Pramono Anung Klaim Mulai Dikenal Masyarakat setelah Berkeliling Jelang Pilgub Jakarta

Reporter

Antara

Editor

Sapto Yunus

Rabu, 25 September 2024 11:31 WIB

Calon gubernur Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung bertemu dengan pendukung setelah menandatangani Deklarasi Damai di Kota Tua pada Selasa, 24 September 2024. TEMPO/Alfitria Nefi Pratiwi

TEMPO.CO, Jakarta - Calon gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung mengatakan masyarakat sudah mulai mengenalnya setelah dia berkeliling ke sejumlah wilayah Jakarta sebelum masa kampanye pemilihan gubernur atau Pilgub Jakarta 2024 resmi dimulai.

“Alhamdulillah sambutan yang dulu orang enggak kenal, sekarang sudah mulai kenal,” kata Pramono yang akrab disapa Mas Pram usai menghadiri Deklarasi Damai Pilkada Jakarta 2024 di Kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, Selasa, 24 September 2024.

Pramono mengatakan, setelah dia resmi mengundurkan diri sebagai Sekretaris Kabinet (Seskab), dia akan memulai kampanye sejak pagi hingga malam hari untuk berkeliling menyapa masyarakat.

Meski tidak ingin memerinci agenda pertama yang ingin dikunjungi pada hari pertama kampanye pada Rabu, 25 September 2024, Pramono menegaskan dia sudah banyak berkeliling sejak mendaftarkan diri sebagai calon gubernur Jakarta ke Komisi Pemilihan Umum DKI Jakarta.

“Baru malam ini zonasi itu dikeluarkan. Kami tentu akan bentuk itu tetapi saya sendiri dari begitu mendaftar udah keliling-keliling. Hari ini saja sudah titik ketujuh ini,” ujarnya.

Mantan Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP ini juga menanggapi soal larangan kampanye di kawasan Hari Bebas Kendaraan Bermotor atau Car Free Day (CFD) di Bundaran HI, Jakarta Pusat.

Pramono menyebutkan dia hanya akan bersepeda seperti biasa dan tidak memakai atribut yang bersifat kampanye. Dia juga akan bersepeda di CFD sendirian, tanpa calon wakil gubernurnya, Rano Karno, untuk menghindari pelanggaran aturan kampanye.

“Kalau ke CFD udah enggak boleh lagi berkegiatan yang bersifat kampanye, tapi kalau CFD untuk CFD masak enggak boleh. Selama enggak pakai identitas untuk kampanye dan sebagainya,” kata dia.

KPU Jakarta Ingatkan Paslon Kampanye Bertanggung Jawab

Dalam kesempatan yang sama, KPU Jakarta mengingatkan tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur di Pilgub Jakarta 2024 agar melakukan kampanye secara bertanggung jawab dan tidak melakukan hal-hal yang dilarang seperti adu domba.

“Kegiatan kampanye juga bagian dari pendidikan politik masyarakat. Mudah-mudahan Jakarta semakin solid, bukan Jakarta yang semakin terpecah,” kata Ketua KPU DKI Wahyu Dinata.

Berdasarkan jadwal tahapan Pilkada 2024, pelaksanaan kampanye dimulai pada 25 September sampai 23 November 2024. Kemudian KPU menetapkan masa tenang setelah kampanye pada 24-26 November 2024 sebelum pemungutan suara pada 27 November 2024.

<!--more-->

Ketiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur di Pilgub Jakarta 2024 adalah paslon nomor urut 1 Ridwan Kamil-Suswono, nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana, dan paslon nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno.

Ketiga paslon tersebut menghadiri deklarasi kampanye damai Pilgub Jakarta 2024. Wahyu mengatakan, pada prinsipnya, dalam acara ini setiap pasangan calon berkomitmen melakukan kampanye secara damai.

Pramono Ingin Buktikan Pilgub Jakarta Contoh Demokrasi Riang Gembira

Pramono ingin membuktikan kepada daerah lainnya Pilgub Jakarta bisa menjadi contoh praktik terbaik demokrasi yang berjalan baik serta riang gembira.

“Di Pilkada 2024, kita ingin memberikan bukti kepada daerah-daerah lain bahwa Jakarta bisa menjadi best practice, menjadi contoh demokrasi yang berjalan dengan baik, demokrasi yang menghasilkan pemimpin baik tanpa adanya kampanye yang bersifat etnisitas, agama, hoaks, money politics, dan sebagainya,” tuturnya.

Dalam deklarasi kampanye damai Pilgub Jakarta 2024, Pramono mengajak masyarakat dan para pendukungnya melaksanakan pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jakarta dengan riang gembira. Bersama calon wakil gubernur Rano Karno, dia ingin menunjukkan kepada seluruh negeri bahwa apa pun perbedaan yang terjadi, adu gagasan menjadi pilihan yang harus dilakukan.

Menurut dia, adu gagasan harus dilakukan untuk memberikan pelajaran dan pendidikan demokrasi bagi para pemilih, serta bersama-sama menjaga agar nilai gotong royong tetap tercipta. Dia juga menegaskan tiga hal, yakni menjaga perdamaian dan kekeluargaan, membuat kampanye riang gembira dan bekerja penuh untuk memenangkan Pilgub Jakarta 2024.

“Kita buat kampanye jadi riang gembira dan perlu dengan hal yang positif dan memberikan vibes yang energi positif bagi bangsa," kata Pramono.

Pilihan editor: Tim Pembebasan Pilot Susi Air Lakukan Soft Approach, Kapolri Listyo Beri Respons

Berita terkait

Berkaca dari MH Thamrin, Ridwan Kamil Janji Perbaiki Permukiman Jakarta Tanpa Menggusur

9 menit lalu

Berkaca dari MH Thamrin, Ridwan Kamil Janji Perbaiki Permukiman Jakarta Tanpa Menggusur

Ridwan Kamil juga menyatakan sosok MH Thamrin menjadi pedoman dia dalam merumuskan program untuk membangun Jakarta yang lebih baik.

Baca Selengkapnya

Pilkada Ulang Akibat Kemenangan Kotak Kosong Digelar 25 September 2025

23 menit lalu

Pilkada Ulang Akibat Kemenangan Kotak Kosong Digelar 25 September 2025

KPU dan Komisi II DPR menyepakati jadwal pilkada ulang yang dimenangkan kotak kosong pada September tahun depan.

Baca Selengkapnya

Soal Penurunan Jumlah Calon Tunggal di Pilkada 2024, Komisi II DPR: Sudah Berupaya Maksimal

1 jam lalu

Soal Penurunan Jumlah Calon Tunggal di Pilkada 2024, Komisi II DPR: Sudah Berupaya Maksimal

KPU mengungkapkan ada 37 pasangan calon tunggal yang akan menghadapi kotak kosong pada Pilkada 2024

Baca Selengkapnya

Strategi Kampanye Ridwan Kamil-Suswono di Pilgub Jakarta: Dari Blusukan hingga Jangkau Gen Z

1 jam lalu

Strategi Kampanye Ridwan Kamil-Suswono di Pilgub Jakarta: Dari Blusukan hingga Jangkau Gen Z

Ridwan Kamil berharap anggaran hingga Rp 200 juta untuk setiap RW bisa mengatasi kemiskinan di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Daftar 37 Paslon Tunggal yang akan Melawan Kotak Kosong di Pilkada Serentak 2024

2 jam lalu

Daftar 37 Paslon Tunggal yang akan Melawan Kotak Kosong di Pilkada Serentak 2024

KPU mencatat ada 37 paslon yang nantinya akan melawan kotak kosong.

Baca Selengkapnya

Pramono Anung Janjikan Seluruh Fasilitas Transportasi Umum di Jakarta Ramah Difabel

2 jam lalu

Pramono Anung Janjikan Seluruh Fasilitas Transportasi Umum di Jakarta Ramah Difabel

Pramono Anung menilai perlu dilakukan perbaikan terhadap fasilitas transportasi umum di Jakarta, supaya lebih ramah kelompok disabilitas.

Baca Selengkapnya

Alasan Komisi II DPR Sebut Anggaran Pilkada Ulang Bisa Pakai APBN

2 jam lalu

Alasan Komisi II DPR Sebut Anggaran Pilkada Ulang Bisa Pakai APBN

Ketua Komisi II DPR mengatakan pengaturan mengenai pilkada ulang akan tercantum dalam Peraturan KPU.

Baca Selengkapnya

Tetap Gunakan Sirekap untuk Pilkada 2024, KPU Lakukan Ini

2 jam lalu

Tetap Gunakan Sirekap untuk Pilkada 2024, KPU Lakukan Ini

KPU perlu mengecek dan menguji secara berkala Sirekap untuk mengantisipasi gangguan siber pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Dua Paslon di Pilkada Bogor Saling Bilang Begini Saat Deklarasi Kampanye Damai

4 jam lalu

Dua Paslon di Pilkada Bogor Saling Bilang Begini Saat Deklarasi Kampanye Damai

Paslon Rudy Susmanto-Ade Ruhandi dan Bayu Syahjohan-Musyafaur Rahman mengikuti deklarasi kampanye damai untuk Pilkada Kabupaten Bogor.

Baca Selengkapnya

Pilkada Sumut Memanas: Bobby Nasution, Edy Rahmayadi, dan Mulyono

5 jam lalu

Pilkada Sumut Memanas: Bobby Nasution, Edy Rahmayadi, dan Mulyono

Pilkada Sumut 2024 telah dimulai dengan saling sindir antara Bobby Nasution dan Edy Rahmayadi soal jalan rusak, yang menyeret nama Mulyono.

Baca Selengkapnya