Potensi Kecurangan Pemilu Tinggi, TPN Ganjar-Mahfud Siapkan 1,6 Juta Saksi untuk Seluruh TPS

Reporter

Yuni Rohmawati

Editor

Juli Hantoro

Rabu, 3 Januari 2024 17:45 WIB

Bakal calon presiden (Bacapres) PDI Perjuangan Ganjar Pranowo (kanan) didampingi mantan Gubernur NTB Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi (kedua kanan) menyapa sejumlah santri saat berziarah di makam pahlawan nasional Syekh Muhammad Zainuddin Abdul Majid di Pancor, Kabupaten Lombok Timur, NTB, Minggu 18 Juni 2023. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud akan menyiapkan 1,6 juta saksi saat Pemilihan Umum Presiden atau Pilpres 2024 berlangsung pada 14 Februari 2024. Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud TGB Zainul Majdi mengatakan rinciannya adalah dua saksi dalam satu Tempat Pemungutan Suara atau TPS. Total ada 800 ribu TPS yang akan mereka jaga.

Menurut TGB, saksi yang akan mereka terjunkan adalah yang punya kemampuan terbaik untuk memitigasi kecurangan dalam Pemilu. Ia menambahkan, TPN Ganjar-Mahfud juga akan menyiapkan sistem inti yang kuat agar tidak bisa diretas dengan menyiapkan pusat tabulasi.

"Nanti seluruh data-data C1 semua akan diamankan nah ini bagian dari hal yang sangat penting menurut saya dan Insyaallah kami sudah siapkan itu mitigasi yang kami lakukan secara internal dan kami gerakkan seluruh kader untuk mencermati kalau ada potensi kecurangan segera laporkan, termasuk membuka hotline pengaduan," kata TGB.

Adapun potensi kerawanan kecurangan dalam Pilpres 2024 nanti, TGB mengatakan Pulau Jawa dan Sumatera memiliki potensi kerawanan yang tinggi. Menurut mantan Gubernur NTB itu, kedua pulau itu merupakan kantong suara terbesar yang akan diperebutkan tiga pasang calon presiden dan wakil presiden.

"Proporsinya terbesar di antara dua pulau lain, sehingga pasti potensi kerawanan termasuk kecurangan pemilu itu yang paling besar, pertama adanya di Jawa, kedua di Sumatera," kata TGB saat Konferensi Pers di Gedung High End pada Rabu, 3 Januari 2024.

Advertising
Advertising

TPN Ganjar-Mahfud menurut dia juga mendesak agar seluruh aparatur penyelenggara Pemilu dan penegak hukum bisa menjaga netralitas.

Menurut TGB Zainul Majdi, TPN Ganjar-Mahfud juga terbantu dengan adanya masyarakat sipil termasuk jurnalisme warga yang mengawasi jalannya Pemilu 2024 ini. Termasuk dalam kasus pengeroyokan relawan Ganjar-Mahfud di Boyolali beberapa waktu lalu yang terungkap berkat jurnalisme warga.

Pilihan Editor: Pakai Kaos Warna Hijau, Gubernur NTB Zulkieflimansyah Temui Ganjar Pranowo di Kota Mataram

Berita terkait

Hari Ini Digelar Pilpres AS, Menengok Raihan Jajak Pendapat Kamala Harris dan Donald Trump

1 jam lalu

Hari Ini Digelar Pilpres AS, Menengok Raihan Jajak Pendapat Kamala Harris dan Donald Trump

Pilpres AS digelar pada Selasa, 5 November 2024 waktu setempat. Kamala Harris dan Trump masih bersaing ketat dalam jajak pendapat terakhir.

Baca Selengkapnya

Sumbatan Magma Gunung Lewotobi dan Menteri Hanif Segel TPS di Depok dalam Top 3 Tekno

11 jam lalu

Sumbatan Magma Gunung Lewotobi dan Menteri Hanif Segel TPS di Depok dalam Top 3 Tekno

Dugaan penyumbatan aliran magma sebelum letusan besar Gunung Lewotobi Laki-laki menjadi artikel puncak Top 3 Tekno, Selasa, 5 November 2024.

Baca Selengkapnya

TGB Zainul Majdi Mundur dari Partai Perindo, Pernah Diusulkan Jadi Bacawapres Ganjar di Pemilu 2024

4 hari lalu

TGB Zainul Majdi Mundur dari Partai Perindo, Pernah Diusulkan Jadi Bacawapres Ganjar di Pemilu 2024

TGB Zainul Majdi mundur dari Perindo, partai politik yang didirikan taipan Hary Tanoesoedibjo.

Baca Selengkapnya

H-4 Pilpres AS, Beda Gagasan Kebijakan Trump dan Harris Soal Lingkungan Hidup dan Kepemilikan Senjata Api?

4 hari lalu

H-4 Pilpres AS, Beda Gagasan Kebijakan Trump dan Harris Soal Lingkungan Hidup dan Kepemilikan Senjata Api?

Mendekati Pilpres AS pada pekan depan, gagasan calon presiden AS soal lingkungan hidup dan kepemilikan senjata api disorot. Apa beda Trump vs Harris?

Baca Selengkapnya

GSN Bakal Dideklarasikan Sabtu Besok, Pakar dan PDIP Beri Saran Ini ke Prabowo

4 hari lalu

GSN Bakal Dideklarasikan Sabtu Besok, Pakar dan PDIP Beri Saran Ini ke Prabowo

Sabtu besok, GSN kabarnya akan dideklarasikan. Deklarasi disebutkan pula akan dihadiri oleh 20 ribu undangan yang berasal dari seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya

Soal Pendirian GSN, Aria Bima PDIP: Prabowo Sebaiknya Konsentrasi di Pemerintahan yang Baru

4 hari lalu

Soal Pendirian GSN, Aria Bima PDIP: Prabowo Sebaiknya Konsentrasi di Pemerintahan yang Baru

Politikus PDIP Aria Bima mengingatkan agar pendirian GSN tak menghambat tata kelola pemerintahan di masa transisi.

Baca Selengkapnya

Gerakan Solidaritas Nasional Akan Dideklarasikan Sabtu Lusa, Prabowo Jadi Ketua Dewan Pembina?

5 hari lalu

Gerakan Solidaritas Nasional Akan Dideklarasikan Sabtu Lusa, Prabowo Jadi Ketua Dewan Pembina?

Presiden Prabowo Subianto disebut akan mengukuhkan Gerakan Solidaritas Nasional atau GSN pada akhir pekan ini, Sabtu, 2 November 2024.

Baca Selengkapnya

Respons Anies Baswedan dan Cak Imin Soal Penetapan Tom Lembong Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi Impor Gula

5 hari lalu

Respons Anies Baswedan dan Cak Imin Soal Penetapan Tom Lembong Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi Impor Gula

Tom Lembong pernah menjadi Co-Captain Tim Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024. Begini respons Anies dan Cak Imin,

Baca Selengkapnya

Ditetapkan Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi Impor Gula, Ini Rekam Jejak Tom Lembong

5 hari lalu

Ditetapkan Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi Impor Gula, Ini Rekam Jejak Tom Lembong

Tom Lembong pernah menjadi menteri dan penulis pidato Jokowi, kemudian sebagai tim pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar saat Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Ragam Respons Orang Terdekat Usai Tom Lembong Dijadikan Tersangka

6 hari lalu

Ragam Respons Orang Terdekat Usai Tom Lembong Dijadikan Tersangka

Kejagung menduga Tom Lembong terlibat dalam pemberian izin importir gula kristal mentah sebanyak 105 ribu ton.

Baca Selengkapnya