Momen Anies Tonton Pertandingan Awal Liga 1 Persija di JIS: Kebahagiaan Tersendiri

Editor

Imam Hamdi

Minggu, 11 Agustus 2024 05:31 WIB

Gubernur DKI, Anies Baswedan menyapa pengunjung saat Grand Launching Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Ahad, 24 Juli 2022. Peluncuran ini dibuka dengan pertandingan Persija melawan Chonburi FC. TEMPO/ Febri Angga Palguna

TEMPO.CO, Jakarta - Eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menonton pertandingan klub sepak bola Persija Jakarta melawan Barito Putera di Jakarta International Stadium atau JIS pada Sabtu malam, 10 Agustus 2024. Pertandingan tersebut adalah match pertama Persija di Liga 1 musim 2024/2025.

Pantauan Tempo di lokasi, Anies sudah berada di JIS pada awal mula pertandingan, yaitu sekitar pukul 19.00 WIB. Mantan Rektor Universitas Paramadina itu terlihat mengenakan jersey kandang oranye khas Persija. Dia sempat menyapa para The Jakmania, sebutan untuk suporter Persija, saat berjalan menuju stadion.

Ditemui saat jeda paruh pertama, Anies mengungkapkan kesenangannya bisa menonton klub berwarna khas oranye itu. “Alhamdulillah saya senang sekali malam ini. Paruh pertama Persija menang 1-0 mudah-mudahan terus bertahan sampe akhir,” kata Anies.

Anies juga mengatakan dirinya gembira karena JIS kini telah resmi menjadi kandang Persija di Liga 1. Diketahui, musim ini akan menjadi musim penuh pertama bagi Persija menggunakan JIS sebagai kandang. “Dan itu kebahagiaan tersendiri, insyaallah sekitar di musim ini mungkin lebih dari 17-an pertandingan yang akan dilaksanakan di JIS,” ujar dia.

Anies mengaku sempat berinteraksi dengan banyak suporter Persija di laga kandang kali ini. Dia menyatakan dirinya bersyukur bisa ikut menonton pertandingan bersama mereka.

Advertising
Advertising

“Yang menarik mereka datang dengan ketulusan, pokoknya ingin mendukung klub kesayangan supaya menang. Ini kecintaan klub yang luar biasa,” ucap Anies. Dia mengklaim merasa bersyukur bisa ikut mendukung Persija. “Dan selama ini, dan Insyaallah terus dan juga bersama dengan teman-teman the Jakmania.”

Persija pun keluar sebagai pemenang di laga melawan Barito Putera malam ini. Tim berjuluk Macan Kemayoran unggul telak dengan skor 3-0.

Pilihan editor: Ganjar Pranowo dan Panda Nababan Beberkan Resep untuk Menangkan Pilkada ke Kader PDIP

Berita terkait

Eks Jubir Anies Targetkan Suara Mengambang Anak Abah untuk Pemenangan Pramono Anung-Rano Karno di Pilkada Jakarta

1 jam lalu

Eks Jubir Anies Targetkan Suara Mengambang Anak Abah untuk Pemenangan Pramono Anung-Rano Karno di Pilkada Jakarta

Mantan juru bicara tim pendukung Anies Baswedan, Aldy Perdana Putra Amin bergabung ke tim pemenangan Pramono Anung-Rano Karno.

Baca Selengkapnya

Jubir Ungkap Anies Masih Tunggu Gagasan 3 Paslon Pilgub Jakarta Sebelum Beri Dukungan

2 jam lalu

Jubir Ungkap Anies Masih Tunggu Gagasan 3 Paslon Pilgub Jakarta Sebelum Beri Dukungan

Mantan Gubernur Jakarta Anies Rasyid Baswedan belum memberi dukungan terhadap tiga pasangan yang berkontestasi di Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Anies Sambut Keluarga Gaza di Rumahnya, Tegaskan Solidaritas untuk Palestina

10 jam lalu

Anies Sambut Keluarga Gaza di Rumahnya, Tegaskan Solidaritas untuk Palestina

Anies dan Fery Farhati menerima keluarga Gaza di rumahnya dan menegaskan dukungan Indonesia untuk kemerdekaan Palestina.

Baca Selengkapnya

Eks Timses Anies Ungkap Alasan Masuk ke Tim Pramono Anung-Rano Karno

10 jam lalu

Eks Timses Anies Ungkap Alasan Masuk ke Tim Pramono Anung-Rano Karno

Eks jubir Anies Baswedan, Aldy Perdana Putra Amin beberkan alasan dirinya masuk ke tim Pramono. Salah satunya, ada kesamaan antara Anies dan Pramono.

Baca Selengkapnya

Anies: Pendukung Masuk Tim Pramono-Rano hingga Menunggu Visi Misi Paslon Pilkada Jakarta 2024

12 jam lalu

Anies: Pendukung Masuk Tim Pramono-Rano hingga Menunggu Visi Misi Paslon Pilkada Jakarta 2024

PDIP menggaet dua orang mantan anggota tim pemenangan Anies Baswedan di Pemilihan Presiden 2024

Baca Selengkapnya

Batal Usung Anies di Pilkada Jakarta, Partai Buruh Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

15 jam lalu

Batal Usung Anies di Pilkada Jakarta, Partai Buruh Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Buruh putuskan absen dari Pilkada Jakarta setelah gagal mengusung Anies Baswedan. Kini Partai Buruh mendukung pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Pramono-Rano Bakal Adopsi Program Anies, Pembebasan Kampung Bayam dan Kampung Akuarium

16 jam lalu

Pramono-Rano Bakal Adopsi Program Anies, Pembebasan Kampung Bayam dan Kampung Akuarium

Alokasi suara 'Anak Abah' dinilai dapat terjadi apabila tim pemenangan dapat membuat program sesuai dengan arah yang dimiliki Anies.

Baca Selengkapnya

Masuknya Dua Eks Timses Anies ke Kubu Pramono-Rano Dinilai untuk Raup Suara Anak Abah

1 hari lalu

Masuknya Dua Eks Timses Anies ke Kubu Pramono-Rano Dinilai untuk Raup Suara Anak Abah

PDIP mengonfirmasi ada dua orang eks timses Anies yang bergabung ke kubu Pramono-Rano di Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Rano Karno Ingin Membenahi JIS hingga Nobar dengan The Jakmania

1 hari lalu

Rano Karno Ingin Membenahi JIS hingga Nobar dengan The Jakmania

Rano Karno terus melakukan pendekatan terhadap warga Jakarta. Ia mulai memperkenalkan rencana-rencananya kalau terpilih atau menang Pilkada Jakarta

Baca Selengkapnya

Presiden Persija Sebut Belum Ada Komunikasi dengan 2 Calon Gubernur Jakarta

1 hari lalu

Presiden Persija Sebut Belum Ada Komunikasi dengan 2 Calon Gubernur Jakarta

Presiden Persija akui belum ada komunikasi yang terjalin dengan pihak paslon gubernur Jakarta. Jubir Pramono-Rano ungkap kemungkinan menjalin pertemuan.

Baca Selengkapnya