TelkomGroup Berangkatkan lebih dari 2.000 Pemudik

Jumat, 5 April 2024 18:02 WIB

INFO NASIONAL - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) kembali menyelenggarakan program mudik gratis yakni Mudik Gratis Bersama BUMN dan Mudik Hepi Telkomsel Poin. Mengusung tema “Mudik Asyik Bersama BUMN”, seremoni pelepasan keberangkatan bagi para peserta mudik dilakukan di Simpang Monas, Jakarta pada Jumat, 5 April 2024. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, PJ Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono, serta pejabat perusahaan BUMN.

TelkomGroup juga melaksanakan pelepasan keberangkatan peserta Mudik Gratis Bersama BUMN dan Mudik Hepi Telkomsel Poin di Museum Satria Mandala, Jakarta. TelkomGroup memberangkatkan 2.187 pemudik dengan 35 armada bus dan 3 kapal laut dengan berbagai tujuan.

Program ini merupakan wujud dukungan Telkom untuk membantu masyarakat merayakan Idul Fitri bersama keluarga dengan aman. Mudik gratis juga merupakan upaya untuk mengalihkan penggunaan sepeda motor ke moda bus dan kapal untuk meminimalkan risiko kecelakaan.

“Sebanyak 88 BUMN menyelenggarakan mudik yang aman dan nyaman untuk meminimalisasi kecelakaan, dengan lebih dari 90 ribu pemudik kami berangkatkan. Semoga program yang telah berjalan selama 5 tahun ini dapat terus berlanjut, karena ini menjadi bentuk kepedulian BUMN untuk meringankan beban masyarakat terutama di momen-momen seperti ini," kata Menteri BUMN Erick Thohir.

Direktur Utama Telkom, Ririek Adriansyah mengatakan, program Mudik Gratis TelkomGroup menjadi wujud komitmen TelkomGroup dalam memberikan kontribusi positif bagi masyakat, terutama bagi mereka yang akan pulang ke kampung halaman.

Advertising
Advertising

"Selain moda transportasi, kami memberikan bantuan sekaligus memastikan para pemudik dapat pulang dengan aman dan nyaman,” katanya.

Tak hanya mengadakan mudik gratis, TelkomGroup juga membagikan bantuan kepada para pemudik dengan total lebih dari Rp500 juta.

Ririek mengatakan, animo masyarakat untuk mengikuti program Mudik Bersama BUMN ini sangat tinggi. Total pendaftar mencapai 5.626 orang dalam rentang 24 jam.

Adapun program Mudik Hepi Telkomsel Poin memberangkatkan pemudik dengan dua moda transportasi, yakni darat dan laut. Sebanyak 10 bus diberangkatkan ke beberapa kota tujuan akhir, seperti Lampung, Palembang, Tasikmalaya, Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya. Sedangkan moda kapal laut terdiri dari rute Balikpapan ke Surabaya, Makassar ke Surabaya, dan Batam ke Tanjung Priok.

Melalui program Mudik Hepi Telkomsel Poin, Telkomsel memfasilitasi para pelanggan setianya untuk berpartisipasi dalam berbagi kegiatan kebaikan dan berkolaborasi dengan platform Benih Baik, yang mengumpulkan dan menyalurkan hasil donasi kepada 1.100 pemudik.

Demi memastikan kualitas layanan telekomunikasi tetap prima jelang libur lebaran, TelkomGroup telah melakukan persiapan mulai dari optimalisasi jaringan dan ketersediaan kapasitas internet yang mumpuni dalam mengantisipasi lonjakan trafik, berbagai paket layanan menarik untuk pelanggan, serta personel yang bertugas selama 24x7.

TelkomGroup juga menyiapkan Posko TelkomGroup SIAGA RAFI sebagai upaya untuk mengamankan infrastruktur dan layanan bagi semua segmen pelanggan di seluruh Indonesia.(*)

#ElevatingYourFuture

Berita terkait

Kunjungi Expo Dekranasda, Iriana Joko Widodo Belanja di UMKM Mitra Binaan Pertamina

12 jam lalu

Kunjungi Expo Dekranasda, Iriana Joko Widodo Belanja di UMKM Mitra Binaan Pertamina

Iriana tampak singgah ke stan UMKM mitra binaan Pertamina lalu membeli batik dan gelang.

Baca Selengkapnya

Pertamina Siap Layani Avtur Penerbangan Haji 2024

12 jam lalu

Pertamina Siap Layani Avtur Penerbangan Haji 2024

PT Pertamina Patra Niaga menjamin ketersediaan Avtur untuk melayani kebutuhan penerbangan haji.

Baca Selengkapnya

Livin' by Mandiri Kini Layani Pembelian Nomor Spesial Telkomsel

13 jam lalu

Livin' by Mandiri Kini Layani Pembelian Nomor Spesial Telkomsel

Bank Mandiri berkolaborasi dengan Telkomsel menghadirkan promo diskon menarik hingga Rp290 ribu dan bonus kuota 20GB, untuk memeriahkan perayaan Hari Ulang Tahun Telkomsel ke-29.

Baca Selengkapnya

Mensos Risma Optimalkan RAPI untuk Penanganan Bencana

13 jam lalu

Mensos Risma Optimalkan RAPI untuk Penanganan Bencana

Langkah terbaru Mensos Risma, dengan memanfaatkan jaringan Radio Amatir Penduduk Indonesia (RAPI) sebagai sarana vital untuk komunikasi darurat di wilayah terdampak bencana.

Baca Selengkapnya

Airin Rachmi Keliling Banten untuk Serap Aspirasi Masyarakat

14 jam lalu

Airin Rachmi Keliling Banten untuk Serap Aspirasi Masyarakat

Kata Airin Rachmi, aspirasi masyarakat akan menjadi catatan penting dalam memproyeksikan visi misi maupun program yang akan dilakukan ketika diberi amanah menjadi Gubernur Banten.

Baca Selengkapnya

Pemprov Kaltim Sigap Respon Bencana Banjir Mahulu

14 jam lalu

Pemprov Kaltim Sigap Respon Bencana Banjir Mahulu

Curah hujan yang tinggi membuat Sungai Mahakam menuap. Akibatnya, lima kecamatan di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Kalimantan Timur (Kaltim) terendam banjir.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Penambahan Kuota Haji 2024 dari Saudi

15 jam lalu

Bamsoet Apresiasi Penambahan Kuota Haji 2024 dari Saudi

Bamsoet mengapresiasi penambahan kuota haji sebesar 20 ribu orang pada tahun 2024, sehingga total kuota Jemaah Haji Indonesia menjadi 241.000 orang.

Baca Selengkapnya

Pegadaian Peduli Transformasi Sekolah di Bengkulu

15 jam lalu

Pegadaian Peduli Transformasi Sekolah di Bengkulu

Program ini menjadi bukti komitmen PT Pegadaian dalam upaya penerapan TPB/SDGs empat tentang Pendidikan Berkualitas melalui pengembangan kapasitas guru dan manajemen Sekolah.

Baca Selengkapnya

Pastikan Pekerja Terlindungi BPJS Ketenagakerjaan, Pj Gubernur Aceh Terbitkan Qanun

15 jam lalu

Pastikan Pekerja Terlindungi BPJS Ketenagakerjaan, Pj Gubernur Aceh Terbitkan Qanun

Pj Gubernur Aceh, Bustami Hamzah, mendukung penyelenggaraan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi seluruh pekerja di wilayah Pemerintah Aceh, dengan menerbitkan Qanun Aceh Nomor 1 Tahun 2024 tentang Ketenagakerjaan.

Baca Selengkapnya

BRI Peduli Salurkan Bantuan Bencana Bagi Warga Terdampak Banjir di Sumatera Barat

16 jam lalu

BRI Peduli Salurkan Bantuan Bencana Bagi Warga Terdampak Banjir di Sumatera Barat

Bencana banjir lahar dingin yang melanda enam kabupaten dan kota di Sumatera Barat (Sumbar) tidak hanya menimbulkan kerugian material yang signifikan, tetapi juga membawa duka mendalam dengan adanya korban jiwa.

Baca Selengkapnya