Bakal Calon Bupati Serang Andika Hazrumy Resmikan Posko Pemenangan

Kamis, 5 September 2024 19:59 WIB

Bakal calon Bupati Serang, Andika Hazrumy, meresmikan Posko Pemenangan yang didirikan oleh relawan di Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang, Banten pada Kamis, 5 September 2024, untuk mendukung pasangan Andika Hazrumy dan Nanang Supriatna sebagai Bupati dan Wakil Bupati Serang. Dok. Pribadi

INFO NASIONAL - Bakal calon (balon) Bupati Serang, Andika Hazrumy, meresmikan posko pemenangan yang dibuat relawan di Kecamatan Kramatwatu, Kamis 5 September 2024.

Posko ini merupakan wujud dukungan untuk Andika bersama pasangannya, bakal calon wakil bupati, Nanang Supriatna, sekaligus untuk balon Gubernur Banten--Wakil Gubernur, Airin Rachmy Diani--Ade Sumardi.

Andika yang didampingi Nanang melakukan prosesi potong tumpeng sebagai simbol peresmian. Dia pun yakin akan menang di pemilihan kepala daerah serentak, November mendatang. "Insya Allah menang!" kata Andika disambut tepuk tangan dan teriakan semangat ratusan massa yang hadir.

Andika mengapresiasi inisiatif relawan pendirian posko pemenangan dirinya dan Airin itu. "Saya dan Bu Airin keliling ke wilayah Kabupaten (Serang) dan Provinsi (Banten) setiap hari mengunjungi masyarakat. Dengan adanya posko pemenangan seperti ini tentu menambah semangat kami berdua," kata mantan Wakil Gubernur Banten itu.

Kesempatan tatap muka itu juga dimanfaatkan Andika menjabarkan lagi visi-misi yang ia usung merupakan keberlanjutan pembangunan di Kabupaten Serang. Menurut dia, bupati saat ini, Ratu Tatu Chasanah, telah berupaya menjadikan Kabupaten Serang maju dan sejahtera.

Advertising
Advertising

Selama dua periode kepemimpinan Tatu yang juga Ketua DPD Golkar Banten, pembangunan layanan dasar mulai dari infrastruktur, pendidikan hingga kesehatan telah diletakkan dasar-dasarnya hingga ajeg. "Oleh karena itu hal tersebut harus dijaga dan dilanjutkan agar pembangunan di Kabupaten Serang ke depan tidak kembali lagi dari awal," katanya.

Andika mengatakan jalan-jalan di 29 kecamatan di Kabupaten Serang nyaris semuanya sudah dibetonisasi. Sedangkan di sektor Pendidikan terdapat program beasiswa pendidikan tinggi bagi para guru dan lulusan SLTA. Semua berkat kesungguhan Tatu membangun Banten. "Ke depan perlu kita tingkatkan, dan saya sedang menggagas agar pendidikan gratis dapat diterapkan di pendidikan dasar yang menjadi kewenangan kabupaten," ujarnya.

Adapun terkait persoalan sampah dan lapangan kerja bagi warga lokal, Andika mengaku telah memiliki sejumlah strategi untuk mengatasi persoalan-persoalan tersebut. "Untuk itu saya dan Pak Nanang mohon doa dan dukungannya agar semua cita-cita ini dapat terkabul dan terwujud" katanya.

Penggagas posko pemenangan, Said Khozin Abdullah, mengaku pihaknya sengaja mendirikan posko tersebut sebagai bentuk dukungan kepada pasangan calon kepala daerah yang diharapkan dapat memenangi pilkada kali ini.

"Kami pendukung Pak Andika dan Bu Airin di Kramatwatu dan sekitarnta sepakat untuk mendirikan posko sebagai pusat upaya-upaya pemenangan beliau berdua bagi masyarakat di wilayah Kramatwatu," katanya usai acara.

Selain itu, keputusannya untuk mendirikan posko pemenangan Andika--Nanang dan Airin--Ade karena banyaknya dukungan kepada kedua pasangan ini, khususnya di wilayah Kecamatan Kramatwatu. "Jadi kami merasa perlu mewadahi aspirasi para pendukung Pak Andika dan Bu Airin," ujarnya.

Untuk diketahui, pasangan Andika--Nanang selain oleh Golkar, keduanya juga diusung oleh PKB, PDI Perjuangan, Demokrat, PPP dan PKN saat didaftarkan ke KPU Kabupaten Serang beberapa waktu lalu.

Sementara pasangan Airin--Ade, selain diusung Partai Golkar dan oleh PDIP Perjuangan sebagai partai asal Ade, juga diusung oleh Partai Buruh, Gelora, PKN, PBB, Partai Ummat, PKP dan Masyumi. (*)

Berita terkait

1.674 Siswa Pra Sejahtera Kota Cilegon Terima Beasiswa

6 jam lalu

1.674 Siswa Pra Sejahtera Kota Cilegon Terima Beasiswa

Sebanyak 1.674 siswa pra sejahtera di Kota Cilegon dari jenjang SD dan SMP sederajat menerima bantuan beasiswa senilai total Rp1,4 miliar.

Baca Selengkapnya

Bupati Sumba Timur Raih Apresiasi Tokoh Indonesia 2024 Bidang Pemberdayaan Masyarakat

6 jam lalu

Bupati Sumba Timur Raih Apresiasi Tokoh Indonesia 2024 Bidang Pemberdayaan Masyarakat

Di bawah kepemimpinan Khristofel Praing, Sumba Timur juga berhasil meraih penghargaan dari Presiden Joko Widodo

Baca Selengkapnya

BRGM Pulihkan Ekosistem Mangrove dengan Metode Tambak Silvofishery

7 jam lalu

BRGM Pulihkan Ekosistem Mangrove dengan Metode Tambak Silvofishery

Pemulihan ekosistem mangrove memerlukan kolaborasi antar lembaga dari tingkat pusat hingga daerah agar rehabilitasi berjalan secara berkelanjutan dan optimal.

Baca Selengkapnya

Beri Kuliah Sistem Politik, Bamsoet Jelaskan Politik Bebas Aktif Indonesia

7 jam lalu

Beri Kuliah Sistem Politik, Bamsoet Jelaskan Politik Bebas Aktif Indonesia

Ketua MPR RI sekaligus dosen tetap Pascasarjana Universitas Pertahanan RI (Unhan) Bambang Soesatyo atau Bamsoet mengatakan, Indonesia menganut politik luar negeri bebas dan aktif.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung Kejuaraan Offroad Prima 4x4 Challenge 2024

7 jam lalu

Bamsoet Dukung Kejuaraan Offroad Prima 4x4 Challenge 2024

Memperebutkan Piala Panglima TNI, kegiatan ini menjadi rangkaian dari memperingati hari ulang tahun TNI ke-79.

Baca Selengkapnya

Berkat Inovasi Berkelanjutan, Antam Raih Penghargaan Tertinggi Ajang IQPC 2024 di Filipina

8 jam lalu

Berkat Inovasi Berkelanjutan, Antam Raih Penghargaan Tertinggi Ajang IQPC 2024 di Filipina

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam kembali menorehkan prestasi di kancah internasional dengan meraih penghargaan tertinggi dalam ajang International Quality and Productivity Convention (IQPC) 2024 yang berlangsung di Manila, Filipina, pada 10-11 September 2024.

Baca Selengkapnya

Rayakan Hari Jadi ke-1095, Penjabat Bupati Pasuruan Mendorong Sinergitas Demi Kemajuan Daerah

9 jam lalu

Rayakan Hari Jadi ke-1095, Penjabat Bupati Pasuruan Mendorong Sinergitas Demi Kemajuan Daerah

Hari jadi Kabupaten Pasuruan tahun ini mengambil tema Bersinergi Menuju Pasuruan Maju Penuh Maslahat. Ia menjelaskan, Maju berarti selalu istiqomah dalam meningkatkan profesionalisme di semua bidang. Sedangkan Penuh diartikan totalitas dalam bekerja, berkarya dan melaksanakan semua tanggung jawab dan amanah yang diberikan.

Baca Selengkapnya

Resmi Nahkodai BNPT, Irjen Pol. Eddy Hartono Ingin Pertahankan Zero Terrorist Attack

9 jam lalu

Resmi Nahkodai BNPT, Irjen Pol. Eddy Hartono Ingin Pertahankan Zero Terrorist Attack

Eddy akan lebih fokus dan optimal dalam melaksanakan pencegahan sebagai bentuk kehadiran negara

Baca Selengkapnya

Tampil Percaya Diri dengan Ellips Shine Sister Bareng Mahasiswa Universitas Indonesia

9 jam lalu

Tampil Percaya Diri dengan Ellips Shine Sister Bareng Mahasiswa Universitas Indonesia

Ellips menghadirkan sesi talkshow interaktif dan pengalaman produk yang menyenangkan untuk para mahasiswa.

Baca Selengkapnya

Mabruroh Reborn Dukung Airin-Ade Menang di Pilkada Banten

11 jam lalu

Mabruroh Reborn Dukung Airin-Ade Menang di Pilkada Banten

Mabruroh Reborn akan siap berjuang di bawah demi untuk perubahan Banten

Baca Selengkapnya