Jokowi Akui Menantu Luhut Jadi Salah Satu Kandidat KSAD Baru

Editor

Amirullah

Sabtu, 25 November 2023 21:21 WIB

Maruli Simanjuntak. Foto: Dok Dispenad

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi membenarkan kabar bahwa sosok Pangkostrad Letjen TNI Maruli Simanjuntak menjadi salah satu kandidat Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) baru. Jika terpilih, Maruli akan menggantikan Jenderal TNI Agus Subiyanto yang baru saja dilantik menjadi Panglima TNI pada Rabu, 22 November 2023.

"(Maruli jadi) salah satu kandidat, iya," kata Jokowi saat ditemui di kawasan Gelora Bung Karno, Jakarta Selatan pada Sabtu, 25 November 2023. Jokowi mengatakan ada beberapa sosok lain yang juga dipertimbangkan. Namun, di tidak mengungkapkan nama-nama yang menjadi calon KSAD tersebut.

Menurut Jokowi, dirinya belum menentukan sosok KSAD baru hingga saat ini. Dia menyatakan akan menunjuk KSAD baru pekan depan. "Belum. Kira-kira minggu depan ini lah kita putuskan," ujar Jokowi.

Potensi Letjen Maruli Simanjuntak menjadi KSAD cukup menarik atensi publik. Alasannya, dia tidak lain adalah menantu dari Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia sekaligus purnawirawan Jenderal TNI AD Luhut Binsar Panjaitan.

Letjen Maruli Simanjuntak saat ini menjabat sebagai Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad). Maruli diketahui lahir pada 27 Februari 1970 di Bandung, Jawa Barat. Dia merupakan alumni Akademi Militer 1992 dan memiliki spesialisasi dalam bidang infanteri. Berbagai posisi dan jabatan strategis pernah ia duduki selama kariernya dalam dunia militer.

Advertising
Advertising

Pada 2002, Maruli menjabat sebagai Komandan Detasemen Tempur Cakra. Tiga tahun berselang, ia menjadi Perwira Bantuan Madya Operasi Kopassus. Pada 2008, Maruli dipercaya untuk menjadi Komandan Batalyon 21 Grup 2 Kopassus. Di tahun yang sama, ia ditunjuk menjadi Komandan Sekolah Komando Pusat Pendidikan dan Latihan Pasukan Khusus.

Dua tahun kemudian, Maruli promosi menjadi Wakil Komandan Grup 1 Kopassus. Pada 2014, ia ditunjuk menjadi Komandan Grup A Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres).

Setelah itu, pada 2016-2017 ia diangkat menjadi Komandan Korem 074/Warastratama dan Wakil Komandan Paspampres. Selanjutnya, ia menjadi Kepala Staf Komando Daerah Militer (Kasdam) IV/Diponegoro dan menjadi Komandan Paspampres sejak 2018 hingga 2020.

Selain Maruli, ada juga nama lain yang masuk bursa KSAD. Mereka adalah Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana atau BNPB Mayor Jenderal TNI Suharyanto. Ada pula Koordinator Staf Ahli KSAD Letjen I Nyoman Cantiasa.

SULTAN ABDURRAHMAN | TIKA AYU

Pilihan Editor: Jokowi Singgung Puncak Bonus Demografi di HUT PGRI

Catatan Redaksi:

Redaksi melakukan koreksi judul berita ini pada Ahad, 26 November 2023, pukul 08.43 WIB. Koreksi dilakukan pada kata keponakan. Seharusnya menantu. Mohon maaf atas kekeliruan ini. Terima kasih.

Berita terkait

Ketahui Hak Prerogatif Presiden, Kapan dan untuk Kepentingan Apa Bisa Digunakan?

1 jam lalu

Ketahui Hak Prerogatif Presiden, Kapan dan untuk Kepentingan Apa Bisa Digunakan?

Presiden Jokowi sebut pemilihan menteri merupakan hak prerogatif Prabowo sebagai presiden terpilih. Apakah pengertiannya?

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Dinilai Lemah terhadap Freeport, Keluarga Prabowo Bangun Pabrik Timah

3 jam lalu

Terpopuler: Jokowi Dinilai Lemah terhadap Freeport, Keluarga Prabowo Bangun Pabrik Timah

Terpopuler: Pemerintah Jokowi dinilai lemah terhadap Freeport, keluarga Prabowo Subianto bangun pabrik timah di Batam.

Baca Selengkapnya

Aparat Gabungan TNI Halau Serangan TPNPB-OPM di Kampung Pogapa Intan Jaya

10 jam lalu

Aparat Gabungan TNI Halau Serangan TPNPB-OPM di Kampung Pogapa Intan Jaya

Dalam pengejaran kelompok TPNPB-OPM ini, aparat gabungan menemukan senjata anak panah dan busur, senter, beberapa foto.

Baca Selengkapnya

5 Hal Menjelang Pansel KPK Diumumkan, Ujian Jokowi hingga Seleksi Anggota Panitia

21 jam lalu

5 Hal Menjelang Pansel KPK Diumumkan, Ujian Jokowi hingga Seleksi Anggota Panitia

Jokowi mulai menyusun panitia seleksi atau pansel KPK untuk menyaring pimpinan periode berikutnya

Baca Selengkapnya

Pengamat Energi UGM Kritik Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

22 jam lalu

Pengamat Energi UGM Kritik Perpanjangan Izin Ekspor Konsentrat Tembaga Freeport

Pengamat energi UGM sebut pemerintah tegas terhadap larangan ekspor mineral mentah lain tapi lembek terhadap Freeport.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Jokowi Arahkan Menterinya Beri Data ke Dirinya, Pakar Bilang Begini

1 hari lalu

Prabowo Sebut Jokowi Arahkan Menterinya Beri Data ke Dirinya, Pakar Bilang Begini

Prabowo menyebut Jokowi telah memberikan arahan kepada semua menterinya untuk memberikan data ke dirinya. Apa kata pakar?

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Bung Karno Bukan Milik Satu Partai, Ini Reaksi Para Politikus PDIP

1 hari lalu

Prabowo Sebut Bung Karno Bukan Milik Satu Partai, Ini Reaksi Para Politikus PDIP

Presiden terpilih Prabowo Subianto mengatakan, Bung Karno milik seluruh rakyat Indonesia. Apa kata para politikus PDIP?

Baca Selengkapnya

Respons Banyak Pihak Soal Jumlah Menteri Prabowo-Gibran, Mahfud Md: Terlalu Banyak yang Dijanjikan Posisi Menteri

1 hari lalu

Respons Banyak Pihak Soal Jumlah Menteri Prabowo-Gibran, Mahfud Md: Terlalu Banyak yang Dijanjikan Posisi Menteri

Wacana jumlah menteri Prabowo-Gibran yang mengalami penambahan ditanggapi berbagai pihak, mulai dari Jokowi sampai Mahfud MD.

Baca Selengkapnya

Bentuk Pansel Berkualitas Ujian Terakhir Jokowi Perbaiki KPK di Ujung Jabatannya

1 hari lalu

Bentuk Pansel Berkualitas Ujian Terakhir Jokowi Perbaiki KPK di Ujung Jabatannya

Presiden Jokowi diharapkan serius membentuk panitia seleksi calon pimpinan KPK.

Baca Selengkapnya

Jumlah Menteri Kabinet sejak Gus Dur, Megawati, SBY, sampai Jokowi

1 hari lalu

Jumlah Menteri Kabinet sejak Gus Dur, Megawati, SBY, sampai Jokowi

Setiap kabinet pemerintahan Indonesia mempunyai jumlah menteri relatif berbeda, mulai Gus Dur Gus Dur, Megawati, SBY, sampai Jokowi.

Baca Selengkapnya