Soal Peluang Bakal Cawagub Lain untuk Dampingi Anies di Pilgub Jakarta

Rabu, 17 Juli 2024 09:28 WIB

Anies Baswedan. Foto: Instagram.

TEMPO.CO, Jakarta - Sejauh ini sudah ada dua partai politik yang menyatakan dukungannya kepada Anies Baswedan sebagai bakal calon gubernur pada pemilihan gubernur atau Pilgub Jakarta, yaitu Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

PKS boleh dibilang selangkah lebih maju ketimbang PKB. PKS diketahui telah menyodorkan kadernya, Sohibul Iman, sebagai bakal calon wakil gubernur (bacawagub) untuk mendampingi Anies.

Sementara PKB belum mengusulkan nama pendamping Anies sebagai syarat pemberian dukungan.

Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid sempat berkelakar menanggapi sikap sekondannya di pemilihan presiden atau Pilpres 2024 lalu, yaitu PKS yang memutuskan untuk mengusung Anies-Sohibul sebagai bakal pasangan calon di Pilgub Jakarta 2024.

Menurut Jazilul, sikap PKS dalam pengusungan Anies-Sohibul Iman terbilang pelik. Sebab, katanya, sebelumnya PKS menyatakan mengusung Sohibul Iman sebagai bakal calon Gubernur di Jakarta. Namun, lanjutnya, sehari berselang, putusan tersebut berubah, yaitu PKS menetapkan Anies sebagai calon gubernurnya dan Sohibul Iman sebagai pendampingnya.

Advertising
Advertising

"Padahal kita juga belum ajukan nama. Memang PKB tidak punya kader?" kelakar Jazilul di kantor DPP PAN, Rabu, 3 Juli 2024.

Masih terkait bakal cawagub pendamping Anies, baru-baru ini Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Eriko Sotarduga mengatakan, akan mendukung Anies dengan syarat wakilnya berasal dari partainya. Hal itu diungkap Eriko pada Senin, 15 Juli 2024.

Menurut Eriko, PDIP pantas mengajukan bacawagub karena peraih suara terbanyak kedua di Jakarta pada pemilihan umum atau Pemilu 2024 lalu. Urutan pertama ditempati PKS.

Eriko menilai peluang PDIP berkoalisi dengan PKB di Jakarta masih terbuka. Sebab, katanya, sejauh ini komunikasi antar-dua parpol tersebut ia nilai fleksibel.

Jazilul mendukung keinginan PDIP mengusulkan nama bacawagub yang akan mendampingi Anies. Jika mengusulkan cawagub untuk Anies, dia menilai, artinya PDIP akan mendukung mantan Gubernur DKI Jakarta itu dalam Pilkada mendatang. Sebagai partai yang mendukung Anies, dia mengaku menunggu hal tersebut terjadi.

"Boleh, kan harus dibahas. Bagus, kalau PDIP mengusulkan cawagub," kata Jazilul saat ditanya kans dukungan PDIP terhadap Anies, usai menghadiri kegiatan Silaturahmi Kebangsaan MPR RI di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Selasa, 16 Juli 2024, seperti dikutip dari Antara.

Menurutnya, elektabilitas Anies sejauh ini berada pada posisi teratas untuk Pilkada Jakarta. Dia pun berharap ada partai-partai lain yang menyerahkan dukungannya terhadap Anies di Jakarta demi kepentingan masyarakat.

"Sesuai dengan pengamatan PKB, memang Pak Anies tidak ada lawan di DKI," kata Wakil Ketua MPR RI tersebut.

Walaupun begitu, dia mengatakan, sejauh ini belum ada komunikasi yang formal antara PKB dengan PDIP terkait dukungan untuk Anies. Menurutnya komunikasi antara politisi di kedua partai itu masih sebatas informal.

Sebelumnya, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera mengatakan, akan berjuang untuk meyakinkan partai-partai lain agar mendukung pasangan Anies-Sohibul. Adapun partai yang bakal berusaha diyakinkan oleh PKS adalah PDIP dan PKB.

“Ya akan merapat ke Mas Anies dan PKS akan bekerja keras untuk meyakinkan menerima Ustad Sohibul Iman,” kata Mardani di kompleks parlemen Senayan, Jakarta, pada Kamis, 4 Juli 2024.

Menurut Mardani, PKS berencana untuk bertemu dengan partai-partai lain untuk membahas koalisi di Pilkada DKI Jakarta.

SULTAN ABDURRAHMAN | ANDI ADAM FATURAHMAN | ANTARA

Pilihan editor: Pengamat Nilai Anies-Sohibul Lebih Unggul Ketimbang Kaesang-Hamka jika Berhadapan di Pilgub Jakarta

Berita terkait

Cak Imin Resmi Umumkan Susunan Kepengurusan PKB 2024-2029

29 menit lalu

Cak Imin Resmi Umumkan Susunan Kepengurusan PKB 2024-2029

PKB mengumumkan secara resmi kepengurusan periode 2024-2029.

Baca Selengkapnya

Visi Misi Dharma Pongrekun-Kun Wardana: Jadikan Jakarta Kontributor Utama Perekonomian Indonesia, Tawarkan 56 Program

2 jam lalu

Visi Misi Dharma Pongrekun-Kun Wardana: Jadikan Jakarta Kontributor Utama Perekonomian Indonesia, Tawarkan 56 Program

Dharma Pongrekun-Kun Wardana telah merilis visi-misi dan program kerja apabila terpilih sebagai gubernur Jakarta.

Baca Selengkapnya

PKB Akan Umumkan Susunan Kepengurusan Baru Hari ini

2 jam lalu

PKB Akan Umumkan Susunan Kepengurusan Baru Hari ini

PKB akan mengumumkan kepengurusan DPP baru.

Baca Selengkapnya

Visi Misi dan Program Pramono Anung-Rano Karno, dari Pasang CCTV di Setiap RT hingga Transjakarta Laut

3 jam lalu

Visi Misi dan Program Pramono Anung-Rano Karno, dari Pasang CCTV di Setiap RT hingga Transjakarta Laut

Pramono Anung-Rano Karno telah merilis visi-misi hingga program kerja jika terpilih menjadi gubernur Jakarta.

Baca Selengkapnya

Masinton PDIP Akhirnya Maju di Pilkada Tapanuli Tengah, Berikut Kronologinya

4 jam lalu

Masinton PDIP Akhirnya Maju di Pilkada Tapanuli Tengah, Berikut Kronologinya

Kader PDIP Masinton Pasaribu bersama Mahmud Efendi akhirnya maju di Pilkada Tapteng setelah KPU menerima pendaftarannya di masa perpanjangan calon.

Baca Selengkapnya

Sejauh Mana Pansus Haji Selidiki Dugaan Penyalahgunaan Kewenangan dalam Penyelenggaraan Haji?

4 jam lalu

Sejauh Mana Pansus Haji Selidiki Dugaan Penyalahgunaan Kewenangan dalam Penyelenggaraan Haji?

Sejauh mana langkah Pansus Haji menyelidiki dugaan penyalahgunaan kewenangan dalam penyelenggaraan haji?

Baca Selengkapnya

Masuknya Dua Eks Timses Anies ke Kubu Pramono-Rano Dinilai untuk Raup Suara Anak Abah

4 jam lalu

Masuknya Dua Eks Timses Anies ke Kubu Pramono-Rano Dinilai untuk Raup Suara Anak Abah

PDIP mengonfirmasi ada dua orang eks timses Anies yang bergabung ke kubu Pramono-Rano di Pilgub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Timses Ridwan Kamil-Suswono Akan Diisi oleh Anak Muda dan Figur Publik

5 jam lalu

Timses Ridwan Kamil-Suswono Akan Diisi oleh Anak Muda dan Figur Publik

Sebelumnya, bakal calon gubernur Ridwan Kamil menyebut sebanyak 70 persen dari komposisi timses Rido akan diisi oleh anak muda.

Baca Selengkapnya

Pramono Anung Janji Bangun RSUD di Cakung Jika Menang Pilkada Jakarta

12 jam lalu

Pramono Anung Janji Bangun RSUD di Cakung Jika Menang Pilkada Jakarta

Pramono Anung janji jika menang Pilkada Jakarta akan mendirikan rumah sakit daerah di Cakung, Jakarta Timur. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Pemerintahan Prabowo Bangun Koalisi Besar, Gerindra: Agar Suasana Politik Kondusif

14 jam lalu

Pemerintahan Prabowo Bangun Koalisi Besar, Gerindra: Agar Suasana Politik Kondusif

Muzani mengatakan Gerindra akan berupaya untuk menggaet semua partai agar jalannya pemerintahan Prabowo-Gibran bisa efektif dan tanpa gangguan.

Baca Selengkapnya