah harus memperbaiki dan memperbarui data penerima bantuan agar lebih akurat dan transparan

Baca Selengkapnya

Prabowo Teken Perpres Kemenko, Ini Daftar Lengkap Kementerian di Bawahnya

5 jam lalu

Prabowo Teken Perpres Kemenko, Ini Daftar Lengkap Kementerian di Bawahnya

Kabinet Merah Putih terdiri atas 48 kementerian. Ini daftar lengkapnya sesuai Perpres yang diteken Presiden Prabowo kemarin.

Baca Selengkapnya

Daftar Anggota Kompolnas Periode 2024-2028, Berikut Fungsi, Tugas, dan Wewenangnya

5 jam lalu

Daftar Anggota Kompolnas Periode 2024-2028, Berikut Fungsi, Tugas, dan Wewenangnya

Presiden Prabowo Subianto melantik Budi Gunawan sebagai Ketua Kompolnas periode 2024-2028. Berikut daftar lengkap Anggota Kompolnas periode 2024-2028.

Baca Selengkapnya

Prabowo Gelar Sidang Kabinet Paripurna Sore ini, Bahas Apa?

5 jam lalu

Prabowo Gelar Sidang Kabinet Paripurna Sore ini, Bahas Apa?

Sidang Kabinet sore ini merupakan yang kedua untuk Pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Ini Struktur 7 Kemenko Berdasarkan Perpres yang Diteken Prabowo

6 jam lalu

Ini Struktur 7 Kemenko Berdasarkan Perpres yang Diteken Prabowo

Prabowo menandatangani Peraturan Presiden Nomor 141-147 Tahun 2024 tentang tujuh kementerian koordinator yang ada di dalam Kabinet Merah Putih

Baca Selengkapnya