UPB dan Untara Gelar Lomba Berhadiah Beasiswa dengan Syarat Beli Buku 'Gibran The Next President'

Reporter

Hendrik Yaputra

Editor

Devy Ernis

Selasa, 4 Juni 2024 20:46 WIB

Kampus Universitas Pelita Bangsa di Bekasi. Foto: Laman resmi Universitas Pelita Bangsa

TEMPO.CO, Jakarta - Universitas Pelita Bangsa (UPB) dan Universitas Tangerang Raya (Untara) mengadakan lomba senyum mirip Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka. Total hadiah yang ditawarkan sebesar Rp 50 juta. Dalam lomba ini, pemenang juga berkesempatan mendapatkan beasiswa kuliah sampai lulus sarjana di UPB dan Untara.

Lomba itu diumumkan di Instagram Universitas Pelita Bangsa, @kampuspelitabangsa pada Senin, 3 Juni 2024. Namun, postingan itu kini sudah dihapus. Peserta yang ingin mengikuti lomba diminta membuat video berdurasi 3 menit. Dalam pembuatan video itu, peserta bisa menyampaikan kata bijak, pantun, nasihat, untuk Gibran. Video yang diupload akan mendapatkan penilaian dari netizen. Penentuan juara berdasarkan like dan viewers.

Ada syarat untuk mengikuti lomba ini yakni peserta harus lebih dahulu membeli buku berjudul "Gibran The Next President" karya Ahmad Bahar. Buku itu dibeli dalam bentuk digital sebesar Rp25 ribu. Hadiah lomba berupa tabungan puluhan juta untuk juara 1, 2, dan 3. Ada juga beasiswa full sampai sarjana untuk 50 peserta dari UPB dan Untara.

Unggahan lomba senyum mirip Gibran yang diambil dari akun Instagram Universitas Pelita Bangsa.

Panitia Lomba, Inayah, membenarkan adanya lomba ini. Beasiswa juga akan diberikan kepada peserta lomba. "Iya betul," kata Inayah saat dihubungi, Selasa 4 Juni 2024.

Advertising
Advertising

Staf humas UPB, Adistya Rizki, mengatakan, sempat mendengar adanya wacana lomba itu. Namun, tak tahu kelanjutannya. "Saya belum tahu pasti kelanjutannya," kata Adistya, Selasa 4 Juni 2024.

Kepala Humas UPB, Nining Yuningsih, belum berkenan untuk menjelaskan mengenai lomba ini. Ia mengatakan, UPN akan segera melakukan konferensi pers untuk menjelaskan hal itu. "Nanti kami akan undang wartawan untuk konferensi pers," kata Nining, Selasa 4 Juni 2024.

Tempo juga mencoba menghubungi pihak Untara melalui official akun Instagram, @untara_id. Namun, belum ada respons hingga berita ini ditulis.

Pilihan Editor: Kata Gibran Soal Penjaringan Calon Kepala Daerah PDIP Solo yang Tak Libatkan Dirinya

Berita terkait

Dilaporkan ke Bareskrim Soal Fufufafa, Roy Suryo Minta Pasukan Bawah Tanah Jokowi Belajar Lambang Negara

1 hari lalu

Dilaporkan ke Bareskrim Soal Fufufafa, Roy Suryo Minta Pasukan Bawah Tanah Jokowi Belajar Lambang Negara

Roy Suryo dilaporkan oleh Pasukan Bawah Tanah Jokowi ke Bareskrim karena menyebut akun Fufufafa adalah Gibran.

Baca Selengkapnya

Laporkan Roy Suryo ke Bareskrim Soal Fufufafa, Pasukan Bawah Tanah Jokowi: Gibran Lambang Negara

1 hari lalu

Laporkan Roy Suryo ke Bareskrim Soal Fufufafa, Pasukan Bawah Tanah Jokowi: Gibran Lambang Negara

Pasukan Bawah Tanah Jokowi menilai Gibran adalah lambang negara yang harus dilindungi dari berita bohong soal Fufufafa.

Baca Selengkapnya

Jutaan Kelas Menengah Rentan Jatuh Miskin, Prabowo Diharap Punya Solusi dan Tunda Kenaikan PPN

1 hari lalu

Jutaan Kelas Menengah Rentan Jatuh Miskin, Prabowo Diharap Punya Solusi dan Tunda Kenaikan PPN

Sekitar 9,4 juta kelas menengah rentan jatuh miskin. Pemerintahan Prabowo-Gibran diharapkan punya solusi dan menunda kenaikan PPN.

Baca Selengkapnya

Pasukan Bawah Tanah Jokowi Laporkan Roy Suryo ke Bareskrim Karena Sebut Fufufafa Adalah Gibran

1 hari lalu

Pasukan Bawah Tanah Jokowi Laporkan Roy Suryo ke Bareskrim Karena Sebut Fufufafa Adalah Gibran

Pasukan Bawah Tanah atau Pasbata Jokowi melaporkan Roy Suryo karena mengungkap akun Fufufafa hampir pasti adalah Gibran.

Baca Selengkapnya

Respons Puan Maharani soal Isu Bakal Gantikan Gibran Jadi Wapres

1 hari lalu

Respons Puan Maharani soal Isu Bakal Gantikan Gibran Jadi Wapres

Jhon menyebut, nama Puan Maharani masuk dalam daftar pengganti Gibran.

Baca Selengkapnya

Cerita Mahasiswa ITB soal Kerja Paruh Waktu di Kampus

1 hari lalu

Cerita Mahasiswa ITB soal Kerja Paruh Waktu di Kampus

Sesar Intan, mahasiswi Seni Rupa ITB dari Studio Lukis angkatan 2021 bercerita soal kerja paruh waktu sebagai asisten dosen

Baca Selengkapnya

Usai Diprotes, ITB Tawarkan Kerja Paruh Waktu bagi Penerima Beasiswa UKT sebagai Pilihan

1 hari lalu

Usai Diprotes, ITB Tawarkan Kerja Paruh Waktu bagi Penerima Beasiswa UKT sebagai Pilihan

ITB tidak lagi mewajibkan mahasiswa calon dan penerima beasiswa keringanan uang kuliah tunggal atau UKT untuk bekerja paruh waktu di kampus.

Baca Selengkapnya

Tuntut Pencabutan Wajib Kerja Penerima Beasiswa, Puluhan Mahasiswa ITB Geruduk Rektorat

2 hari lalu

Tuntut Pencabutan Wajib Kerja Penerima Beasiswa, Puluhan Mahasiswa ITB Geruduk Rektorat

ITB membuat aturan penerima beasiswa atau keringan biaya UKT untuk bekerja paruh waktu.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Begini Kaesang dan Gibran Jawab Sindiran Nama Mulyono, Usul Wamentan Sudaryono ke Australia soal Program Cetak Sawah

2 hari lalu

Terkini Bisnis: Begini Kaesang dan Gibran Jawab Sindiran Nama Mulyono, Usul Wamentan Sudaryono ke Australia soal Program Cetak Sawah

Nama Mulyono menjadi sangat ngetop akhir-akhir ini.

Baca Selengkapnya

ITB Minta Penerima Beasiswa UKT Kerja Paruh Waktu, Dosen UGM: Terindikasi Eksploitasi

2 hari lalu

ITB Minta Penerima Beasiswa UKT Kerja Paruh Waktu, Dosen UGM: Terindikasi Eksploitasi

Dosen hukum ketenagakerjaan melihat indikasi eksploitasi dalam kebijakan kerja paruh waktu yang diwajibkan oleh ITB kepada penerima beasiswa UKT.

Baca Selengkapnya