LPSK Sebut Pengeroyokan TNI terhadap Relawan Ganjar-Mahfud Tak Ada Kaitan dengan Politik

Rabu, 10 Januari 2024 19:44 WIB

Wakil Ketua Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK), Edwin Partogi bersama pimpinan lainnya konferensi pers menolak permohonan perlindungan Putri Candrawathi pada kasus pembunuhan Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat di kantor LPSK, Ciracas, Jakarta Timur, Senin, 15 Agustus 2022. Penolakan ini dilakukan setelah melakukan berbagai pendalaman. Dokumentasi LPSK

TEMPO.CO, Jakarta - Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) telah melakukan investigasi peristiwa pengeroyokan oleh anggota TNI terhadap relawan Ganjar-Mahfud Md di Boyolali, Jawa Tengah. Hasilnya, peristiwa itu tidak ada kaitannya dengan unsur politik.

Wakil Ketua LPSK Edwin Partogi mengatakan, setelah timnya melakukan investigasi mendalam selama 10 hari setelah kejadian, disimpulkan peristiwa itu murni dilatarbelakangi karena suara bising dari knalpot korban.

"Peristiwa dipicu oleh penggunaan knalpot tidak standar. Serangan terjadi pada perorangan bukan pada grup/konvoi kendaraan bermotor (kampanye paslon capres)," kata Edwin dalam keterangan resminya, Rabu 10 Januari 2024.

Edwin mengatakan, banyaknya korban dalam peristiwa pengeroyokan itu dipicu karena beberapa rekan korban mencoba membantu. Sehingga tak luput dari serangan anggota TNI yang geram.

"Serangan meluas termasuk kepada mereka yang berusaha melindungi korban dan diduga merekam peristiwa," kata Edwin.

Proses hukum diminta transparan

Advertising
Advertising

Namun begitu, Edwin tidak juga membenarkan tindakan anggota TNI yang melakukan pengeroyokan. Pihaknya meminta agar proses hukum terhadap para pelaku dijalankan secara transparan, akuntabel dan berkeadilan.

"Lebih baik berfokus pada upaya mempertanggungjawabkan perbuatan pelaku, bukan mencari kesalahan korban. Semua pihak berfokus menghadirkan keadilan bagikorban dengan tidak mengembangkan isu yang tidak perlu," kata Edwin.

Edwin menambahkan, agar kejadian serupa tidak berulang, perlu adanya tindakan kepolisian untuk melakukan upaya preventif dan penertiban terhadap penggunaan knalpot tidak standar.

Sebelumnya, sebanyak tujuh relawan pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden, Ganjar Pranowo-Mahfud Md menjadi korban penganiayaan oleh anggota TNI di depan markas kompi B Yonif Raider 408/SBH. Peristiwa itu terjadi di wilayah Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu siang, 31 Desember 2023.

Berdasar video yang beredar di media sosial, korban yang sedang melintas menggunakan sepeda motor langsung dikerumuni anggota TNI berpakaian preman. Mereka langsung menyerang hingga korban tersungkur di jalan.

Denpom IV/4 Surakarta telah menetapkan enam anggota TNI sebagai tersangka. Keenamnya merupakan anggota TNI berpangkat prajurit dua.

Kapendam IV/Diponegoro Kolonel Inf Richard Harison mengatakan, penetapan tersangka itu berdasarkan bukti dan keterangan terperiksa.

"Berdasarkan alat bukti yang diperoleh dan keterangan para terperiksa, enam orang ditetapkan sebagai tersangka," kata Richard dikonfirmasi Tempo, Rabu 3 Januari 2024.

Richard mengatakan, keenam tersangka itu yakni Prada Y, Prada P, Prada A, Prada J, Prada F dan Prada M yang merupakan anggota Kompi B Yonif Raider 408/Sbh.


ADE RIDWAN YANDWIPUTRA

Pilihan Editor: Sederet Temuan Komnas HAM soal Relawan Ganjar-Mahfud Dianiaya di Boyolali

Berita terkait

Satgas Yonif 509 Kostrad Lakukan Koteka Barbershop di Wilayah Intan Jaya Papua, Apa Tugas dan Fungsi Utama Kostrad?

9 jam lalu

Satgas Yonif 509 Kostrad Lakukan Koteka Barbershop di Wilayah Intan Jaya Papua, Apa Tugas dan Fungsi Utama Kostrad?

Calon suami Ayu Ting Ting dan Satgas Yonif 509 Kostrad melakukan program Koteka Barbershop. Apa tugas dan fungsi utama Kostrad?

Baca Selengkapnya

Ini Arti Galodo, Banjir Bandang dari Gunung Singgalang Sapu Wilayah Berbagai Daerah di Sumbar

1 hari lalu

Ini Arti Galodo, Banjir Bandang dari Gunung Singgalang Sapu Wilayah Berbagai Daerah di Sumbar

Banjir bandang dari Gunung Singgalang menghantam Galudua, Koto Tuo Ampek Koto, Kabupaten Agam, Sumbar. Apa arti galodo bagi suku Minangkabau?

Baca Selengkapnya

LPSK Dorong Masa Tugas Tim Pemantau PPHAM Berat Diperpanjang

1 hari lalu

LPSK Dorong Masa Tugas Tim Pemantau PPHAM Berat Diperpanjang

LPSK mengatakan dukungan psikososial bagi korban pelanggaran HAM berat perlu terus diberikan.

Baca Selengkapnya

Bunyi Sumpah 7 Anggota LPSK di Hadapan Jokowi Hari Ini

2 hari lalu

Bunyi Sumpah 7 Anggota LPSK di Hadapan Jokowi Hari Ini

Sebanyak 7 anggota LPSK mengucapkan sumpah di hadapan Presiden Jokowi. Apa bunyi sumpahnya?

Baca Selengkapnya

Tujuh Anggota LPSK Dilantik Jokowi, Imbau Masyarakat tak Ragu Minta Perlindungan

2 hari lalu

Tujuh Anggota LPSK Dilantik Jokowi, Imbau Masyarakat tak Ragu Minta Perlindungan

Presiden Jokowi mengambil sumpah jabatan dan melantik 7 Anggota Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban atau LPSK periode 2024-2029.

Baca Selengkapnya

Formappi Nilai Uji Kelayakan Calon Pejabat oleh DPR Perlu Dikaji Ulang, Apa Alasannya?

2 hari lalu

Formappi Nilai Uji Kelayakan Calon Pejabat oleh DPR Perlu Dikaji Ulang, Apa Alasannya?

Formappi menyebut uji kelayakan dan kepatutan oleh DPR membuka peluang lebar terjadinya transaksi politik dan uang.

Baca Selengkapnya

Kepala Operasi Damai Cartenz Bantah Tutup Akses Lembaga HAM ke Papua

3 hari lalu

Kepala Operasi Damai Cartenz Bantah Tutup Akses Lembaga HAM ke Papua

Kepala Operasi Damai Cartenz membantah tudingan KKB yang menyatakan pemerintah Indonesia menutup akses lembaga HAM ke Papua.

Baca Selengkapnya

Kepala Operasi Damai Cartenz Akui Ada Jual-Beli Amunisi Anggota TNI-Polri dan KKB Sepanjang 2021-2023

3 hari lalu

Kepala Operasi Damai Cartenz Akui Ada Jual-Beli Amunisi Anggota TNI-Polri dan KKB Sepanjang 2021-2023

Kepala Operasi Damai Cartenz, Kombes Faizal Ramadhani, mengakui banyak menangani kasus anggota TNI-Polri yang berjual-beli amunisi dengan TPNPB-OPM.

Baca Selengkapnya

Calon Jemaah Haji Kloter 1 Jawa Tengah & DIY Berangkat, Wamenag Ingatkan Cuaca Panas di Tanah Suci

4 hari lalu

Calon Jemaah Haji Kloter 1 Jawa Tengah & DIY Berangkat, Wamenag Ingatkan Cuaca Panas di Tanah Suci

Cuaca di Arab Saudi yang pada musim haji tahun ini diperkirakan bisa mencapai 40 - 50 derajat celcius.

Baca Selengkapnya

Aparat Gabungan TNI Halau Serangan TPNPB-OPM di Kampung Pogapa Intan Jaya

5 hari lalu

Aparat Gabungan TNI Halau Serangan TPNPB-OPM di Kampung Pogapa Intan Jaya

Dalam pengejaran kelompok TPNPB-OPM ini, aparat gabungan menemukan senjata anak panah dan busur, senter, beberapa foto.

Baca Selengkapnya