Diantar Cak Imin, Luluk-Lukman Resmi Daftar Pilgub Jatim 2024

Jumat, 30 Agustus 2024 03:24 WIB

Pasangan calon kepala daerah Jawa Timur (Jatim), Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim yang diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) saat mendaftar di KPU Jatim, Surabaya, Kamis malam 29 Agustus 2024. ANTARA/Faizal Falakki

TEMPO.CO, Surabaya - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) resmi mengusung Luluk Nur Hamidan dan Lukmanul Khakim untuk maju Pemilihan Gubernur Jawa Timur 2024. Luluk-Lukman didampingi langsung oleh Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar (Cak Imin).

Pasangan ini mulanya berkumpul di kantor PKB Jatim Kamis, 29 Agustus 2024, pukul 19.00 WIB. Luluk dan Lukman bertolak ke KPU Jatim dengan diarak mobil dan seni musik Tong-Tong khas Madura pukul 21.00 WIB.

Luluk memberikan pernyataannya setiba di KPU Jatim pukul 21.30 WIB. Dia mengatakan bahwa dirinya maju sebagai cagub karena memiliki tekad untuk Jawa Timur. “Jawa Timur tidak boleh begini-begini saja. Kerajaan Majapahit dulu bisa melampaui Asia Tenggara, tapi mengapa pemerintahan Jatim tidak bisa melakukan itu?” kata Luluk.

Luluk-Lukman menjadi satu-satunya calon kepala daerah yang diantar langsung oleh Ketua Umum PKB, Cak Imin, saat mendaftar. Tentang ini, Cak Imin mengatakan bahwa dirinya ingin mengantar untuk membawa perubahan. "Saya mengantar dan membawa pemimpin baru untuk perubahan dan perbaikan di Jawa Timur," kata Cak Imin.

Sebagai informasi, Luluk dan Lukman hanya diusung oleh PKB yang sedari awal bisa mengusung pasangan calonnya sendiri. Keduanya adalah kader PKB yang gagal dalam Pemilihan Legislatif 2024. Luluk maju caleg DPR RI dari daerah pemilihan Jateng IV meliputi Wonogiri, Karanganyar, dan Sragen. Sementara, Lukman maju dari dapil X Gresik dan Lamongan.

Advertising
Advertising

Luluk-Lukman pun menjadi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur terakhir yang mendaftar ke KPU Jatim. Mereka menggenapi tiga paslon yang sudah resmi mendaftar. Dua lainnya adalah inkumben Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak, lalu mendaftar di belakangnya adalah mantan Wali Kota Surabaya dua periode dan kini Menteri Sosial RI Tri Rismaharini yang dipasangkan oleh PDIP dan Hanura dengan Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans.

Pilihan Editor: Tempo Raih AMSI Awards 2024 Lewat Inovasi Jangkau Audiens dan Kampanye di Medsos

Berita terkait

Serba-serbi Gus Ipul Gantikan Risma Jadi Mensos Tak Sampai 2 Bulan

5 hari lalu

Serba-serbi Gus Ipul Gantikan Risma Jadi Mensos Tak Sampai 2 Bulan

Gus Ipul dilantik berdasarkan surat Keppres Nomor 102/P Tahun 2024 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Menteri Sosial Kabinet Indonesia 2019-2024.

Baca Selengkapnya

Politikus PDIP Pernah Bilang Begini soal Mensos Baru Pengganti Risma

6 hari lalu

Politikus PDIP Pernah Bilang Begini soal Mensos Baru Pengganti Risma

Kader PDIP Risma mengundurkan diri sebagai Mensos. Presiden Jokowi menunjuk Gus Ipul sebagai penggantinya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Lantik Saifullah Yusuf Jadi Mensos, Berikut Pernyataan Gus Ipul Soal PKB

6 hari lalu

Jokowi Lantik Saifullah Yusuf Jadi Mensos, Berikut Pernyataan Gus Ipul Soal PKB

Jokowi lantik Sekjen PBNU Saifullah Yusuf atau Gus Ipul sebagai Mensos gantikan Tri Rismaharini. Sebelumnya kerap lontarkan kritik ke Cak Imin dan PK

Baca Selengkapnya

Gus Ipul Jabat Mensos Hanya Satu Bulan, Apa yang Mau Dilakukan?

7 hari lalu

Gus Ipul Jabat Mensos Hanya Satu Bulan, Apa yang Mau Dilakukan?

Menteri Sosial Gus Ipul masih membutuhkan waktu sehari atau dua hari untuk memetakan pekerjaannya di kementerian.

Baca Selengkapnya

Pujian Khofifah untuk Komitmen PKS di Pilgub Jatim 2024

8 hari lalu

Pujian Khofifah untuk Komitmen PKS di Pilgub Jatim 2024

Kader pelopor PKS Jatim berikrar memenangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi akan Reshuffle Menteri lagi, Sri Mulyani Didesak Keluarkan Aturan Antidumping Keramik Cina

9 hari lalu

Terkini: Jokowi akan Reshuffle Menteri lagi, Sri Mulyani Didesak Keluarkan Aturan Antidumping Keramik Cina

Terkini: Jokowi akan kembali melakukan reshuffle menteri menjelang akhir jabatan. Sri Mulyani didesak keluarkan aturan antidumping keramik Cina.

Baca Selengkapnya

Akan Ada Reshuffle Kabinet Lagi? Jokowi: Ya Bisa

9 hari lalu

Akan Ada Reshuffle Kabinet Lagi? Jokowi: Ya Bisa

Rencana reshuffle kabinet itu dinilai tidak lagi efektif, sebab periode kepemimpinan Jokowi tinggal menyisakan beberapa pekan lagi.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Rencana Jokowi Reshuffle Kabinet Jelang Lengser Tak Efektif

11 hari lalu

Pengamat Sebut Rencana Jokowi Reshuffle Kabinet Jelang Lengser Tak Efektif

Rencana reshuffle hanya untuk mengisi kekosongan di tubuh kabinet Indonesia Maju, setelah Pramono dan Risma mundur karena maju di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Beda Pengunduran Diri Pramono Anung, Rano Karno, dan Risma Demi Maju di Pilkada 2024

11 hari lalu

Beda Pengunduran Diri Pramono Anung, Rano Karno, dan Risma Demi Maju di Pilkada 2024

Pramono Anung, Rano Karno, dan Risma sama-sama telah mengundurkan diri dari posisinya sekarang demi maju di Pilkada. Apa perbedaannya?

Baca Selengkapnya

Risma Mundur, Siapa Kader PDIP yang Tersisa di Kabinet Jokowi?

11 hari lalu

Risma Mundur, Siapa Kader PDIP yang Tersisa di Kabinet Jokowi?

Menteri Sosial Tri Rismaharini (Risma) resmi mengundurkan diri dari jabatannya. Siapa kader PDIP yang masih tersisa di kabinet Jokowi?

Baca Selengkapnya