Amran Sulaiman Tertawa saat Ditanya Isu Masuk TKN Prabowo-Gibran

Senin, 20 November 2023 16:52 WIB

Menteri Pertanian Amran Sulaiman tertawa saat ditanya masuk tim kampanye Prabowo-Gibran, ditemui di depan Gedung Kantor Staf Presiden, kompleks Istana Merdeka, Jakarta, pada Senin, 20 November 2023. TEMPO/Daniel A. Fajri

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pertanian Amran Sulaiman hanya tertawa saat ditanya isu dirinya merapat tim kampanye nasional (TKN) Prabowo-Gibran. Ia mengklaim ingin fokus menjalankan tugasnya sebagai menteri.

“Urus tanam dulu,” kata Amran ditemui di Kantor Staf Presiden yang berada di Kompleks Istana Merdeka, Jakarta, pada Senin, 20 November 2023.

Prabowo sempat memberi sinyal kepada Amran Sulaiman untuk bergabung timnya dalam pilpres 2024.

"Beliau sangat ahli dalam pertanian. Saya selalu diskusi dan saya mengundang beliau untuk datang ke Jakarta memberi simposium, memberi pengalaman-pengalaman beliau tentang pembangunan pertanian," kata Ketua Umum Gerindra di sela menghadiri Jalan Santai Anti-Mager di Makassar, Sulawesi Selatan, Ahad, 6 Agustus 2023.

Saat itu, Prabowo memuji gagasan dan inovasi Amran dalam pengembangan pertanian, di Pemerintahan Jokowi jilid pertama. Oleh sebab itu, dipandang perlu untuk menjadi bagian dari perumusan kebangkitan swasembada pangan.

"Supaya kita bisa kuat menghadapi apapun pada masa yang akan datang," kata Prabowo yang kini menjabat Menteri Pertahanan.

Di kesempatan terpisah, Amran menyapa Prabowo dengan sebutan presiden dalam acara Seminar Ekonomi Universitas Kebangsaan Republik Indonesia.

"Assalamualaikum bapak presiden, maaf calon presiden yang saya hormati," sapa Amran kepada Prabowo, di Seminar Ekonomi Universitas Kebangsaan Republik Indonesia, di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Selasa, 15 Agustus 2023.

Advertising
Advertising

Presiden Jokowi melantik Amran menjadi Menteri Pertanian di Istana Negara pada Rabu, 25 Oktober 2024. Amran akan mengisi pos menteri pertanian untuk sisa masa jabatan 2019-2024, menggantikan Syahrul Yasin Limpo yang kini terjerat kasus dugaan korupsi. Amran pernah menjabat sebagai menteri pertanian di kabinet Presiden Joko Widodo pada 2014-2019.

Ketika disinggung soal masuk TKN Prabowo-Gibran saat ditemui di depan Gedung KSP pada Senin, 20 November 2023, Amran mengatakan ia fokus penyelesaian dampak El Nino pada pertanian.

“Krisis pangan bisa konflik sosial termasuk anda. Bisa bertahan tidak makan tiga hari? kita fokus urus pangan. Jangan ditambah, ini saja sudah berat,” kata Amran.

Walau menyangkal dirinya masuk TKN Prabowo, putra Amran, Andi Amar Ma’ruf dideklarasikan sebagai Ketua Umum Perisai Prabowo Kawasan Indonesia Timur (KTI) pada 28 Oktober 2023, beberapa hari setelah sang ayah dilantik sebagai menteri pertanian.


DANIEL A. FAJRI

Pilihan Editor: Bertemu Prabowo di Malang, Khofifah Tepis jadi TKD Prabowo-Gibran Jawa Timur

Berita terkait

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

9 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

Co-Founder Paramadina Public Policy Institute, Wijayanto Samirin, menyebut Anies Baswedan menyetujui ide soal koalisi gagasan.

Baca Selengkapnya

Soal Isu Kementerian Bertambah Jadi 40, Yusril: Saya Belum Dengar Resmi dari Prabowo

11 jam lalu

Soal Isu Kementerian Bertambah Jadi 40, Yusril: Saya Belum Dengar Resmi dari Prabowo

Yusril Ihza Mahendra menyebut belum ada pembicaraan resmi soal wacana jumlah kementerian bertambah dalam Koalisi Indonesia Maju

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Revisi UU Kementerian Negara Mengonfirmasi Kabinet Gemoy Prabowo-Gibran

15 jam lalu

Pengamat Sebut Revisi UU Kementerian Negara Mengonfirmasi Kabinet Gemoy Prabowo-Gibran

Susunan kabinet Prabowo-Gibran tengah menjadi perbincangan karena disebut ingin menambah jumlah kementerian lewat revisi UU Kementerian Negara.

Baca Selengkapnya

Penyitaan Rumah dalam Kasus Korupsi, Terbaru Rumah Syahrul Yasin Limpo dan Tamron Raja Timah Bangka

18 jam lalu

Penyitaan Rumah dalam Kasus Korupsi, Terbaru Rumah Syahrul Yasin Limpo dan Tamron Raja Timah Bangka

Penyitaan rumah dalam dugaan kasus korupsi Syahrul Yasin Limpo dan Tamron Raja Timah Bangka. Apa landasan penyitaan aset tersangka korupsi?

Baca Selengkapnya

Kabinet Gemuk Prabowo-Gibran Bebani Anggaran

1 hari lalu

Kabinet Gemuk Prabowo-Gibran Bebani Anggaran

Penambahan jumlah kementerian di kabinet Prabowo-Gibran harus mempertimbangkan kemampuan fiskal karena bakal membebani anggaran.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi dan Sri Mulyani Rapat Pembatasan Impor, Sertifikat Tanah di Bekasi Beralih ke Elektronik

1 hari lalu

Terkini: Jokowi dan Sri Mulyani Rapat Pembatasan Impor, Sertifikat Tanah di Bekasi Beralih ke Elektronik

Berita terkini bisnis: Presiden Jokowi dan Sri Mulyani rapat membahas pembatasan impor, sertifikat tanah di Kabupaten Bekasi beralih ke elektronik.

Baca Selengkapnya

Menteri Pertanian Janji Bersihkan Kementerian dari Korupsi

1 hari lalu

Menteri Pertanian Janji Bersihkan Kementerian dari Korupsi

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman mengatakan tidak pandang bulu dalam pemberantasan korupsi di lembaganya.

Baca Selengkapnya

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

1 hari lalu

Momen Prabowo Kenalkan Gibran ke Presiden UEA dan Direspons He's So Young oleh PM Qatar

Prabowo menemui PM Qatar dan Presiden UEA, sekaligus memperkenalkan Gibran. Berikut rekaman momen peristiwanya.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Bocorkan Kandidat Menteri Keuangan Kabinet Prabowo-Gibran, Siapa Paling Kuat?

2 hari lalu

Faisal Basri Bocorkan Kandidat Menteri Keuangan Kabinet Prabowo-Gibran, Siapa Paling Kuat?

Sejumlah nama besar masuk dalam bursa calon menteri keuangan untuk kabinet Prabowo-Gibran. Dua sosok dinilai cukup kuat

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Prediksi Dua Pos Anggaran yang Bakal Dialihkan untuk Program Makan Siang Gratis

2 hari lalu

Faisal Basri Prediksi Dua Pos Anggaran yang Bakal Dialihkan untuk Program Makan Siang Gratis

Ekonom senior Faisal Basri memprediksi dua sumber anggaran yang kemungkinan dapat dialihkan untuk mendanai makan siang gratis

Baca Selengkapnya