Kemendagri Gelar Pelatihan P3PD Serentak, Partisipasi Peserta Jabar Sangat Tinggi

Kamis, 22 Agustus 2024 22:01 WIB

Dirjen Bina Pemdes Kemendagri, La Ode Ahmad P Bolombo (kiri) foto bersama peserta usia mengikuti Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintahan Desa dan Pengurus Kelembagaan Desa Tahun 2024. di Hotel MG Setos, Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah, Kamis, 22 Agustus 2024. Pelatihan ini serentak dilaksanakan se-Indonesia, Melalui pelatihan ini berharap peserta saling berbagi pengalaman dan pengetahuan yang akan mendorong setiap desa untuk berinovasi dan mengoptimalkan potensi lokal. Dok. Kemendagri

INFO NASIONAL – Direktur Jenderal Bina Pemerintah Desa Kementerian Dalam Negeri, La Ode Ahmad P Bolombo membuka Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparatur Pemerintahan Desa dan Pengurus Kelembagaan Desa Tahun 2024 di Hotel MG Setos, Semarang, Jawa Tengah, Kamis, 22 Agustus 2024. Kegiatan yang dilaksanakan secara daring serentak se-Indonesia ini diselenggarakan Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Pemerintahan Desa (Pemdes) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

"Melalui pelatihan ini, kami berharap peserta saling berbagi pengalaman dan pengetahuan yang akan mendorong setiap desa untuk berinovasi dan mengoptimalkan potensi lokal,” kata La Ode yang menyapa melalui daring beberapa provinsi, salah satunya Provinsi Jawa Barat.

Dalam pelatihan di Jawa Barat, tingkat partisipasi peserta terpantau sangat tinggi, dengan kehadiran mencapai di atas 99 persen dan diperkirakan akan mencapai 100 persen hingga akhir kegiatan. Pelatihan di Jawa Barat dihadiri 312 desa di 9 kabupaten, yaitu Bekasi, Bogor, Bandung, Garut, Tasikmalaya, Ciamis, Cirebon, Indramayu, dan Kuningan.

Sebanyak 1.248 peserta hadir dalam pelatihan yang berlangsung dari tanggal 21- 24 Agustus 2024. Pelatihan P3PD dibagi menjadi 39 kelas yang tersebar di tiga lokasi utama: Bogor, Cirebon, dan Bandung.

Sebanyak 78 orang pelatih dan 59 penceramah turut serta dalam pelatihan ini, dengan 33 orang penceramah memberikan materi tentang kepemimpinan dan 26 orang lainnya membahas pencegahan korupsi. Pelatihan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk memperkuat kapasitas pemerintahan desa dan kelembagaan desa di Jawa Barat, sehingga dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

Advertising
Advertising

Ketua Tim Penggerak PKK Desa Dewasari, Kabupaten Ciamis, Arni Munawaroh mengapresiasi penyelenggaraan pelatihan Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD). "Kami mendapatkan banyak sekali ilmu yang bisa diterapkan di desa kami,” kata dia. Selain itu, menurut dia, pelatihan ini juga memberikan kesempatan untuk berbagi pengalaman dengan desa lain, yang tentunya sangat bermanfaat.

Anggota BPD Desa Cijeungjing, Ciamis, Azan Nur Baihaqi yang juga menjadi peserta menyampaikan, melalui pelatihan ini ia mendapat banyak ilmu dan siap diterapkan di desanya. “Kami dapat menambah wawasan, ilmu, dan teman baru. Silaturahmi antar peserta semakin erat, dan kami siap menerapkan apa yang telah kami pelajari di tempat kami bekerja," ujar dia. (*)

Berita terkait

OJK Business Matchingkan Wirausaha Muda Syariah di ISFO 2024

5 jam lalu

OJK Business Matchingkan Wirausaha Muda Syariah di ISFO 2024

ISFO merupakan salah satu upaya OJK untuk meliterasi dan menginklusi generasi muda.

Baca Selengkapnya

PIS dan KLHK Gelar Arung Edukasi Festival Ciliwung SH IML

8 jam lalu

PIS dan KLHK Gelar Arung Edukasi Festival Ciliwung SH IML

Pertamina International Shipping (PIS) bersama Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) berkolaborasi merawat sungai Ciliwung lewat festival Ciliwung SH IML.

Baca Selengkapnya

The Gade Fest 2024, Employee Well-being ala Pegadaian

9 jam lalu

The Gade Fest 2024, Employee Well-being ala Pegadaian

The Gade Fest 2024 merupakan hadiah untuk seluruh karyawan karena setiap tahunnya Pegadaian mencatatkan kinerja positif yang terus meningkat, serta menjadi ajang kebersamaan dan kolaborasi bagi insan Pegadaian.

Baca Selengkapnya

BPJS Ketenagakerjaan Raih 6 Penghargaan The Best Contact Center Indonesia Award 2024

9 jam lalu

BPJS Ketenagakerjaan Raih 6 Penghargaan The Best Contact Center Indonesia Award 2024

Raihan prestasi bergengsi ini menunjukkan bahwa BPJS Ketenagakerjaan menunjukkan kualitas terbaik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Baca Selengkapnya

Kolaborasi Telkomsel dan MAB Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik

9 jam lalu

Kolaborasi Telkomsel dan MAB Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik

Telkomsel dan PT Mobil Anak Bangsa Indonesia (MAB) menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) untuk bersama-sama mengembangkan ekosistem kendaraan listrik (EV) yang lebih terintegrasi dan ramah lingkungan.

Baca Selengkapnya

Kemenkumham Pastikan Advokasi Hukum yang Efektif untuk Memberikan Manfaat bagi Organisasi

10 jam lalu

Kemenkumham Pastikan Advokasi Hukum yang Efektif untuk Memberikan Manfaat bagi Organisasi

Kemenkumham yang memiliki 11 unit utama, 33 kantor wilayah, dan 892 UPT yang tersebar di seluruh Indonesia, perlu mempunyai strategi yang efektif dan efisien dalam penanganan advokasi hukum.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Harap Atlet Cabor Tarung Derajat PON XXI Junjung Tinggi Sportivitas

11 jam lalu

Bamsoet Harap Atlet Cabor Tarung Derajat PON XXI Junjung Tinggi Sportivitas

Bamsoet berharap para atlet cabang olahraga (Cabor) Tarung Derajat dapat menyukseskan PON XXI di Aceh dengan menjunjung tinggi sportivitas.

Baca Selengkapnya

Penghargaan Pemkot Cilegon untuk Kejaksaan Berhasil Selamatkan Aset Kota

11 jam lalu

Penghargaan Pemkot Cilegon untuk Kejaksaan Berhasil Selamatkan Aset Kota

Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian, memberikan penghargaan kepada Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Cilegon atas keberhasilannya dalam memenangkan gugatan perdata terkait sengketa lahan di kawasan Cilegon Plaza Mandiri (eks Matahari).

Baca Selengkapnya

Beasiswa Pemerintah, Wujudkan Impian Pendidikan Tinggi di Dalam dan Luar Negeri

12 jam lalu

Beasiswa Pemerintah, Wujudkan Impian Pendidikan Tinggi di Dalam dan Luar Negeri

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) telah menunjukkan komitmen kuat untuk memastikan bahwa setiap anak di Indonesia memiliki kesempatan yang sama untuk meraih pendidikan berkualitas.

Baca Selengkapnya

Ahmad Basarah Raih Nawacita Award 2024 Kategori Pendidikan Karakter Bangsa

13 jam lalu

Ahmad Basarah Raih Nawacita Award 2024 Kategori Pendidikan Karakter Bangsa

Wakil Ketua MPR, Ahmad Basarah menerima penghargaan Nawacita Award 2024 kategori Pendidikan Karakter Bangsa dari Media Nawacita Indonesia (MNI), di Jakarta, Senin, pada 16 Agustus 2024.

Baca Selengkapnya