Nasdem Siap Jika Anies Baswedan Lawan Ahok di Pilgub Jakarta

Reporter

Antara

Editor

Sapto Yunus

Jumat, 19 Juli 2024 12:22 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tertawa bersama dengan Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama (Ahok) usai hadiri acara pelantikan anggota DPRD DKI Jakarta di Gedung DPRD DKI Jakarta, Senin, 26 Agustus 2019. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Nasdem Hermawi Taslim mengatakan partainya siap jika situasi mengharuskan Anies Baswedan kembali menghadapi Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dalam pemilihan gubernur atau Pilgub Jakarta 2024. Alasannya, persaingan Anies dan Ahok sudah pernah terjadi pada pilkada sebelumnya dan sudah diketahui hasilnya.

Meski demikian, kata dia, Nasdem belum meresmikan dukungan kepada Anies. Adapun nama Ahok berada di peringkat teratas bersama Anies dalam sejumlah survei elektabilitas Pilgub Jakarta.

"Sudah pernah terjadi dan Anda semua sudah tahu hasilnya," kata Hermawi usai berkunjung ke Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS, Jakarta, Kamis, 18 Juli 2024.

Sejauh ini, menurutnya, Nasdem sudah mempersiapkan pencalonan dalam Pilgub Jakarta dengan menggelar rapat pleno mulai dari Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Jakarta hingga Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Pusat Partai Nasdem.

Hermawi menuturkan, dari rapat pleno itu, sudah ada tiga nama yang berproses untuk Pilgub Jakarta, yakni Anies Baswedan, politikus Nasdem Ahmad Sahroni, dan Ketua DPW Nasdem Jakarta Wibi Andrino.

"Nah itu berputar terus di sekitar itu, tapi yang mana, saya belum bisa pastikan," ujarnya.

Selain itu, dia memberi sinyal koalisi antara Nasdem dan PKS sudah semakin matang di Pilgub Jakarta. Beberapa waktu lalu, kata dia, Ketua Umum Nasdem Surya Paloh dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu pun sudah bertemu.

“Kami punya deadline 31 Juli semua rekomendasi kami sudah terbit, PKS punya deadline 3 Agustus, jadi dekat-dekat, sabar saja, tunggu saja," katanya.

PDIP Sebut Kepemimpinan Ahok di Jakarta Sudah Teruji

Sebelumnya, Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP Said Abdullah mengatakan Ahok berpotensi mengalahkan Anies Baswedan jika maju di Pilgub Jakarta 2024. Dia menyebutkan PDIP akan mempertimbangkan hasil survei Litbang Kompas soal elektabilitas Ahok yang berada di peringkat kedua.

Dalam survei itu, nama Anies berada di peringkat pertama dengan elektabilitas 29,8 persen. Ahok menempati peringkat kedua dengan 20 persen, disusul Ridwan Kamil dengan 8,5 persen.

Berita terkait

Ridwan Kamil Pastikan Riza Patria Jadi Ketua Tim Sukses

7 jam lalu

Ridwan Kamil Pastikan Riza Patria Jadi Ketua Tim Sukses

Riza Patria sudah dipastikan akan menjadi Ketua Timses untuk pasangan Ridwan Kamil-Suswono

Baca Selengkapnya

Penetapan Anggota Tim Sukses Ridwan Kamil-Suswono Diputuskan Besok

7 jam lalu

Penetapan Anggota Tim Sukses Ridwan Kamil-Suswono Diputuskan Besok

Pasangan calon Gubernur dan wakil Gubernur Jakarta Ridwan Kamil-Suswono (Rido) menjelaskan soal pengumuman tim pemenangannya di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Direktur TSRC Sebut KIM Plus Setengah Hati Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

7 jam lalu

Direktur TSRC Sebut KIM Plus Setengah Hati Usung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

KIM Plus disebut harus berhitung ulang untuk menentukan langkah politik ke depan dalam mengusung duet Ridwan Kamil-Suswono.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Janji Perbaiki Akses JIS yang Dianggap Belum Memadai

8 jam lalu

Ridwan Kamil Janji Perbaiki Akses JIS yang Dianggap Belum Memadai

Banyaknya keluhan dari masyarakat akibat akses dari dan menuju JIS, yang dianggap belum memadai.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Mau Ikuti Jejak Ahok Bikin Dialog Rutin dengan Warga Jakarta

9 jam lalu

Ridwan Kamil Mau Ikuti Jejak Ahok Bikin Dialog Rutin dengan Warga Jakarta

Ridwan Kamil akan memberikan ruang bagi warga Jakarta untuk menyampaikan aspirasi melalui dialog.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Prioritaskan Blusukan, Kami Belanja Masalah Dulu

10 jam lalu

Ridwan Kamil Prioritaskan Blusukan, Kami Belanja Masalah Dulu

Bakal calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil mengatakan sedang memprioritaskan blusukan untuk belanja masalah.

Baca Selengkapnya

Pramono Anung-Rano Karno Bilang Tidak Akan Ada Politik Identitas dalam Kampanye Mereka

11 jam lalu

Pramono Anung-Rano Karno Bilang Tidak Akan Ada Politik Identitas dalam Kampanye Mereka

Duet Pramono Anung-Rano Karno menyatakan tidak akan menggunakan politik identitas di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Ada Dugaan Peran Dasco dalam Keputusan PKS Batalkan Dukungan Adi - Romi di Pilkada Dharmasraya

11 jam lalu

Ada Dugaan Peran Dasco dalam Keputusan PKS Batalkan Dukungan Adi - Romi di Pilkada Dharmasraya

Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad diduga mengintervensi proses pencalonan Adi-Romi yang diusung PKS di Pilkada Dharmasraya.

Baca Selengkapnya

Pendulum Dukungan Pilkada Jakarta

12 jam lalu

Pendulum Dukungan Pilkada Jakarta

Pertarungan Pilkada Jakarta semakin sengit, kedua kubu berlomba menggaet basis pendukung Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Pramono Anung-Rano Karno Bakal Sambangi Semua Mantan Gubernur Jakarta, Termasuk Jokowi

12 jam lalu

Pramono Anung-Rano Karno Bakal Sambangi Semua Mantan Gubernur Jakarta, Termasuk Jokowi

Pramono Anung-Rano Karno berencana menemui Ahok pada pekan depan.

Baca Selengkapnya