Bamsoet Dukung Pengembangan Pasar Modern Muara Karang

Kamis, 21 Maret 2024 20:33 WIB

INFO NASIONAL – Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengapresiasi kerjasama PT Jakarta Propertindo (JakPro) dengan PT Roman Karunia Sentosa yang akan membangun dan mengembangkan Pasar Modern Muara Karang Jakarta Utara, serta Sport and Wellness Center Jakarta Utara. Nilai investasi ratusan miliar rupiah, dan akan memberikan nilai tambah ekonomi yang besar bagi Jakarta.

"Sejak dikelola JakPro, Pasar Muara Karang terus mengalami peningkatan,” kata Wakil Ketua Umum Partai Golkar itu usai menerima jajaran JakPro dan PT Roman Karunia Sentosa, di Jakarta, Kamis 21 Maret 2024.

Jakpro, kata Bamsoet, membawa perubahan terhadap pelayanan dan keamanan bagi pedagang maupun pembeli di Pasar Muara Karang. Misalnya, pungutan liar dari para preman maupun pihak tidak berwenang lainnya hilang, sehingga para pedagang bisa tenang. “Kini JakPro bersama PT Roman Karunia Sentosa akan membangun Pasar Muara Karang menjadi lebih tertata, modern, dan berkelanjutan," ucapnya.

Pasar Muara Karang yang akan dibangun akan tetap menyiapkan berbagai kios bagi para pedagang. Antara lain, kios daging, kios sayur, kios buah, kios perhiasan, kios pakaian, kios sembako, kios coffe, kios mainan anak, kios cinderamata, food court. "Tidak hanya kios, disana juga akan dibangun lapangan bulutangkis sebagai tempat olahraga. Sehingga selain pasar tempat berniaga, masyarakat juga bisa memanfaatkannya sebagai tempat berolahraga sekaligus kumpul bersama keluarga dan kerabat,” ujar Bamsoet.

Sementara Sport and Wellness Center Jakarta Utara, akan terdiri dari 4 lantai. Memiliki beragam fasilitas antara lain, paddle pop court, mini basketball, food court, gym and wellness, lapangan badminton, serta entertainment billiard dan rooftop cafe. Serta lahan parkir dengan kapasitas ratusan mobil dan ratusan motor.

Advertising
Advertising

"Pembangunan Pasar Modern Muara Karang Jakarta Utara, serta Sport and Wellness Center Jakarta Utara akan tetap mendasari aspek lingkungan dan perekonomian masyarakat setempat. Menjadikannya sebagai tempat humanis dengan pembangunan hijau dan sarana perputaran ekonomi bagi masyarakat dan UMKM Jakarta Utara," kata Bamsoet.

Turut hadir dalam pertemuan itu antara lain, Direktur Utama JakPro Iwan Takwin, Direktur Teknik dan Pengembangan Dian Takdir Badrsyah, serta Direktur Utama PT Roman Karunia Sentosa Sukiman. (*)

Berita terkait

Program Deradikalisasi BNPT Diapresiasi Wakil Duta Besar Selandia Baru

3 jam lalu

Program Deradikalisasi BNPT Diapresiasi Wakil Duta Besar Selandia Baru

Program deradikalisasi merupakan upaya pembinaan dalam rangka mendukung proses reintegrasi warga binaan untuk kembali ke masyarakat.

Baca Selengkapnya

Bidik Ekspor, LPDB-KUMKM Siap Inkubasi Koperasi Ikan Tuna Biak

3 jam lalu

Bidik Ekspor, LPDB-KUMKM Siap Inkubasi Koperasi Ikan Tuna Biak

Pelatihan dan peningkatan SDM diperlukan agar Koperasi Produsen Samber Binyeri Maju bisa melakukan ekspor.

Baca Selengkapnya

Serikat Petani Indonesia Dukung Penuh Pompanisasi

4 jam lalu

Serikat Petani Indonesia Dukung Penuh Pompanisasi

SPI mendorong semua anggota menggunakan fasilitas pompa dalam mengantisipasi musim kering dampak el Nino.

Baca Selengkapnya

Harga Emas Pegadaian Terbaru 8 Mei 2024

16 jam lalu

Harga Emas Pegadaian Terbaru 8 Mei 2024

Bagi masyarakat yang ingin membeli logam emas yang aman dan nyaman, butik Galeri 24 bisa menjadi solusi karena bagian dari anak perusahaan dari PT Pegadaian.

Baca Selengkapnya

Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

16 jam lalu

Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

Bank Mandiri telah menegaskan komitmennya untuk menerapkan prinsip-prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola Environment, Social, and Governance (ESG) dalam setiap aspek operasional perusahaannya

Baca Selengkapnya

Pegadaian Syariah Luncurkan Pembiayaan Porsi Haji Plus

16 jam lalu

Pegadaian Syariah Luncurkan Pembiayaan Porsi Haji Plus

Direktur Pemasaran dan Pengembangan Produk PT Pegadaian, Elvi Rofiqotul Hidayah, meluncurkan Produk Pegadaian Syariah Pembiayaan Porsi Haji Plus.

Baca Selengkapnya

Nikson Nababan Blusukan ke Kampung Nelayan Seberang Belawan

17 jam lalu

Nikson Nababan Blusukan ke Kampung Nelayan Seberang Belawan

Calon Gubernur Sumatera Utara (Cagubsu), Nikson Nababan, blusukan ke Kampung Nelayan Seberang, Kelurahan Belawan I, Kecamatan Medan, pada Rabu, 8 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

17 jam lalu

Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

Bank Mandiri telah menegaskan komitmennya untuk menerapkan prinsip-prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola Environment, Social, and Governance (ESG) dalam setiap aspek operasional perusahaannya.

Baca Selengkapnya

BPJS Kesehatan Imbau Masyarakat Tepat Waktu Membayar Iuran JKN

17 jam lalu

BPJS Kesehatan Imbau Masyarakat Tepat Waktu Membayar Iuran JKN

Dengan membayar iuran sebelum tanggal 10 tiap bulannya, status kepesertaan JKN-nya sipastikan akan tetap aktif dan bisa digunakan kapanpun untuk mengakses layanan di fasilitas kesehatan.

Baca Selengkapnya

Wamen BUMN Resmikan Green Building The Gade Tower Milik Pegadaian

18 jam lalu

Wamen BUMN Resmikan Green Building The Gade Tower Milik Pegadaian

Peresmian ditandai oleh penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh Kartika Wirjoatmodjo.

Baca Selengkapnya