BEM USU: Mahasiswa Baru Dijebak, UKT Naik Diumumkan Usai Dinyatakan Lulus

Reporter

Hendrik Yaputra

Editor

Devy Ernis

Jumat, 17 Mei 2024 13:44 WIB

Universitas Sumatera Utara. Kredit: USU

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Badan Eksekutif Mahahasiswa (BEM) Universitas Sumatera Utara (USU), Aziz Syahputra, mengatakan calon mahasiswa baru 2024 merasa dijebak dengan penetapan uang kuliah tunggal (UKT) di USU. Sebab, kata dia, pengumuman kenaikan UKT disampaikan setelah calon mahasiswa baru diterima di USU.

"Calon mahasiswa baru memilih USU berdasarkan referensi kebijakan UKT yang lama. Tiga hari setelah mereka lulus, mereka menerima kebijakan UKT baru," kata Aziz saat dihubungi, Jumat 17 Mei 2024.

Aziz mengatakan, pengumuman peserta lulus disampaikan pada 26 Maret 2024. Sedangkan, pengumuman kenaikan UKT disampaikan pada 29 Maret 2024. "Banyak mahasiswa baru yang mengeluh dan berpikir dua kali untuk daftar ulang. Karena penetapan golongan tidak sesuai dengan kemampuan orang tua," ujar Aziz.

UKT di USU mengalami kenaikan 30 sampai 50 persen kali lipat dibandingkan tahun sebelumnya. UKT di USU terdiri dari 8 kelompok. Kenaikan terjadi pada kelompok UKT 3 sampai 8.

Kenaikan UKT tertinggi berada di Fakultas Kedokteran Gigi. UKT kelompok 8 di Fakultas Kedokteran Gigi sebesar Rp10 juta di 2023. Saat ini UKT tertinggi Fakultas Kedokteran Gigi sebesar Rp17 juta. "Artinya kenaikan sampai 100 persen lebih atau setara Rp17jt dari UKT sebelumnya," kata Aziz.

Advertising
Advertising

Menurut Azis, proses penetapan UKT juga dinilai tidak transparan. Kenaikan UKT juga dinilai memberatkan mahasiswa karena tidak tepat sasaran.

Adapun UKT di 2023 masih menggunakan keputusan rektor pada 2022. Dikutip dari Keputusan Rektor Universitas Sumatera Utara Nomor 748/UN5.1.R/SK/KEU/2022 tentang Penetapan Besaran Biaya Pendidikan, program studi kedokteran gigi masuk ke dalam pembiayaan Fakultas Kedokteran.

Program Studi Kedokteran Gigi memiliki 8 kelompok. Kelompok 1 sebesar Rp500 ribu, kelompok 2 sebesar Rp1 juta, kelompok 3 sebesar Rp2,4 juta, kelompok 4 sebesar Rp3 juta.

Lalu, kelompok 5 sebesar Rp5,5 juta, kelompok 6 sebesar Rp7 juta, kelompok 7 sebesar Rp8 juta dan kelompok 9 sebesar Rp10 juta.

Sementara di 2024, kelompok 1 sebesar Rp 500 ribu, kelompok 2 sebesar Rp 1 juta, Kelompok 3 sebesar Rp 2,4 juta, Kelompok 4 sebesar Rp 6,1 juta, kelompok 5 sebesar Rp 9,8 juta.

Lalu, Kelompok 6 sebesar Rp 15,5 juta, kelompok 7 sebesar Rp 21,3 juta, dan kelompok 8 sebesar. Rp 27 juta. Tarif ini tertuang dalam Keputusan Rektor USU Nomor/UN5.1.R/SK/KEU/2024 tentang penetapan UKT.

Pilihan Editor: Revisi UU Polri, Batas Usia Pensiun Kapolri Diperpanjang Berdasarkan Keputusan Presiden

Berita terkait

Daftar Kampus Prodi Kedokteran dengan UKT Jalur Mandiri di Bawah Rp 20 Juta

2 jam lalu

Daftar Kampus Prodi Kedokteran dengan UKT Jalur Mandiri di Bawah Rp 20 Juta

5 PTN yang membuka seleksi jalur mandiri S1 Kedokteran dengan UKT di bawah Rp 20 juta pada 2024

Baca Selengkapnya

Biaya Kuliah Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti 2024

13 jam lalu

Biaya Kuliah Fakultas Kedokteran Universitas Trisakti 2024

Universitas Trisakti membuka seleksi jalur ujian saringan masuk (USM), termasuk S1 Pendidikan Dokter

Baca Selengkapnya

Biaya Kuliah Kedokteran UGM 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

18 jam lalu

Biaya Kuliah Kedokteran UGM 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

Rincian UKT dan IPI S1 Kedokteran UGM 2024 jalur SNBP, SNBT, dan seleksi mandiri.

Baca Selengkapnya

Gagal SNBP, Azizah Menjadi Salah Satu Calon Mahasiswa Termuda Unair Jalur SNBT

1 hari lalu

Gagal SNBP, Azizah Menjadi Salah Satu Calon Mahasiswa Termuda Unair Jalur SNBT

Azizah diterima di program studi (prodi) S1 Ilmu Politik Unair dengan usia yang baru menginjak 16 tahun.

Baca Selengkapnya

Didik Rachbini: UKT Mahal Karena Anggaran Pendidikan Tinggi Hanya Rp 7 Triliun

3 hari lalu

Didik Rachbini: UKT Mahal Karena Anggaran Pendidikan Tinggi Hanya Rp 7 Triliun

Rektor Universitas Paramadina Didik Rachbini mengatakan tingginya tarif UKT di PTN karena alokasi anggaran pendidikan tinggi hanya Rp 7 triliun.

Baca Selengkapnya

Rincian UKT Unsoed Terbaru Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri 2024

4 hari lalu

Rincian UKT Unsoed Terbaru Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri 2024

Unsoed batalkan kenaikan UKT dan IPI. Simak rincian UKT Unsoed terbaru untuk mahasiswa dari jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri 2024.

Baca Selengkapnya

Usai Pembatalan Kenaikan oleh Kemendikbud, ITB Belum Tetapkan UKT 2024

5 hari lalu

Usai Pembatalan Kenaikan oleh Kemendikbud, ITB Belum Tetapkan UKT 2024

Tarif kenaikan UKT di ITB itu gagal diterapkan setelah Mendikbud Nadiem Makarim membatalkan semua kenaikan UKT di PTN.

Baca Selengkapnya

Universitas Jember Buka Pendaftaran Seleksi Mandiri Mahasiswa Baru Hingga 28 Juni

6 hari lalu

Universitas Jember Buka Pendaftaran Seleksi Mandiri Mahasiswa Baru Hingga 28 Juni

Seleksi Mandiri merupakan kesempatan atau jalur terakhir menjadi mahasiswa baru Universitas Jember angkatan 2024.

Baca Selengkapnya

Anggaran Kemendikbud 2025 Turun dan UKT Batal Naik, PTN Kekurangan Dana Operasional Rp 41 Triliun

6 hari lalu

Anggaran Kemendikbud 2025 Turun dan UKT Batal Naik, PTN Kekurangan Dana Operasional Rp 41 Triliun

Anggaran Kemendikbud tahun depan dipangkas, berdampak pada alokasi untuk PTN yang ikut turun. Penerimaan dari UKT tetap, dan biaya operasional membengkak. Kemendikbud sebut ada disparitas biaya PTN pada 2025 sebesar Rp 41 triliun.

Baca Selengkapnya

Rapat dengan Kemendikbud, Anggota DPR Singgung Biaya Kuliah Bisa untuk Beli Alphard

6 hari lalu

Rapat dengan Kemendikbud, Anggota DPR Singgung Biaya Kuliah Bisa untuk Beli Alphard

Wakil Ketua Komisi X Dede Yusuf menyinggung mahalnya biaya kuliah yang dia sebut setara dengan harga mobil mewah.

Baca Selengkapnya