Prabowo ke Karet Bivak, Ziarahi Makam Sumitro Djojohadikusumo

Reporter

Antara

Editor

Juli Hantoro

Kamis, 15 Februari 2024 15:15 WIB

Calon Presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto menyapa relawan dari atas mobil usai menyampaikan pidato dalam acara Mengawal Suara Rakyat di Istora Senayan, Jakarta, Rabu, 14 Februari 2024. Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka menyampaikan pidato kemenangan usai sejumlah lembaga survei menyatakan pasangan ini unggul hingga lebih dari 50 persen versi hitung cepat. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto hari ini melakukan ziarah ke makam kedua orang tuanya di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan dan TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat. "Saya ziarah ke (makam) ibu saya di Tanah Kusir dan sekarang saya ke Bapak saya di sini di Karet," kata Prabowo kepada wartawan setelah berziarah ke makam ayahnya di Karet Bivak, Kamis, 14 Februari 2024.

Prabowo datang ke Karet Bivak bersama sang anak Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didiet. Ia tiba di lokasi pada pukul 12.50 WIB menggunakan kendaraan pribadinya Toyota Alphard B108 PSD. Ia terlebih dahulu menyapa sekelompok warga di gerbang TPU Karet Bivak yang sudah menunggu kedatangannya.

"Hidup Prabowo!" ujar warga.

Dari gerbang TPU Karet Bivak, calon presiden yang mengungguli hasil hitung cepat Pilpres 2024 itu kemudian dibonceng oleh Patwal dengan menggunakan motor matic menuju lokasi makam sang ayah. Anaknya, Didiet juga menyusul dengan motornya.

Keduanya lantas berjalan menuju makam Sumitro Djojohadikusumo. Prabowo dan Didiet tampak menadahkan tangan memanjatkan doa, lalu menabur bunga dan menyirami makam tersebut.

Advertising
Advertising

Setelah selesai berziarah di makam ayahnya, Prabowo kemudian menaiki kembali mobilnya dan dari atap mobilnya yang terbuka dia melambaikan tangan kepada warga di sekitar Karet Bivak.

Ziarah yang dilakukan Prabowo ini tepat sehari setelah pencoblosan kemarin. Dalam Pilpres 2024, Prabowo yang berpasangan dengan Gibran Rakabuming Raka mengungguli dua pasang capres-cawapres lainnya yaitu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md.

Pilihan Editor: Hasil Quick Count Lolos Satu Putaran, Apa Tanggapan Kubu Prabowo-Gibran?

Berita terkait

Prabowo Lantik Chatib Basri, Mari Pangestu hingga Anak Buah Luhut jadi Anggota Dewan Ekonomi Nasional

5 menit lalu

Prabowo Lantik Chatib Basri, Mari Pangestu hingga Anak Buah Luhut jadi Anggota Dewan Ekonomi Nasional

Pengangkatan anggota Dewan Ekonomi Nasional oleh Prabowo sesuai Keputusan Presiden Nomor 150 P Tahun 2024 tentang Pengangkatan Wakil Ketua dan Anggota Dewan Ekonomi Nasional.

Baca Selengkapnya

Terima Surpes Prabowo, DPR Setujui Basuki Hadimuljono Jadi Kepala OIKN

31 menit lalu

Terima Surpes Prabowo, DPR Setujui Basuki Hadimuljono Jadi Kepala OIKN

DPR telah menyetujui Basuki Hadimuljono menjadi Kepala Otorita IKN. Sebelumnya Presiden Prabowo telah mengirimkan surpres soal Kepala OIKN.

Baca Selengkapnya

Prabowo Tunjuk Budi Gunawan sebagai Ketua Kompolnas, Tito Karnavian jabat Wakil

59 menit lalu

Prabowo Tunjuk Budi Gunawan sebagai Ketua Kompolnas, Tito Karnavian jabat Wakil

Presiden Prabowo Subianto menunjuk Menteri Politik dan Keamanan Budi Gunawan sebagai Kepala Kompolnas.

Baca Selengkapnya

AHY Sebut Tanggul Laut Bisa Bantu Ekonomi 1.600 Kepala Keluarga yang Jadi Nelayan di Jakarta Utara

1 jam lalu

AHY Sebut Tanggul Laut Bisa Bantu Ekonomi 1.600 Kepala Keluarga yang Jadi Nelayan di Jakarta Utara

AHY mengatakan pembangunan proyek tanggul laut di kawasan Kalibaru, Jakarta Utara, adalah upaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat sekitar.

Baca Selengkapnya

Prabowo Lantik Iffa Rosita sebagai Komisioner KPU Pengganti Hasyim Asy'ari

1 jam lalu

Prabowo Lantik Iffa Rosita sebagai Komisioner KPU Pengganti Hasyim Asy'ari

Prabowo melantik anggota KPU melalui Keppres pengangkatan anggota KPU Nomor 108/P 2024.

Baca Selengkapnya

Pemerintahan Prabowo Bakal Cetak Sawah 500 Ribu Hektare di Kalimantan Selatan

2 jam lalu

Pemerintahan Prabowo Bakal Cetak Sawah 500 Ribu Hektare di Kalimantan Selatan

Pemerintahan Prabowo Subianto akan mencetak sawah baru seluas 500 ribu hektare di Kalimantan Selatan.

Baca Selengkapnya

Basuki Hadimuljono Tiba di Istana, Bakal Dilantik Prabowo sebagai Kepala Otorita IKN

2 jam lalu

Basuki Hadimuljono Tiba di Istana, Bakal Dilantik Prabowo sebagai Kepala Otorita IKN

Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi sebelumnya mengatakan bahwa Basuki Hadimuljono sudah diminta jadi Kepala Otorita IKN.

Baca Selengkapnya

Menteri Hukum Kaji Semua UU, Bagaimana Nasib Pemindahan Ibu Kota ke IKN?

2 jam lalu

Menteri Hukum Kaji Semua UU, Bagaimana Nasib Pemindahan Ibu Kota ke IKN?

Menteri Hukum sebelumnya mengungkap bahwa Prabowo menginstruksikan pihaknya mengkaji ulang semua undang-undang hingga peraturan menteri.

Baca Selengkapnya

Prabowo Dikabarkan Lantik Anggota Kompolnas di Istana Hari Ini

3 jam lalu

Prabowo Dikabarkan Lantik Anggota Kompolnas di Istana Hari Ini

Presiden Prabowo Subianto dikabarkan akan melantik anggota Kompolnas hari ini. Presiden juga akan melantik anggota KPU dan Wakil Ketua DEN.

Baca Selengkapnya

Ini Posisi Simon Aloysius Mantiri di Partai Gerindra sebelum Ditunjuk Jadi Dirut Pertamina

3 jam lalu

Ini Posisi Simon Aloysius Mantiri di Partai Gerindra sebelum Ditunjuk Jadi Dirut Pertamina

Simon Aloysius Mantiri merupakan anggota Dewan Pembina Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra.

Baca Selengkapnya