Budiman Ibaratkan Materi Debat Capres sebagai Makanan: Prabowo Main Course, sedangkan Capres Lain Appetizer

Reporter

Adil Al Hasan

Rabu, 13 Desember 2023 15:02 WIB

Budiman Sudjatmiko, pendukung Prabowo Subianto, bakal calon presiden di Pemilu 2024, membicarakan tipe pemimpin Indonesia di masa depan dalam diskusi "Persatuan Nasional untuk Enam Agenda Indonesia Emas 2045" di sekretariat Dewan Pimpinan Pusat Prabowo Budiman Bersatu alias Prabu, di Jalan Maluku, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat, 22 September 2023. TEMPO/Ihsan Reliubun

TEMPO.CO, Jakarta - Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Budiman Sudjatmiko mengatakan Prabowo Subianto, menguasai masalah dan menampilkan debat secara tenang pada debat perdana calon presiden di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) kemarin malam. Prabowo juga dianggap sudah menyampaikan gagasan ketika terpilih menjadi presiden pada pemilihan presiden atau Pilpres 2024.

“Pak Prabowo menguasai masalah dan punya solusi yang ces pleng dan jitu,” kata Budiman saat ditemui usai menghadiri debat calon presiden di Kantor KPU, Jakarta, pada Selasa malam, 12 Desember 2023.

Meski demikian, Budiman menilai pelaksanaan debat perdana calon presiden ini kurang panjang, meski Prabowo berhenti berbicara ketika waktu belum selesai. Budiman mengibaratkan seperti makanan, pernyataan Prabowo adalah main course atau makanan utama alias inti masalah, sehingga tidak membutuhkan waktu lama.

“Pak Prabowo bukan tipe orang yang suka berbunga-bunga,” kata Budiman. “Kalau pasangan lain appetizer (makanan pembuka) mulu, tidak ada main course.”

Budiman Berdiri Ketika Prabowo Bahas HAM

Advertising
Advertising

Budiman Sudjatmiko tampak menyimak pernyataan Prabowo Subianto ketika ditanya Ganjar Pranowo soal pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) masa lalu yang diduga melibatkan Prabowo. Budiman tampak sedekap dan melipat kedua tangannya di dada.

Namun, ketika Prabowo memutar badan dan menunjuk para pendukungnya yang berlatar aktivis 98, Budiman tampak mengacungkan tangan dan melempar senyuman. Sembari menunjuk ke arah para pendukungnya, Prabowo menyebut para aktivis 98 justru sekarang menjadi bagian dari tim pemenangannya dalam pemilihan presiden atau Pilpres 2024.
|
“Nyatanya orang-orang yang ditahan, tahanan politik atau tapol yang katanya saya culik, sekarang ada di pihak saya, membela saya,” kata Prabowo disusul Budiman Sudjatmiko berdiri dan kembali mengacungkan tangan ke udara.

Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto meminta lawan politiknya Ganjar Pranowo untuk tidak mempolitisasi kasus pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) masa lalu yang sering menuding Prabowo terlibat dalam kasus itu. Pada debat perdana calon presiden di Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Selasa malam kemarin, calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo menyinggung Prabowo soal pelanggaran HAM.

Prabowo mengklaim dirinya sangat keras membela HAM. “Jadi masalah HAM jangan dipolitisasi, Mas Ganjar,” kata Prabowo pada debat itu.

Pilihan Editor: Ganjar Klaim Tidak Tendensius Lempar Isu HAM ke Prabowo

Berita terkait

Wantim Golkar Rekomendasikan Ahmed Zaki Iskandar Jadi Bakal Cagub Jakarta, Apa Alasannya?

2 jam lalu

Wantim Golkar Rekomendasikan Ahmed Zaki Iskandar Jadi Bakal Cagub Jakarta, Apa Alasannya?

Wantim Golkar mengakui popularitas Ahmed Zaki Iskandar tak setinggi kandidat lain seperti Ridwan Kamil.

Baca Selengkapnya

Yusril Yakini Prabowo Tidak Mengulangi Kabinet 100 Menteri Era Soekarno

5 jam lalu

Yusril Yakini Prabowo Tidak Mengulangi Kabinet 100 Menteri Era Soekarno

Yusril meyakini Kabinet 100 Menteri di era Presiden Soekarno tak akan berulang dalam pemerintahan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

6 jam lalu

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

Satgas Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN menyebut rumah dinas menteri di IKN bisa ditambah jika presiden terpilih Prabowo Subianto membentuk kementerian baru. Pengamat menilai hal ini sebagai bentuk pemborosan anggaran.

Baca Selengkapnya

3 RUU dalam Sorotan Publik: RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara

6 jam lalu

3 RUU dalam Sorotan Publik: RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara

Dalam waktu berdekatan tiga RUU DPR mendapat sorotan publik yaitu RUU Penyiaran, RUU MK, dan RUU Kementerian Negara. Apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

6 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

Co-Founder Paramadina Public Policy Institute, Wijayanto Samirin, menyebut Anies Baswedan menyetujui ide soal koalisi gagasan.

Baca Selengkapnya

Soal Isu Kementerian Bertambah Jadi 40, Yusril: Saya Belum Dengar Resmi dari Prabowo

8 jam lalu

Soal Isu Kementerian Bertambah Jadi 40, Yusril: Saya Belum Dengar Resmi dari Prabowo

Yusril Ihza Mahendra menyebut belum ada pembicaraan resmi soal wacana jumlah kementerian bertambah dalam Koalisi Indonesia Maju

Baca Selengkapnya

Yusril Sebut Adanya Kader di Eksekutif Bisa Bantu Dongkrak Suara di Pemilu Berikutnya

9 jam lalu

Yusril Sebut Adanya Kader di Eksekutif Bisa Bantu Dongkrak Suara di Pemilu Berikutnya

Yusril mengatakan perlu strategi yang jitu untuk menempatkan kadernya sebagai kepala daerah dan kabinet untuk dongkrak suara di pemilu berikutnya

Baca Selengkapnya

Prabowo Akan Tambah Kementerian pada Kabinetnya, Faisal Basri: Menteri Sekarang Sudah Kebanyakan

1 hari lalu

Prabowo Akan Tambah Kementerian pada Kabinetnya, Faisal Basri: Menteri Sekarang Sudah Kebanyakan

Ekonom Faisal Basri mempertanyakan alasan pemerintahan Prabowo-Gibran berencana menambah sejumlah kementerian baru dalam kabinetnya mendatang.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Siap Dorong Pemerintahan Prabowo - Gibran Lakukan Legislatif Review

1 hari lalu

Bamsoet Siap Dorong Pemerintahan Prabowo - Gibran Lakukan Legislatif Review

Bambang Soesatyo menegaskan PADIH UNPAD siap membantu pemerintahan Prabowo - Gibran dalam pembangunan hukum di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Santer Isu Prabowo Tambah Kementerian, Rumah Dinas Menteri di IKN Bakal Ditambah?

1 hari lalu

Santer Isu Prabowo Tambah Kementerian, Rumah Dinas Menteri di IKN Bakal Ditambah?

Bagaimana pembangunan rumah tapak jabatan menteri di IKN di tengah bergulirnya isu penambahan kementerian di kabinet Prabowo?

Baca Selengkapnya