Jokowi Catat Janji Menkominfo Siap Rampungkan 630 BTS di 2024

Jumat, 29 Desember 2023 20:15 WIB

Presiden Joko Widodo didampingi Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey dan Bupati Kepulauan Talaud Elly Lasut meresmikan pengoperasian Satria-1 dan BTS 4G BAKTI Kominfo di Desa Bowombaru Utara, Melonguane Timur, Kepulauan Talaud, Kamis, 28 Desember 2023.

INFO NASIONAL – Presiden Joko Widodo mengaku telah mendengar janji Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setadi yang siap menyelesaikan pembangunan 630 base transceiver station (BTS) di Papua pada awal 2024.

“Saya catat Pak Menteri Kominfo tadi janjinya tahun depan semester 1 selesaikan pembangunan BTS. Jangan hanya siap, saya catat benar loh,” ujar Jokowi saat peresmian BTS 4G dan pengoperasian stasiun bumi untuk Satelit Republik Indonesia -1 (Satria-1) di Desa Bowombaru Utara, Kabupaten Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara, Kamis, 28 Desember 2023.

Sebelumnya, Menkominfo menjelaskan pihanya menargetkan membangun 7.200 BTS. Dari angka tersebut dibangun operator seluler sebanyak 1.800. Hingga akhir tahun ini Bakti Kominfo bisa merampungkan 4.990 BTS. Masih tersisa 630 BTS yang belum tuntas, terkendala masalah geografis dan kondisi lingkungan maupun keamanan.

Budi juga sempat meminta bantuan aparat keamanan agar mendukung percepatan pembangunan BTS tersisa. “Mohon bantuan Panglima TNI karena tantangan geografisnya dan lingkungan,” ucapnya.

Dengan bantuan aparat, Budi optimistis target tersebut dapat tertunaikan. “Semoga semester 1 di 2024 bisa diselesaikan di daerah kahar, khususnya Papua,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Jokowi turut optimistis, pasalnya ia telah memerintahkan aparat untuk membantu Kemenkominfo. “Memang di sana medannya sulit dan keamannya perlu didampingi. Saya sudah perintahkan Kapolri dan Panglima TNI untuk dampingi,” kata Jokowi.

Ia menyebut bahwa konektivitas internet di wilayah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T) merupakan bagian penting dari pembangunan infrastruktur di Indonesia. Negara ini, sebut Jokowi, terdiri dari 17.000 lebih pulau dengan kondisi geografis yang beragam. Sehingga yang penyiapan baik itu infrastruktur jalan, pelabuhan, bandara, dan juga pembangunan infrastruktur kesehatan, pendidikan sangatlah tidak mudah, tidak seperti negara lain yang hanya satu daratan.

“Kita membutuhkan konektivitas untuk menjangkau dan menghubungkan dari satu pulau ke pulau yang lain, dalam rangka memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa,” kata mantan Gubernur DKI Jakarta ini.

Beruntung, pemerintah telah membangun berbagai infrastruktur konektivitas, juga membangun tol langit agar seluruh lapisan masyarakat memiliki akses yang setara ke dunia digital. salah satunya melalui pembangunan BTS.

Ironis, program tersebut ternoda lantaran kasus korupsi di KemenKominfo. Namun, Jokowi telah berbicara dengan Jaksa Agung ST Burhanuddin agar masalah korupsi tidak menghentikan proyek pembangunan BTS.

ST Burhanuddin menyatakan siap siap mendampingi secara administrasi hukum dan prosedur. “Sehingga yang di Kementerian Kominfo bisa bekerja lagi, memiliki kepercayaan diri. Buktinya, setelah empat bulan bisa dikejar,” kata Jokowi.

Menurutnya, jangan sampai masalah hukum membuat proyek berhenti. “Sudah duitnya hilang, proyeknya tidak berjalan. Rugi semuanya,” ucapnya. “Padahal program ini untuk kepentingan rakyat,” kata dia.(*)

Berita terkait

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

7 jam lalu

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

Luhut mengungkap itu lewat pernyataannya bahwa World Water Forum di Bali harus menghasilkan, apa yang disebutnya, concrete deliverables.

Baca Selengkapnya

Khawatir Ada Titipan, Novel Baswedan Harap Unsur Masyarakat dalam Pansel KPK Diperbanyak

8 jam lalu

Khawatir Ada Titipan, Novel Baswedan Harap Unsur Masyarakat dalam Pansel KPK Diperbanyak

Novel Baswedan, mengomentari proses pemilihan panitia seleksi atau Pansel KPK.

Baca Selengkapnya

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

8 jam lalu

Dapat Penugasan dari Golkar, Musa Rajekshah Ambil Formulir Pendaftaran di PDIP untuk Pilgub Sumut

Partai Golkar Sumut optimistis PDIP akan mengusung Musa Rajekshah dalam Pilgub Sumut 2024.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Kembali Dorong Peningkatan Kualitas Pendidikan

9 jam lalu

Bamsoet Kembali Dorong Peningkatan Kualitas Pendidikan

Bambang Soesatyo mendorong agar kualitas pendidikan di Indonesia terus ditingkatkan. Baik melalui perbaikan kurikulum ataupun peningkatan kapabilitas pengajar atau guru.

Baca Selengkapnya

Telkomsel Pastikan Akses Jaringan Broadband dalam WWF 2024

9 jam lalu

Telkomsel Pastikan Akses Jaringan Broadband dalam WWF 2024

Telkomsel telah memastikan kesiapan infrastruktur terdepan untuk mendukung kenyamanan aktivitas komunikasi dan pengalaman digital seluruh perwakilan delegasi World Water Forum 2024 dengan mengoptimalkan kapasitas dan kualitas jaringan dari 4G hingga 5G di 344 site eksisting.

Baca Selengkapnya

Mentan Sambut Baik Kelompok Tani Mahasiswa

9 jam lalu

Mentan Sambut Baik Kelompok Tani Mahasiswa

Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI), membentuk kelompok tani mahasiswa sebagai ujung tombak masa depan bangsa yang harus memiliki konsen terhadap sektor pertanian.

Baca Selengkapnya

Nikson Nababan Siap Maju Pilgub Sumut

9 jam lalu

Nikson Nababan Siap Maju Pilgub Sumut

10 tahun memimpin Taput dengan prinsip clean government, Nikson Nababan berniat maju hanya untuk kesejahteraan masyarakat.

Baca Selengkapnya

Taman Ismail Marzuki Gelar TIM Art Fest

9 jam lalu

Taman Ismail Marzuki Gelar TIM Art Fest

PT Jakarta Propertindo (Perseroda) (Jakpro) berkomitmen menjadikan TIM sebagai salah satu pusat seni dan budaya terbesar di Indonesia dan menjadikannya landmark penting dalam industri seni dan budaya nasional

Baca Selengkapnya

Respons KSP Ihwal Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

9 jam lalu

Respons KSP Ihwal Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

Tenaga Ahli Utama KSP Ali Mochtar Ngabalin belum mengetahui di bidang apa Grace Natalie dan Juri Ardiantoro akan ditugaskan.

Baca Selengkapnya

Nikson Nababan Daftar Bakal Calon Gubernur Sumut ke PPP

10 jam lalu

Nikson Nababan Daftar Bakal Calon Gubernur Sumut ke PPP

Nikson Nababan mengatakan, dirinya mengharapkan dukungan dari PPP.

Baca Selengkapnya